Tutorial Cara Mengganti Bahasa di Google, Lengkap lewat HP dan PC

Mudah, ikuti tutorial cara mengganti bahasa di Google berikut ini.

Agung Pratnyawan
Senin, 21 Februari 2022 | 13:18 WIB
Ilustrasi Google Search. (Pixabay)

Ilustrasi Google Search. (Pixabay)

Hitekno.com - Berikut ini adalah cara mengganti bahasa di Google yang mudah dilakukan baik dari PC ataupun HP. Ikuti tutorial yang dirangkum HiTekno.com berikut ini.

Google merupakan produk buatan perusahaan Amerika Serikat, jadi tidak salah jika default bahasa dari aplikasi ini adalah Bahasa Inggris.

Bagi sebagian orang, menjalankan Google dengan bahasa Inggris bukanlah sesuatu yang sulit.

Baca Juga: Tutorial Cara Mengubah Google Maps jadi Bahasa Indonesia, Lebih Mudah Dimengerti

Namun bagi sebagian lainnya, menggunakan Google dengan bahasa Indonesia menjadi pilihan yang dianggap memudahkan.

Sebab terkadang, sejumlah fitur dan perintah Google sulit dimengerti jika berada dalam setting bahasa Inggris.

Nah buat kamu yang sedang mencari tutorial cara mengganti bahasa di Google, kamu bisa coba langkah-langkah di bawah ini.

Baca Juga: Tutorial Cara Menghilangkan Garis Merah di Word yang Mengganggu

Berikut adalah cara mengganti bahasa di Google via PC:

  • Lakukan log in ke akun Google (https://myaccount.google.com/ ) terlebih dahulu.
  • Kemudian klik opsi Data & Personalisasi.
  • Scroll layar ke menu Preferensi Umum untuk Web.
  • Klik Bahasa.
  • Klik Edit.
  • Pilih bahasa yang ingin kamu gunakan.
  • Lalu klik Pilih.
  • Jika ingin menambahkan bahasa lain klik opsi Tambahkan bahasa lain. Kemudian klik opsi Simpan untuk mengonfirmasi bahasa yang ditambahkan.
Ilustrasi Google. (pixabay/digitalfpade)
Ilustrasi Google. (pixabay/digitalfpade)

Cara di atas adalah cara mengganti bahasa Google melalui PC, sementara jika kamu ingin mengganti bahasa Google lewat HP, kamu bisa melakukan cara di bawah ini:

Cara mengganti Bahasa di Google melalui HP, Android dan iPhone:

Baca Juga: Tutorial Cara Menyisipkan Daftar Isi di Microsoft Word

Android (Chrome):

  • Buka aplikasi Google pada HP atau tab Android.
  • Ketuk ikon titik tiga horizontal di pojok kanan layar.
  • Kemudian pilih opsi Setelan
  • Klik Bahasa dan Wilayah.
  • Pilih Bahasa apa yang ingin Anda gunakan.
  • Klik Simpan.

Menu pengaturan HP:

  • Buka menu pengaturan atau Setting pada HP.
  • Scroll ke bawah dan pilih Manajemen Umum.
  • Kemudian pilih opsi Bahasa dan input.
  • Pilih bahasa yang ingin Anda gunakan.

Cara mengganti Bahasa di Google melalui iPhone:

Baca Juga: Tutorial Cara Menambahkan Catatan Kaki di Microsoft Word denan Cepat

  • Buka menu Settings di iPhone.
  • Pilih opsi General.
  • Klik Language & Region.
  • Klik iPhone language.
  • Pilih bahasa yang Anda inginkan.
  • Klik Selesai.

Itulah beberapa cara mengganti bahasa di Google melalui, baik melalui PC ataupun HP. Selamat mencoba tutorial atas.

Kontributor: Damai Lestari
Berita Terkait
TERKINI

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB

Dell Technologies menyoroti tren-tren baru yang akan membentuk industri teknologi pada tahun 2024 dan di masa depan....

internet | 12:06 WIB

Meningkatkan sistem keamanan menjadi langkah yang baik, tetapi upaya tersebut hanya menjangkau permukaan penyalahgunaan ...

internet | 07:24 WIB

Di tengah tingginya frekuensi insiden keamanan siber di Indonesia, hanya 53 persen yang siap untuk mencegah insiden ters...

internet | 07:25 WIB

Berikut adalah beberapa kata kunci yang perlu kita pahami, agar kita dapat lebih mengenali istilah AI....

internet | 09:45 WIB

Nokia Bell Labs mendemonstrasikan teknologi proof-of-concept ini untuk pertama kalinya....

internet | 08:53 WIB
Tampilkan lebih banyak