Rekomendasi 8 Game PC Ringan di Steam Summer Sale 2021

Bersahabat untuk laptop kentang, game PC ringan ini juga aman di kantong.

Agung Pratnyawan
Jum'at, 25 Juni 2021 | 16:34 WIB
BioShock Infinite. (Steam)

BioShock Infinite. (Steam)

Hitekno.com - Steam Summer Sale 2021 telah dimulai, waktunya untuk belanja game PC karena bertaburan diskon. Termasuk kamu yang mencari game PC ringan, ada beberapa yang menarik dan murah.

Game PC ringan menjadi solusi bagi mereka yang menggunakan PC atau laptop kentang. Karena keterbatasan hardware tidak membatasi keinginan utuk tetap bisa main game.

Terlebih selama Steam Summer Sale 2021 berlansung dari 24 Juni hingga 8 Juli 2021 ini. Berbagai game PC ringan pun ikut mendapatkan diskon besar-besaran, sehingga makin murah untuk di beli.

Baca Juga: 15 Game PC Ringan Terbaik Mei 2021, Aman di Laptop Kentang RAM 4 GB

Meski memiliki spesifikasi PC rendah, bukan berarti game-game ini bisa diremehkan sebelah mata. Karena banyak dari beberpa judul ini telah menarik, terbukti mendapatkan review positif dan beragam penghargaan.

Dengan diskon yang diberikan, kamu bisa berhemat dan menabung untuk upgrade PC laptop kentang. Hingga nantinya bisa terus memainkan berbagai game PC mendatang.

Tim HiTekno.com telah mengumpulkan beberapa rekomendasi game PC ringan yang bisa kamu dapatkan selama Steam Summer Sale 2021 ini.

Baca Juga: 14 Game PC Ringan Terbaik April 2021, Jalan dengan Laptop Kentang

  • Undertale
  • Yakuza 0
  • Coffee Talk
  • Ori: The Collection BUNDLE
  • Outlast Trinity BUNDLE
  • When The Past Was Around
  • Hades
  • BioShock: The Collection

Lebih lengkapnya, berikut ini detail dari game PC ringan rekomendasi HiTekno.com untuk kamu beli di Steam Summer Sale 2021.

1. Undertale

Undertale. (Gog.com)
Undertale. (Gog.com)

Untuk penggemar game indie yang lebih mengedepankan story, Undertale menjadi pilihan menarik. Meski memiliki visual jadul, game PC ini memberikan musik yang syahdu.

Baca Juga: 12 Game PC Ringan Terbaik Maret 2021, Lancar di Laptop Kentang

Dengan visual yang terkesan jadul, tentunya Undertale ini tergolong game PC ringan. Mau PC kentang atau laptop kentang bisa aman memainkan game unik garapan tobyfox ini.

Harga Undertale Rp 89.999 diskon 70 persen menjadi Rp 26.999

2. Yakuza 0

Baca Juga: 53 Game PC Ringan di Steam, Jalan Pakai Laptop Kentang

Yakuza 0. (Nichegamer).
Yakuza 0. (Nichegamer).

Yakuza 0 terkesan sebagai game action beat'em up, namun jangan anggap remeh judul garapan Ryu ga Gotoku Studio ini. Karena menawarkan cerita drama tak biasa, hingga mini game dan sub-misi bejibun.

Game PC ringan ini menghadirkan kisah dari dua tokoh penting dalam franchise Yakuza, yakni Kazuma Kiryu dan Goro Majima. Bagaimana cerita awal mula hingga berlanjut ke seri-seri selanjutnya.

Harga Yakuza 0 Rp 260.000 diskon 75 persen menjadi Rp 65.000

3. Coffee Talk

Coffee Talk. (Toge Productions)
Coffee Talk. (Toge Productions)

Game buatan Indonesia ini tiba-tiba ramai menjadi perbincangan para gamer. Karena hadir di saat banyak yang jenuh dengan game-game penuh aksi, Coffe Talk hadir menawarkan nuansa santai dan tenang.

Game PC Toge Productions ini memang berat di sisi cerita. Menempatkan pemain sebagai barista di sebuah kedai kopi, yang tidak hanya menyajikan minuman pesanan pelanggan. Namun juga mendengarkan beragam cerita mereka.

Harga Coffee Talk Rp 83.999 diskon 30 persen menjadi Rp 58.799

4. Ori: The Collection BUNDLE

Ori and the Blind Forest. (Xbox Game Studios)
Ori and the Blind Forest. (Xbox Game Studios)

Pake ini terdiri dari dua game PC, yakni Ori and the Blind Forest: Definitive Edition dan Ori and the Will of the Wisps. Tentunya harganya makin murah jika membeli dalam bentuk bundle.

Game PC ringan garapan Moon Studios GmbH ini menawarkan genre platformer, dengan gaya metroidvania. Tidak hanya memberikan visual yang cantik, juga menghadirkan musik syahdu di tiap levelnya.

