EVOS Antimage Puji Player Alter Ego Nino dan Aura Fire Kabuki

Pendapat Antimage mengenai performa pentolan Alter Ego dan Aura Fire ini disampaikan olehnya usai mengikuti gelaran NMA Season 3.

Amelia Prisilia

Posted: Kamis, 05 Agustus 2021 | 07:30 WIB
Antimage di video Jonathan Liandi. (youtube/Jonathan Liandi)

Antimage di video Jonathan Liandi. (youtube/Jonathan Liandi)

Hitekno.com - Sosok offlaner andalan EVOS Legends, Antimage baru-baru ini menyampaikan pujiannya untuk performa daridua pro player dengan role goldlaner yaitu Alter Ego Nino dan Aura Fire Kabuki.

Mengenai performa pentolan Alter Ego dan Aura Fire ini disampaikan oleh Antimage usai mengikuti gelaran NMA Season 3 beberapa waktu yang lalu.

Saat itu, player baru Alter Ego, Nino yang mengisi role goldlaner bermain begitu apik hingga mencuri perhatian. Ketika berhadapan dengan Blacklist International, Nino tampil menawan dengan hero Benedetta.

Baca Juga: Pakai Fitur Quick Startup, Cara Ngegame Tanpa Tersendat Pakai Oppo Reno6

Mengenai performa apik pentolan Alter Ego ini, Antimage lalu memberikan pujiannya bagi player yang mengisi role goldlaner ini.

''El Nino jago, iya jago. El Nino jago di goldlane,'' ungkap Antimage dalam live streaming di NIMO TV beberapa waktu yang lalu.

Perkenalan roster Aura Fire. (Instagram/ @auraesports)
Perkenalan roster Aura Fire. (Instagram/ @auraesports)

Tidak hanya memuji performa Alter Ego Nino, dalam live streaming tersebut, Antimage juga memuji sosok player goldlaner Aura Fire yaitu Kabuki yang ia sebut masih lebih jago daripada Nino.

Baca Juga: Terpopuler: 10 Game Lokal Menantang dan Pria Pulang Kampung

Menurut Antimage, Kabuki memiliki potensi yang besar. Hanya saja, performa terbaik player ini masih belum bisa diimbangi oleh timnya yang disebut-sebut kurang berkembang.

''Tapi kalau di antara Kabuki dan El Nino, masih jago Kabuki'' jelas Antimage melanjutkan.

Walaupun Aura Fire masih kurang bersinar di gelaran MPL lalu, Antimage menyebut jika tim eSports tersebut mulai bersinar di gelaran NMA Season 3 lalu.

Baca Juga: Rayakan Hari Game Indonesia, Tokopedia Beri 5 Rekomendasi Game Lokal

Sebelum gelaran MPL Season 8 mendatang, masih belum diketahui apakah Alter Ego Nino dan Aura Fire Kabuki akan menunjukan performa terbaiknya seperti perkiraan Antimage atau tidak.

Berita Terkait
Berita Terkini

Bangsa utama keenam, Natlan, akhirnya membuka gerbangnya untuk semua pemain yang telah menyelesaikan Quest Archon Mondst...

games | 14:29 WIB

Seperti apa nantinya Path of Exile 2?...

games | 16:00 WIB

Dune Awakening telah hadir di showfloor Gamescom yang sangat ikonik dan terkenal....

games | 14:12 WIB

Ada enam Deck Taktik yang dirilis Pokemon Game Kartu Koleksi di Indonesia....

games | 13:25 WIB

Keseruan apa yang dihadirkan HoYoverse melalui update Genshin Impact versi 5.0....

games | 14:36 WIB