Anggota Tim PUBG Mobile Terkuat Saat Ini, Pesona BTR Alice Bikin Kesemsem

Saat masih bergabung dengan Belletron eSports, Alice dikenal sebagai seorang rusher yang handal.

Agung Pratnyawan | Amelia Prisilia

Posted: Rabu, 16 September 2020 | 20:30 WIB
BTR Alice. (instagram/btr_alicee)

BTR Alice. (instagram/btr_alicee)

Hitekno.com - Penikmat game PUBG Mobile pasti sudah tidak asing dengan nama anggota Bigetron Red Aliens, Alice. Menjadi satu-satunya perempuan di tim ini, pesona Alice tentu membuat siapa saja kesemsem melihatnya.

Sedikit informasi, tim PUBG Mobile asal Indonesia, Bigetron Red Aliens baru-baru ini mencetak prestasi besar usai memenangkan fase regular season PMPL Indonesia Season 2.

Mengenal salah satu anggota tim ini yaitu Alice, gadis cantik bernama asli Mauren Gabriella ini rupanya menjadi bagian tim laddies Belletron eSports sebelum kemudian bergabung dengan Bigetron Red Aliens.

Baca Juga: Blade&Soul Revolution Hadirkan Class Baru, Blade Dancer

Bersama Lea, Vien, Kryra dan Babyla. Alice mencetak prestasi besar dalam dunia game PUBG Mobile bersama Belletron eSports. Tim ladies ini bahkan menjadi salah satu tim paling ditakuti di laga pro scene.

Saat masih bergabung dengan Belletron eSports, Alice dikenal sebagai seorang rusher yang handal. Wajar jika kemudian dirinya diangkat untuk bergabung dengan tim utama PUBG Mobile BTR bersama Zuxxy, Luxxy, Ryzen, dan Microboy.

Bigetron RA meraih peringkat pertama Regular Season PMPL Indonesia Season 2. (Facebook/ PUBG Mobile)
Bigetron RA meraih peringkat pertama Regular Season PMPL Indonesia Season 2. (Facebook/ PUBG Mobile)

Bergabung bersama beberapa anggota pria, Alice diketahui sangat handal menggunakan senjata M416 yang bisa digunakan dala, jarak yang jauh maupun dekat.

Baca Juga: Kolaborasi, Codashop dan ShopeePay Hadirkan Pembelian Kredit Game

Menjadi salah satu member tim PUBG Mobile terkuat saat ini, Alice rupanya punya banyak penggemar berat. Dalam berbagai kesempatan, para penggemar Alice kerap melakukan spam komentar untuk meminta idolanya ini muncul di channel Jonathan Liandi dalam sesi Empetalk.

Dalam live streaming yang dilakukan oleh BTR Lea, Alice menyampaikan keinginannya untuk muncul dalam sesi Empetalk. Namun, dirinya belum menemukan waktu yang tepat karena masih sibuk dengan pekerjaan yang kini ia tekuni.

BTR Alice. (instagram/btr_alicee)
BTR Alice. (instagram/btr_alicee)

Lebih lanjut, Alice menyampaikan bahwa dirinya tidak ingin membahas mengenai berbagai drama dan sensasi saat nantinya akan muncul di Empetalk.

Baca Juga: Niat Banget, Celine JKT48 Bangun Istana Es Megah di Minecraft

"Tapi ada syaratnya sih, ada beberapa hal yang nggak boleh dibahas. Pokoknya no drama-drama lah, no drama-drama guys, gausah cari sensasi" ungkap Alice.

Untuk saat ini, Alice masih disibukkan dengan karirnya bersama Bigetron Red Aliens dalam laga PUBG Mobile mendatang. Memberikan performa terbaik, Bigetron Red Aliens kini menjadi salah satu tim PUBG Mobile terkuat di Indonesia.

Baca Juga: Ada Perubahan Besar-besaran, Moonton Ungkap Logo Baru Mobile Legends

Berita Terkait
Berita Terkini

Acara penutupan akan berlangsung pada hari Minggu, 29 September 2024, mulai pukul 20.00 WIB, di Main Atrium PIK Avenue, ...

games | 09:00 WIB

Level Infinite akan membagikan detail judul-judul game yang dapat disaksikan pengunjung Tokyo Game Show 2024....

games | 11:01 WIB

Apa yang akan terjadi kalau Karakter Genshin Impact hidup di multisemesta, atau di dunia yang sama sekali berbeda?...

games | 13:28 WIB

Tears of Themis merayakan ulang tahun Vyn Richter dengan event terbatas ini....

games | 15:17 WIB

Bangsa utama keenam, Natlan, akhirnya membuka gerbangnya untuk semua pemain yang telah menyelesaikan Quest Archon Mondst...

games | 14:29 WIB