Harga Ori: The Collection BUNDLE Rp 109.000 diskon 10 persen jadi 98.998

5. Outlast Trinity BUNDLE

Game PC Outlast. (Steampowered)
Game PC Outlast. (Steampowered)

Buat penggemar game horor, pasti tak asing dengan judul Outlast. Dalam Steam Summer Sale 2021 ini, ada kesempatan mendapatkan tiga game PC tersebut dalam bundle dengan harga miring.

Outlast Trinity BUNDLE ini memberikan Outlast dan Outlast 2, juga dengan DLC Whistleblower. Tentunya jadi pilihan menarik untuk kamu penggemar game horor atmosferik, juga menawarkan mekanik survival.

Harga Outlast Trinity BUNDLE Rp 37.677

6. When The Past Was Around

When The Past Was Around. (Mojiken Studio)
When The Past Was Around. (Mojiken Studio)

Satu lagi game buatan Indonesia rilisan dari Toge Productions, yang dikembangkan Mojiken. Mengusung mekanisme point and click dan finding object, juga sejumlah puzzle.

Menariknya When The Past Was Around menawarkan kisah mendalam, namun dihadirkan tanpa dialog. Semua kisah cerita ditampilkan secara visual dan beragam hint di dalam gamenya.

Harga: Rp 59.999 diskon 25 persen Rp 44.999

7. Hades

Hades. (Supergiant Games)
Hades. (Supergiant Games)

Bukan rahasia lagi, Hades sempat memenangkan penghargaa Game of The Year 2020 di berbagai ajang. Dan menjadi salah satu game indie paling cemerlang tahun lalu.

Hades mengusung genre rougelike dengan aksi yang intens. Cocok untuk kamu yang mencari game PC ringan dengan tantangan tinggi. Supergiant Games sebagai pengembang sukses menghadirkan game ini dengan manis.

Harga: Rp 119.999 diskon 30 persen menjadi Rp 83.999

8. BioShock: The Collection

BioShock Infinite. (Steam)
BioShock Infinite. (Steam)

Memang bukan game baru, namun franchise ini tetap menarik untuk dimainkan. Terlebih buat kamu yang mencari game penuh aksi menegangkan, namun memberikan story mendalam dan tak biasa.

Menariknya, dalam Steam Summer Sale 2021 ini kamu bisa mendapatkan paket bundle yang berisi BioShock Infinite, BioShock Remastered, BioShock 2 Remastered, juga dengan beberapa DLC dan Season Pass.

Harga BioShock: The Collection Rp 162.694

Itulah rekomendasi delapan game PC ringan yang menarik selama Steam Summer Sale 2021 berlangsung. Tidak hanya ramah untuk PC kentang dan laptop kentang, namun juga bersahabat dikantong.

Berita Terkait
TERKINI

Siap-siap, apa saja yang disiapkan dalam event waktu terbatas di Tears of Themis....

games | 16:23 WIB

Melalui update Genshin Impact ini, pemain dapat menantikan Arlecchino, Fatui Harbinger ke-4, sebagai anggota party yang ...

games | 13:07 WIB

Acara Khusus Fan Art Genshin Impact HoYoFair2024 akan disiarkan secara langsung pada 13 April 2024....

games | 10:21 WIB

Astra Carnival: The Prince Cup 2024 digelar dengan sistem kompetisi yang telah diperbarui....

games | 11:44 WIB

HoYoverse akan menghadirkan event menarik dan keseruan lainnya di Tears of Themis....

games | 09:50 WIB

Kota mana saja gelaran Genshin Impact ini berlangsung....

games | 10:16 WIB

Setelah rilis di Xbox Series X/S dan PC, kini Hi-Fi RUSH dihadirkan ke PS5....

games | 14:10 WIB

Tak hanya update, HoYoverse juga perayakan anniversary pertama Honkai Star Rail....

games | 10:29 WIB

Jangan lewatkan tes amplifikasi Zenless Zone Zero....

games | 12:37 WIB

Film dokumenter "Suara Alam" merupakan Genshin Impact dan Discovery Channel bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan ...

games | 15:51 WIB

Garena CODM Indonesia memberikan hadiah spesial untuk para pemain yang bisa didapatkan melalui event spesial Ramadan Ral...

games | 15:16 WIB

Chiori, karakter baru yang dikenalakan HoYoverse untuk Genshin Impact....

games | 16:35 WIB

Serangkaian event waktu terbatas dan bonus dalam game akan hadir untuk menyambut perilisan Honkai Impact 3 Bagian 2....

games | 08:31 WIB

Seperti apa game PC ini? Nightingale adalah game survival-crafting PVE....

games | 18:13 WIB

Early access game Nightingale ini akan segera hadir di PC melalui Steam dan Epic Game Store....

games | 21:19 WIB

Brasil akan menjadi tuan rumah kompetisi Free Fire tertinggi dunia untuk kedua kalinya....

games | 15:54 WIB

Undawn akan mendapatkan petualangan baru dengan hadirnya map Dragon Gate Street....

games | 20:51 WIB

Zenless Zone Zero adalah ARPG fantasi urban terbaru dari HoYoverse....

games | 13:38 WIB
Tampilkan lebih banyak