Auto Tebal, Ini Build Item Uranus ala EVOS Antimage

Build item Uranus ala EVOS Antimage dijamin bikin kalian GG di garis depan!

Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Selasa, 23 Maret 2021 | 16:00 WIB
Ilustasi build item Uranus Mobile Legends. (HiTekno.com)

Ilustasi build item Uranus Mobile Legends. (HiTekno.com)

Hitekno.com - Beberapa pertandingan dari MPL Season 7, EVOS Antimage nampak sangat lihai menggunakan hero Uranus. Berikut build item Uranus Mobile Legends ala EVOS Antimage.

Akhir-akhir ini EVOS Legends termasuk tim yang cukup panas setelah mereka berhasil mengumpulkan empat kemenangan beruntun.

Salah satu performa menanjak mereka, tak lepas dari peran sang offlaner tangguh, Antimage.

Baca Juga: Meski HP Kentang Layar Pecah, Pria Ini Tetap Jago Main Mobile Legends

Bahkan saat melawan Genflix Aerowolf, Antimage menjadi MVP pada game ketiga sehingga EVOS menang 2 vs 1. Penampilan Antimage menjadi sorotan karena berulang kali ia berada di garis depan lawan tanpa pernah terkena take-down.

Manuver Antimage ketika memotong jalur minion di lane musuh menggunakan Uranus mampu membuat musuh kerepotan. Saat melawan Aerowolf, EVOS unggul 14 vs 2 atas Genflix Aerowolf. Uranus milik Antimage jadi MVP game ketiga setelah menyumbang 4 Kill dan 3 Assist.

Antimage jadi MVP game ketiga saat EVOS mengalahkan Aerowolf. (YouTube/ MPL Indonesia)
Antimage jadi MVP game ketiga saat EVOS mengalahkan Aerowolf. (YouTube/ MPL Indonesia)

Berikut build item Uranus ala EVOS Antimage yang dijamin auto tebal:

Baca Juga: Rusak Formasi RRQ, Ini Build Item Yu Zhong ala AE Ahmad

1. Tough Boots

Item Tough Boots Mobile Legends. (HiTekno)
Item Tough Boots Mobile Legends. (HiTekno)

 

Item sepatu Tough Boots membuat Uranus memiliki Magical Defense yang tinggi.

Baca Juga: Bantu Hempaskan ONIC, Ini Build Item Karrie ala RRQ Albertt

Selain itu, kemampuan pasif Tough Boots dalam mengurangi durasi CC sebesar 30 persen juga memberi keuntungan tersendiri.

Hero-hero seperti Esmeralda, Chang'e, Luo Yi, dan Silvanna yang ada di kubu Aerowolf membuat Uranus membutuhkan Magical Defense tinggi.

2. Oracle

Baca Juga: Paling Menyebalkan di Lane, Ini Build item Diggie Versi BTR Kyy

Item Oracle. (HiTekno)
Item Oracle. (HiTekno)

Oracle termasuk salah satu item yang wajib dimiliki oleh Uranus. Item ini mampu membuat kemampuan Regen dari Uranus semakin menjadi-jadi.

Oracle memberikan +850 HP, +42 Magical Defense, dan +10 persen CD Reduction.

Uranus diuntungkan dengan adanya Oracle karena ia juga mendapatkan tambahan Shield Absorption.

3. Enchanted Talisman

Item Enchanted Talisman Mobile Legends. (HiTekno)
Item Enchanted Talisman Mobile Legends. (HiTekno)

Uranus dikenal sebagai hero yang cukup sakit ketika ia melakukan spam skill satu.

Apabila spam skill, Uranus juga sering kehilangan Mana terlalu cepat. Item Enchanted Talisman sangat membantu karena pasif uniknya dapat meregenerasi 15 persen dari Max Mana setiap detik.

Tambahan 20 persen CD Reduction dipadukan +10 persen CD Reduction dari Oracle membuat kita bisa melakukan Ultimate Consecration lebih sering.

4. Blade Armor

Item Blade Armor Mobile Legends. (HiTekno)
Item Blade Armor Mobile Legends. (HiTekno)

Bertarung di garis depan membuat Uranus menjadi semacam samsak tinju yang menerima banyak Damage dari lawan.

Item ini sangat berguna bagi Uranus karena menawarkan Physical Defense sangat tinggi.

Tak hanya itu, skill pasif Vengeance membuat Damage besar akan kembali lagi ke arah hero core musuh.

5. Brute Force Breastplate

Item Brute Force Breastplate Mobile Legends. (HiTekno)
Item Brute Force Breastplate Mobile Legends. (HiTekno)

Item Defense satu ini sangat berguna apabila memasuki mid hingga late-game. Brute Force Breastplate dapat menambah 770 HP dan 45 Physical Defense.

Physical dan Magic Defense yang bisa stack hingga beberapa kali berkat pasif unik juga membuat pertahanan Uranus semakin tinggi.

Item keenam dari Antimage belum jadi mengingat EVOS sudah lebih dahulu menang di menit ke-12.

Namun item Defense seperti Thunder Belt atau Immortality bisa ditambahkan apabila memasuki late game. Itulah tadi build item Uranus Mobile Legends ala EVOS Antimage, tertarik mencobanya?

Berita Terkait
Berita Terkini

Apa yang dihadirkan tim Honkai Impact 3 dalam update ini?...

games | 12:15 WIB

ada 12 Juli 2024, fase baru dari event spesial anniversary ke-3 "Where the Heart Belongs" akan dirilis Tears of Themis....

games | 10:38 WIB

Berhadiah hingga 3.000 dolar AS dan trofi, cek kompetisi fan art dari Zenless Zone Zero....

games | 10:30 WIB

Beragam game meramaikan Crunchyroll Game Vault....

games | 10:37 WIB

Zenless Zone Zero, game action RPG terbaru HoYoverse dengan 40 juta pra-registrasi global....

games | 11:28 WIB