Baru Meluncur, Game Android Ultimate Disc Sudah Diunduh 10 Juta Kali

Gameplay Ultimate Disc sangat sederhana tapi bisa bikin kamu ketagihan!

Dinar Surya Oktarini | Rezza Dwi Rachmanta
Minggu, 12 April 2020 | 19:00 WIB
Game Ultimate Disk. (Play Store)

Game Ultimate Disk. (Play Store)

Hitekno.com - Ultimate Disc merupakan game Android simple yang popularitasnya sedang menanjak. Bagaimana tidak, game ini telah diunduh lebih dari 10 juta kali hanya dalam kurun waktu satu bulan saja.

Ultimate Disc bahkan langsung merangsek pada posisi 15 besar Top Free di Play Store.

Game Ultimate Disc cukup ringan untuk dimainkan karena kamu hanya membutuhkan memori sebesar 61 MB saja untuk mengunduhnya pertama kali.

Baca Juga: Battle Royale Melesat, Ini 5 Game Populer Android Terbaik April 2020

Popularitas Ultimate Disc langsung menarik perhatian pengguna Android sejak diluncurkan pada tanggal 11 Maret lalu.

Gameplay sederhana dengan misi "susah-susah gampang" membuat player cukup ketagihan dalam memainkannya.

Tampilan game Ultimate Disk. (YouTube/ TapTap Mobile)
Tampilan game Ultimate Disk. (YouTube/ TapTap Mobile)

Ultimate Disc merupakan game single player yang bisa dimainkan secara offline sehingga kamu tak perlu khawatir mengenai kuota saat memainkannya.

Baca Juga: Hokko Life, Game PC Alternatif Animal Crossing

Misi di dalam game sangat sederhana, kamu hanya perlu melempar piringan secara melengkung atau garis lurus untuk melewati karakter musuh di depanmu.

Piringan harus bisa ditangkap oleh karakter lain yang merupakan satu tim sehingga nantinya piringan bisa mencapai garis finish.

Pada notifikasi sebelah kiri atas, kamu bisa melihat adanya "Fire Bar". Itu adalah semacam power-up untuk memberikan satu giliran lemparan gratis (free throw) apabila Fire Bar terisi penuh.

Baca Juga: Game Valorant Mulai Closed Beta, Bisa Saingi CS:GO?

Syarat agar Fire Bar terisi penuh yaitu piringan harus melesat dekat dengan karakter musuh di mana karakter itu tetap tidak bisa menangkapnya.

Kamu tak harus mengandalkan Fire Bar karena itu justru sangat berisiko piringan bisa tertangkap musuh. Waktu yang tepat dan pemanfaatan celah adalah kunci dari game ini.

Baca Juga: 10 Game Android Offline Terbaik April 2020, Auto Usir Kegabutan!

Dikutip dari Gamezebo, tak hanya di Android, Ultimate Disc juga masuk menjadi game favorit iOS karena menempati Top Chart di App Store pada Maret 2020.

Untuk melempar piringan, kamu harus melakukan swipe layar ke arah kanan.

Semakin bertambahnya level, karakter musuh akan semakin gesit dan celah untuk melempar piringan juga semakin sempit.

Untuk mengakalinya, kamu bisa menunggu karakter lawan berlari ke arahmu sehingga celah untuk melempar piringan bisa terlihat.

Jika tertarik memainkan game Android Ultimate Disc yang masuk Top Free Play Store, kamu bisa mengunduhnya melalui link ini.

Berita Terkait
TERKINI

Siap-siap, apa saja yang disiapkan dalam event waktu terbatas di Tears of Themis....

games | 16:23 WIB

Melalui update Genshin Impact ini, pemain dapat menantikan Arlecchino, Fatui Harbinger ke-4, sebagai anggota party yang ...

games | 13:07 WIB

Acara Khusus Fan Art Genshin Impact HoYoFair2024 akan disiarkan secara langsung pada 13 April 2024....

games | 10:21 WIB

Astra Carnival: The Prince Cup 2024 digelar dengan sistem kompetisi yang telah diperbarui....

games | 11:44 WIB

HoYoverse akan menghadirkan event menarik dan keseruan lainnya di Tears of Themis....

games | 09:50 WIB

Kota mana saja gelaran Genshin Impact ini berlangsung....

games | 10:16 WIB

Setelah rilis di Xbox Series X/S dan PC, kini Hi-Fi RUSH dihadirkan ke PS5....

games | 14:10 WIB

Tak hanya update, HoYoverse juga perayakan anniversary pertama Honkai Star Rail....

games | 10:29 WIB

Jangan lewatkan tes amplifikasi Zenless Zone Zero....

games | 12:37 WIB

Film dokumenter "Suara Alam" merupakan Genshin Impact dan Discovery Channel bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan ...

games | 15:51 WIB

Garena CODM Indonesia memberikan hadiah spesial untuk para pemain yang bisa didapatkan melalui event spesial Ramadan Ral...

games | 15:16 WIB

Chiori, karakter baru yang dikenalakan HoYoverse untuk Genshin Impact....

games | 16:35 WIB

Serangkaian event waktu terbatas dan bonus dalam game akan hadir untuk menyambut perilisan Honkai Impact 3 Bagian 2....

games | 08:31 WIB

Seperti apa game PC ini? Nightingale adalah game survival-crafting PVE....

games | 18:13 WIB

Early access game Nightingale ini akan segera hadir di PC melalui Steam dan Epic Game Store....

games | 21:19 WIB

Brasil akan menjadi tuan rumah kompetisi Free Fire tertinggi dunia untuk kedua kalinya....

games | 15:54 WIB

Undawn akan mendapatkan petualangan baru dengan hadirnya map Dragon Gate Street....

games | 20:51 WIB

Zenless Zone Zero adalah ARPG fantasi urban terbaru dari HoYoverse....

games | 13:38 WIB
Tampilkan lebih banyak