Makin Galak Lawan Cheater, Call of Duty Warzone Blokir 500 Ribu Akun

Wujud ketegasan Call of Duty Warzone dalam memberantas para cheater.

Agung Pratnyawan
Minggu, 16 Mei 2021 | 12:00 WIB
Call of Duty Warzone. (Activision)

Call of Duty Warzone. (Activision)

Hitekno.com - Call of Duty Warzone, game battle royal yang terus melakukan pemberantasan para cheater. Paling baru, dilaporkan telah ada 500 ribu akun yang kena blokir.

Raven Software selaku pengembang Call of Duty Warzone kembali menegaskan langkah mereka untuk melakukan pemberantasa cheater guna menjaga fairplay di game battle royale mereka.

"Memblokir lebih dari 30.000 akun berbahaya di seluruh Call of Duty, kemarin... membawa kami ke lebih dari setengah juta akun yang diblokir di Warzone," cuit Raven Software, Sabtu (15/5/2021).

Baca Juga: Diperbarui, Call of Duty Warzone Berantas Gelombang Cheater

Pada Februari, penerbit video game Activision menawarkan pembaruan tentang masalah peretasan dan penipuan yang marak terjadi di Warzone, dan mengumumkan bahwa lebih dari 300.000 akun telah diblokir.

Hal itu berarti 200.000 akun Call of Duty Warzone tambahan telah diblokir dalam waktu kurang lebih tiga bulan.

Dikutip dari Dotesports, pengumuman mengenai tindakan kecurangan dan pemblokiran akun di Warzone telah dilakukan sejak April 2020.

Baca Juga: Berantas Cheater, PUBG Mobile Blokir Satu Juta Akun dalam Seminggu

Call of Duty WarZone. (Activision)
Call of Duty WarZone. (Activision)

Pada saat itu, diumumkan 70.000 akun diblokir, sehingga jumlah akun yang diblokir meningkat sejak saat itu, terutama pada 2021 ketika Raven Software mengambil alih pengembangan penuh game battle royale tersebut dari Infinity Ward.

Sebagai game battle royale gratis, sangat umum untuk menemukan pemain yang curang. Ketika seorang peretas diblokir, mereka dapat dengan mudah membuat akun lain untuk meretas lagi. Namun, pada bulan lalu, Activision mengatakan mengeluarkan larangan perangkat keras untuk berulang kali curang di Warzone.

Sejak diluncurkan lebih dari setahun yang lalu, Warzone telah diganggu oleh peretas yang menggunakan cheat, di antaranya seperti aimbot, wallhacks dan speedhacks. Masalah tersebut tetap terjadi, tetapi Raven tampaknya berkomitmen untuk mengontrol atau, paling tidak, menangani masalah tersebut.

Baca Juga: Terdeteksi Cheater, Call of Duty Warzone Blokir 60 Ribu Player

Terlepas dari masalah kecurangan, bulan lalu, Call of Duty Warzone mencatatkan tonggak sejarah dengan melampaui 100 juta pemain secara global untuk pertama kali sejak dirilis pada 10 Maret 2020. Activision, juga mengumumkan bahwa game tersebut telah mencetak 28 miliar pertandingan.

Popularitas Call of Duty Warzone sendiri yang menarik perhatian banyak pemain, tidak terkecuali para cheater ikut masuk ke game battle royale garapan Raven Software. (Suara.com/ Liberty Jemadu).

Baca Juga: Mulai Banyak Cheater, Fall Guys Siapkan Sitem untuk Memerangi

Berita Terkait
TERKINI

Kota mana saja gelaran Genshin Impact ini berlangsung....

games | 10:16 WIB

Setelah rilis di Xbox Series X/S dan PC, kini Hi-Fi RUSH dihadirkan ke PS5....

games | 14:10 WIB

Tak hanya update, HoYoverse juga perayakan anniversary pertama Honkai Star Rail....

games | 10:29 WIB

Jangan lewatkan tes amplifikasi Zenless Zone Zero....

games | 12:37 WIB

Film dokumenter "Suara Alam" merupakan Genshin Impact dan Discovery Channel bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan ...

games | 15:51 WIB

Garena CODM Indonesia memberikan hadiah spesial untuk para pemain yang bisa didapatkan melalui event spesial Ramadan Ral...

games | 15:16 WIB

Chiori, karakter baru yang dikenalakan HoYoverse untuk Genshin Impact....

games | 16:35 WIB

Serangkaian event waktu terbatas dan bonus dalam game akan hadir untuk menyambut perilisan Honkai Impact 3 Bagian 2....

games | 08:31 WIB

Seperti apa game PC ini? Nightingale adalah game survival-crafting PVE....

games | 18:13 WIB

Early access game Nightingale ini akan segera hadir di PC melalui Steam dan Epic Game Store....

games | 21:19 WIB

Brasil akan menjadi tuan rumah kompetisi Free Fire tertinggi dunia untuk kedua kalinya....

games | 15:54 WIB

Undawn akan mendapatkan petualangan baru dengan hadirnya map Dragon Gate Street....

games | 20:51 WIB

Zenless Zone Zero adalah ARPG fantasi urban terbaru dari HoYoverse....

games | 13:38 WIB

Banyak hadiah menarik dan alur cerita seru yang sayang untuk dilewatkan dari event terbatas Tears of Themis ini....

games | 13:31 WIB

Selama periode 31 Januari 14 Februari, pengguna pertama dapat berlangganan PC Game Pass hanya dengan Rp. 14,999! Penawa...

games | 09:49 WIB

ONIC CAMP Vol. 2 akan memberikan pembekalan tentang Ecosystem dan Opportunity yang ada di klub eSports....

games | 10:19 WIB

Dalam versi baru ini, selain latar tempat, alur cerita, dan rekan-rekan baru, Misi Trailblaze utama di Penacony juga aka...

games | 09:48 WIB

Apa saja yang dihadirkan dalam update baru The Elder Scrolls Online: Gold Road ini....

games | 13:23 WIB
Tampilkan lebih banyak