Jual Mobil Sport Mewah, Jess No Limit Malah Panen Cibiran Netizen

Berminat beli mobil sport mewah milik Jess No Limit ini?

Agung Pratnyawan
Selasa, 07 Januari 2020 | 16:03 WIB
Jess No Limit dengan mobil sport mewah Ferrari California. (Instagram/ jessnolimit)

Jess No Limit dengan mobil sport mewah Ferrari California. (Instagram/ jessnolimit)

Hitekno.com - Jess No Limit, mantan atlet eSports yang kini sibuk di YouTube, kini dikabarkan menjual mobil sport mewah miliknya.

Ferrari California, mobil sport mewah milik Jess No Limit ditawarkan kepada yang mau meminangnya melalui akun Instagram, Senin (6/1/2020).

Dalam unggahan tersebut, ia berujar bahwa dirinya menjual mobil tersebut lantaran ingin ganti dengan mobil yang baru.

Baca Juga: Jess No Limit dan Kutukan Season MPL, Ini 4 Momen eSport Menghebohkan 2019

"Dijual, Punyaku, Ferrari California, KM 20.800. Kondisi Mantap & Terawat. Bebas Banjir & Tabrakan. Alasan jual : Mau Ganti Yang Lain" tulisnya secara singkat.

Namun di luar dugaan, unggahan tersebut ramai dibicarakan di lintas media sosial. Bahkan tak jarang warganet yang melontarkan cibiran terhadap sang pemilik akun.

Jess No Limit dengan mobil sport mewah Ferrari California. (Instagram/ jessnolimit)
Jess No Limit dengan mobil sport mewah Ferrari California. (Instagram/ jessnolimit)

Mereka pun menduga ada motif tersembunyi terkait penjualan mobil tersebut. Beberapa ada yang menyebut bahwa game yang kerap ia mainkan di media sosial Youtube sudah tak terlalu diminati.

Baca Juga: Ditanya Kapan Bikin Tim eSports, Jess No Limit: 2020 Ada Sesuatu

Namun ada juga yang terpikat dengan mobil sport mewah milik Jess No Limit tersebut. Berikut beberapa komentarnya.

"ML (Mobile Legends) udah nggak rame lagi, bingung bayar pajaknya gimana akhirnya dijual dengan alasan ganti yang laen." tulis pengguna akun facebook bernama Aji M*.

"Tuker tambah sama Agya ku, ko Jess mau nambah berapa?" tulis pengguna akun Instagram @valentinoreno_.

Baca Juga: Mengejutkan! Jess No Limit Pamit dari Skuat EVOS Esports

Jess No Limit jual mobil Ferrari. (Instagram@jessnolimit)
Jess No Limit jual mobil Ferrari. (Instagram@jessnolimit)

Sekilas mengenai mobil tersebut, mobil sport mewah ini adalah Ferrari California. Performa mobil tersebut cukup mencengangkan. Dikutip dari beberapa sumber,  akselerasi mobil ini dari 0-100 km/jam butuh waktu 3,6 sampai 3,8 detik.

Tak cuma itu, kecepatan maksimum mobil ini berada pada kisaran 312 sampai 316 km/jam. Di pasaran, mobil ini dapat ditemui dengan mesin berkonfigurasi  3,9L V8, 4,3L V8.

Akankah mobil sport mewah milik Jess No Limit ini laku terjual? Berminat membelinya? (Suara.com/ Cesar Uji Tawakal).

Baca Juga: Blak-blakan, Jess No Limit Ngaku Bukan Pro Player Lagi

Berita Terkait
TERKINI

Kota mana saja gelaran Genshin Impact ini berlangsung....

games | 10:16 WIB

Setelah rilis di Xbox Series X/S dan PC, kini Hi-Fi RUSH dihadirkan ke PS5....

games | 14:10 WIB

Tak hanya update, HoYoverse juga perayakan anniversary pertama Honkai Star Rail....

games | 10:29 WIB

Jangan lewatkan tes amplifikasi Zenless Zone Zero....

games | 12:37 WIB

Film dokumenter "Suara Alam" merupakan Genshin Impact dan Discovery Channel bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan ...

games | 15:51 WIB

Garena CODM Indonesia memberikan hadiah spesial untuk para pemain yang bisa didapatkan melalui event spesial Ramadan Ral...

games | 15:16 WIB

Chiori, karakter baru yang dikenalakan HoYoverse untuk Genshin Impact....

games | 16:35 WIB

Serangkaian event waktu terbatas dan bonus dalam game akan hadir untuk menyambut perilisan Honkai Impact 3 Bagian 2....

games | 08:31 WIB

Seperti apa game PC ini? Nightingale adalah game survival-crafting PVE....

games | 18:13 WIB

Early access game Nightingale ini akan segera hadir di PC melalui Steam dan Epic Game Store....

games | 21:19 WIB

Brasil akan menjadi tuan rumah kompetisi Free Fire tertinggi dunia untuk kedua kalinya....

games | 15:54 WIB

Undawn akan mendapatkan petualangan baru dengan hadirnya map Dragon Gate Street....

games | 20:51 WIB

Zenless Zone Zero adalah ARPG fantasi urban terbaru dari HoYoverse....

games | 13:38 WIB

Banyak hadiah menarik dan alur cerita seru yang sayang untuk dilewatkan dari event terbatas Tears of Themis ini....

games | 13:31 WIB

Selama periode 31 Januari 14 Februari, pengguna pertama dapat berlangganan PC Game Pass hanya dengan Rp. 14,999! Penawa...

games | 09:49 WIB

ONIC CAMP Vol. 2 akan memberikan pembekalan tentang Ecosystem dan Opportunity yang ada di klub eSports....

games | 10:19 WIB

Dalam versi baru ini, selain latar tempat, alur cerita, dan rekan-rekan baru, Misi Trailblaze utama di Penacony juga aka...

games | 09:48 WIB

Apa saja yang dihadirkan dalam update baru The Elder Scrolls Online: Gold Road ini....

games | 13:23 WIB
Tampilkan lebih banyak