Game Petualangan Ala Viking, Gearbox Bawa Tribes of Midgard ke PS5

Tribes of Midgard menawarkan sensasi ala Viking dalam mempertahankan desa dari serangan raksasa.

Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta
Sabtu, 13 Juni 2020 | 18:30 WIB
Logo game Tribes of Midgrad. (YouTube/ Tribes of Midgard)

Logo game Tribes of Midgrad. (YouTube/ Tribes of Midgard)

Hitekno.com - Trailer anyar dan juga postingan resmi PlayStation menyuratkan bahwa game petualangan ala Viking, Tribes of Midgard akan datang ke PlayStation 5 (PS5). Sang developer, Gearbox Software mengonfirmasi bahwa Tribes of Midgard bakalan debut pertama kali ke PS5.

Tribes of Midgard merupakan game survival-adventure di mana pemain akan diberi misi untuk mempertahankan desa dari serangan monster-monster raksasa.

Gameplay pada Tribes of Midgard memungkinkan pemain bisa melaju pada game secara solo atau multiplayer.

Baca Juga: Reino Barack Asyik Main Game, Begini Cara Gemas Syahrini Gangguin

Player yang memainkan karakter Viking bisa membuat tim yang terdiri dari 10 pemain.

Keterangan resmi dari blog PlayStation mengungkapkan bahwa Tribes of Midgard akan debut pertama kali di PS5 pada awal 2021.

Monster raksasa pada Tribes of Midgard. (Blog.playstation.com)
Monster raksasa pada Tribes of Midgard. (Blog.playstation.com)

"Berada di dunia yang penuh dengan makhluk-makhluk gelap, dewa-dewa tersembunyi, dan bahan-bahan berlimpah untuk ditemukan, kamu bermain sebagai seorang Viking yang tinggal di sebuah desa yang menyimpan Seed of Yggdrasil, benteng terakhir yang melindungi para dewa dari alam lain," tulis keterangan melalui blog resmi PlayStation.

Baca Juga: ARK Survival Evolved Jadi Game Gratis di Epic Game Store, Buruan Sikat

Invasi raksasa akan berdatangan untuk menghancurkan desa sehingga kamu dan 9 pemain lain harus bekerja sama selama masa Ragnarok.

Game petualangan Tribes of Midgard diprediksi akan datang sebagai MMORPG klasik yang memungkinkan pemain memperkuat karakter sembari mengumpulkan sumber daya.

Tribes of Midgrad menampilkan karakter ala Viking. (Blog.playstation.com)
Tribes of Midgrad menampilkan karakter ala Viking. (Blog.playstation.com)

Dikutip dari Games Radar, Tribe of Midgard bukan game eksklusif PlayStation 5.

Baca Juga: Mirip Free Fire, 4 Game Android Gratis Ini Bikin Nagih

Tribe of Midgard sudah terdaftar di halaman Steam sehingga rilis di PC kemungkinan bertepatan atau sesaat setelah game rilis di PS5.

Dalam trailer, tampaknya terdapat elemen "crafting" yang berat untuk gameplay-nya.

Baca Juga: Viral Cewek Main Game di Warnet, Netizen Salfok Pada Barang Bawaanya

Player harus membangun struktir untuk mengatasi rintangan, menyeberangi sungai hingga membangun basis pertahanan.

Cukup menarik, player harus menjelajahi hutan belantara dengan tampilan ala Viking untuk membuat senjata baru.

Dalam game petualangan Tribes of Midgard yang datang ke PlayStation 5 (PS5), player sebisa mungkin harus mempertahankan Midgard dari serangan para raksasa yang tertulis pada ramalan akhir dunia.

Berita Terkait
TERKINI

Siap-siap, apa saja yang disiapkan dalam event waktu terbatas di Tears of Themis....

games | 16:23 WIB

Melalui update Genshin Impact ini, pemain dapat menantikan Arlecchino, Fatui Harbinger ke-4, sebagai anggota party yang ...

games | 13:07 WIB

Acara Khusus Fan Art Genshin Impact HoYoFair2024 akan disiarkan secara langsung pada 13 April 2024....

games | 10:21 WIB

Astra Carnival: The Prince Cup 2024 digelar dengan sistem kompetisi yang telah diperbarui....

games | 11:44 WIB

HoYoverse akan menghadirkan event menarik dan keseruan lainnya di Tears of Themis....

games | 09:50 WIB

Kota mana saja gelaran Genshin Impact ini berlangsung....

games | 10:16 WIB

Setelah rilis di Xbox Series X/S dan PC, kini Hi-Fi RUSH dihadirkan ke PS5....

games | 14:10 WIB

Tak hanya update, HoYoverse juga perayakan anniversary pertama Honkai Star Rail....

games | 10:29 WIB

Jangan lewatkan tes amplifikasi Zenless Zone Zero....

games | 12:37 WIB

Film dokumenter "Suara Alam" merupakan Genshin Impact dan Discovery Channel bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan ...

games | 15:51 WIB

Garena CODM Indonesia memberikan hadiah spesial untuk para pemain yang bisa didapatkan melalui event spesial Ramadan Ral...

games | 15:16 WIB

Chiori, karakter baru yang dikenalakan HoYoverse untuk Genshin Impact....

games | 16:35 WIB

Serangkaian event waktu terbatas dan bonus dalam game akan hadir untuk menyambut perilisan Honkai Impact 3 Bagian 2....

games | 08:31 WIB

Seperti apa game PC ini? Nightingale adalah game survival-crafting PVE....

games | 18:13 WIB

Early access game Nightingale ini akan segera hadir di PC melalui Steam dan Epic Game Store....

games | 21:19 WIB

Brasil akan menjadi tuan rumah kompetisi Free Fire tertinggi dunia untuk kedua kalinya....

games | 15:54 WIB

Undawn akan mendapatkan petualangan baru dengan hadirnya map Dragon Gate Street....

games | 20:51 WIB

Zenless Zone Zero adalah ARPG fantasi urban terbaru dari HoYoverse....

games | 13:38 WIB
Tampilkan lebih banyak