Hitekno.com - Foto jadul yang mengungkap harga tiket laga Persib melawan Persija tahun 1995 menjadi sorotan netizen usai diunggah ke Instagram. Berbagai reaksi lalu diberikan oleh netizen usai unggahan ini viral di Instagram.
Unggahan foto jadul harga tiket laga Persib melawan Persija ini diunggah oleh akun @bobotowatch dan menjadi viral di Instagram pada Kamis (27/1/2022) lalu.
Baca Juga
YouTuber Minecraft Technoblade Meninggal Dunia Karena Kanker di Usia 23 Tahun
vivo T1 5G Hadir dengan Kapasitas ROM 256GB yang Lebih Besar
UniPin: Menjajal Esportstainment, Hiburan Terkini dari Industri Esports
5 Alasan Kamu Harus Datang ke Gaming Gears Exhibition
One Piece: Apakah Luffy Sekuat Gol D. Roger dan Shirohige?
Menurut keterangan unggahan, tiket Persib melawan Persija ini dicetak pada tahun 1995 lalu saat kedua tim ini berlaga di Kompetisi Sepakbola Liga Dunhill yang digelar di Stadion Siliwangi beberapa waktu lalu.
Untuk penonton yang ingin menyaksikan pertandingan antara Persib melawan Persija ini perlu mengeluarkan biaya Rp 6.000 untuk satu orang.
''Inilah potret tiket Persib vs Persija pada Kompetisi Sepakbola Liga Dunhill di Stadion Siliwangi tanggal 21 Mei 1995 lalu'' tulis caption unggahan.

Menjadi viral di Instagram, unggahan mengenai foto jadul harga tiket laga Persib melawan Persija tahun 1995 ini lalu mendapat berbagai komentar dari netizen.
''Mahal banget itu'' balas netizen.
''Rp 6.000 di zaman susah itu mahal'' komentar akun lainnya.
''Gue masih kelas 4 SD itu'' ungkap netizen.
Diunggah oleh akun @bobotowatch, unggahan foto jadul harga tiket laga Persib melawan Persija ini lalu telah mendapat ratusan likes dan komentar dari netizen usai viral di Instagram beberapa waktu yang lalu.