Bocoran Anyar, Valve Siapkan "Konsol Game PC" Mirip Nintendo Switch?

Kira-kira spesifikasi konsol portabel dari Valve ini seperti apa ya?

Rezza Dwi Rachmanta
Sabtu, 29 Mei 2021 | 06:00 WIB
Ilustrasi logo Valve. (Twitter/ @valvesoftware)

Ilustrasi logo Valve. (Twitter/ @valvesoftware)

Hitekno.com - Hybrid dari konsol-PC sepertinya menjadi perangkat yang menarik untuk dibahas. Bocoran terbaru mengklaim bahwa Valve saat ini sedang mengembangkan sebuah konsol untuk game PC yang mirip seperti Nintendo Switch.

Leaker sebelumnya memancing spekulasi setelah beredar petunjuk yang terlihat dalam versi beta dari aplikasi Steam.

Ars ica rupanya memperkuat rumor tersebut dan mengklaim bahwa Valve benar-benar sedang mengembangkan konsol game PC portabel.

Baca Juga: GTA V Siap Meluncur ke Konsol Terbaru, Berapa Harganya?

Hal yang membuat menarik adalah pembuat SteamDB, Pavel Djundik, menemukan kode terkait perangkat keras baru di versi terbaru klien desktop Steam beta.

Steam merupakan etalase Valve untuk game PC, Mac, dan Linux. Kode tersebut menyebutkan perangkat keras baru yang disebut "SteamPal" yang terkait dengan pengontrol "Neptune".

Ilustrasi Nintendo Switch. (Pixabay/ joatseu)
Ilustrasi Nintendo Switch. (Pixabay/ joatseu)

Djundik juga menemukan menu akses cepat dan menu daya dengan fungsi 'Shutdown', 'Suspend', dan 'Restart'. Penemuan tersebut mengarah pada sebuah konsol game genggam milik Steam yang akan datang.

Baca Juga: Selain Tingkatkan Produksi, Sony Siapkan 25 Game Baru di PS5

Meski begitu, spekulasi lain menyebutkan bahwa itu bisa menjadi perangkat PC all-in-one dengan dukungan kontrol sentuh, serta gamepad.

Dikutip dari NDTV, co-founder sekaligus Direktur Pelaksana Valve, Gabe Newell baru-baru ini mengisyaratkan mengenai sebuah konsol yang akan datang.

Lebih lanjut, Gabe Newell telah mengisyaratkan bahwa Valve kemungkinan meluncurkan konsol baru pada akhir tahun ini di Sancta Maria College, Selandia Baru.

Baca Juga: Microsoft Akui Penjualan Konsol Game Xbox Tak Menguntungkan, Kenapa?

Ilustrasi konsol dari Valve. (Future via Radar)
Ilustrasi konsol dari Valve. (Future via Radar)

Menanggapi pertanyaan tentang game Steam di konsol, Newell dilaporkan berkata, "Anda akan mendapatkan ide yang lebih baik tentang itu pada akhir tahun ini. Dan itu tidak akan menjadi jawaban yang Anda harapkan."

Jawabannya dibagikan oleh pengguna Reddit tetapi postingan tersebut telah dihapus, meskipun Ars ica mengklaim telah melihatnya sebelum dihapus.

Adapun skema kontrol, nampaknya akan menggunakan versi touchpads Steam Controller. Ini masih menjadi bocoran dan spekulasi dari leaker sehingga kita perlu menunggu konfirmasi lebih lanjut dari Valve.

Baca Juga: Tencent Siapkan Konsol Game Handheld, Mirip Nintendo Switch!

Sebelum ini, laporan terpisah dari Bloomberg mengungkapkan bahwa konsol Nintendo Switch generasi terbaru (diyakini sebagai Nintendo Switch Pro) siap dirilis dalam waktu dekat. Apabila benar, dua kabar di atas bisa menjadi berita menarik bagi gamer yang menyukai konsol portabel.

Berita Terkait
TERKINI

Kota mana saja gelaran Genshin Impact ini berlangsung....

games | 10:16 WIB

Setelah rilis di Xbox Series X/S dan PC, kini Hi-Fi RUSH dihadirkan ke PS5....

games | 14:10 WIB

Tak hanya update, HoYoverse juga perayakan anniversary pertama Honkai Star Rail....

games | 10:29 WIB

Jangan lewatkan tes amplifikasi Zenless Zone Zero....

games | 12:37 WIB

Film dokumenter "Suara Alam" merupakan Genshin Impact dan Discovery Channel bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan ...

games | 15:51 WIB

Garena CODM Indonesia memberikan hadiah spesial untuk para pemain yang bisa didapatkan melalui event spesial Ramadan Ral...

games | 15:16 WIB

Chiori, karakter baru yang dikenalakan HoYoverse untuk Genshin Impact....

games | 16:35 WIB

Serangkaian event waktu terbatas dan bonus dalam game akan hadir untuk menyambut perilisan Honkai Impact 3 Bagian 2....

games | 08:31 WIB

Seperti apa game PC ini? Nightingale adalah game survival-crafting PVE....

games | 18:13 WIB

Early access game Nightingale ini akan segera hadir di PC melalui Steam dan Epic Game Store....

games | 21:19 WIB

Brasil akan menjadi tuan rumah kompetisi Free Fire tertinggi dunia untuk kedua kalinya....

games | 15:54 WIB

Undawn akan mendapatkan petualangan baru dengan hadirnya map Dragon Gate Street....

games | 20:51 WIB

Zenless Zone Zero adalah ARPG fantasi urban terbaru dari HoYoverse....

games | 13:38 WIB

Banyak hadiah menarik dan alur cerita seru yang sayang untuk dilewatkan dari event terbatas Tears of Themis ini....

games | 13:31 WIB

Selama periode 31 Januari 14 Februari, pengguna pertama dapat berlangganan PC Game Pass hanya dengan Rp. 14,999! Penawa...

games | 09:49 WIB

ONIC CAMP Vol. 2 akan memberikan pembekalan tentang Ecosystem dan Opportunity yang ada di klub eSports....

games | 10:19 WIB

Dalam versi baru ini, selain latar tempat, alur cerita, dan rekan-rekan baru, Misi Trailblaze utama di Penacony juga aka...

games | 09:48 WIB

Apa saja yang dihadirkan dalam update baru The Elder Scrolls Online: Gold Road ini....

games | 13:23 WIB
Tampilkan lebih banyak