Raih Pendanaan Anyar, Startup eFishery Siap Menjadi Unicorn?

Startup perikanan asal Indonesia ini meraih pendanaan senilai triliunan rupiah.

Rezza Dwi Rachmanta
Selasa, 07 Maret 2023 | 12:05 WIB
Startup perikanan asal Indonesia, eFishery. (eFishery)

Startup perikanan asal Indonesia, eFishery. (eFishery)

Hitekno.com - Startup perikanan asal Indonesia baru saja memperoleh pendanaan anyar senilai triliunan rupiah. Perusahaan rintisan yang berdiri sejak 2013 tersebut siap menuju babak baru ke klub Unicorn.

Sebagai informasi, sebutan Unicorn disematkan kepada startup dengan valuasi lebih dari 1 miliar dolar AS atau Rp 154 triliun.

Dikutip dari DealStreetAsia, eFishery sedang dalam tahap akhir untuk menyelesaikan penggalangan dana baru senilai 150 juta dolar AS (Rp 2,3 triliun).

Baca Juga: Profil Startup TaniHub, Perusahaan yang Peduli dengan Nasib Petani

Raihan dana anyar itu berasal dari Khazanah Nasional Berhad, perusahaan pengelola dana kekayaan serta investasi dari pemerintah Malaysia.

Menurut sumber yang didapatkan DealStreetAsia, eFishery berpeluang menjadi startup Asia Tenggara pertama yang mendapat sebutan Unicorn pada tahun ini.

Startup perikanan asal Indonesia, eFishery. (eFishery)
Startup perikanan asal Indonesia, eFishery. (eFishery)

Pada awal tahun lalu, startup agritech Indonesia tersebut meraih pendanaan Seri C senilai 90 juta dolar AS (Rp 138 miliar).

Baca Juga: Mantan Eksekutif Google Dirikan Startup AI, Raih Pendanaan hingga Rp 10 T

Putaran pendanaan ini dipimpin oleh Temasek, SoftBank Vision Fund 2, dan Sequoia Capital India.

Terdapat pula investor lain termasuk Northstar Group, Go-Ventures, Aqua-Spark, dan Wavemaker Partners.

Dikutip dari situs resmi eFishery, startup ini mengklaim telah merevolusi industri budidaya ikan dan udang yang tradisional dan menyediakan solusi yang dirancang secara khusus untuk meningkatkan hasil budidaya ikan dan udang.

Baca Juga: Fokus ke Bisnis Utama, Startup Fazz Pilih PHK Karyawan

eFishery menawarkan platform ujung-ke-ujung yang terintegrasi dan memberikan pembudidaya ikan dan udang akses terhadap teknologi, pakan, pembiayaan, dan pasar.

Aplikasi startup eFishery. (eFishery)
Aplikasi startup eFishery. (eFishery)

Startup mengumpulkan pendanaan Seri A sebesar 4 juta dolar AS pada 2018. Perusahaan rintisan ini lantas meraih pendanaan Seri B dengan rincian jumlah yang belum diketahui pada 2020.

Jumlah pendanaan ditaksir melebihi 19 juta dolar AS. Pendanaan pada tahun lalu digunakan untuk meningkatkan platform dan layanan serta memperkuat produk digital eFishery.

Mereka berekspansi secara regional dengan menargetkan 10 negara teratas dalam produksi akuakultur, seperti India dan Cina.

Startup diklaim telah melayani hampir 100 ribu pembudidaya yang bekerja di 270 ribu tambak, serta berhasil menjual 12 ribu ton ikan setiap bulan. eFishery berambisi untuk mengakuisisi 1 juta pembudidaya dalam beberapa tahun ke depan.

Berita Terkait
TERKINI

Jaringan internet yang ditawarkan HSPnet berkapasitas tinggi hingga 6 Tb/s....

internet | 10:48 WIB

Intel juga mengumumkan jajaran sistem-sistem AI baru yang skalabel dan terbuka, produk-produk generasi berikutnya dan ko...

internet | 18:50 WIB

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB
Tampilkan lebih banyak