Foto Pria Tahun 1980 Viral, Netizen Fokus ke Benda di Tangannya Ini

Berbagai komentar lalu ditinggalkan oleh netizen di kolom balasan unggahan foto pria tahun 1980 ini.

Amelia Prisilia

Posted: Minggu, 26 Desember 2021 | 17:35 WIB
Foto pria tahun 1980. (instagram/potolawas)

Foto pria tahun 1980. (instagram/potolawas)

Hitekno.com - Foto jadul dua pria yang berdiri di Stasiun Karawang mencuri perhatian netizen usai diunggah ke Instagram belum lama ini. Mata jeli netizen lalu dibuat fokus ke benda yang ada di tangan salah satu pria di foto tersebut.

Menjadi viral di Instagram, foto jadul pria di Stasiun Karawang ini diunggah oleh akun @potolawas pada Jumat (26/11/2021) lalu dan langsung menuai berbagai reaksi dari netizen.

Berdasarkan caption unggahan, foto tersebut diambil pada September 1980 lalu di Stasiun Karawang. Nampak lalu dalam foto jadul ini, dua orang pria dengan kemeja dan celana berwarna putih sedang berpose ke kamera.

Baca Juga: Dapat Tawaran Miliaran Rupiah, CEO Bigetron Ogah Lepas Zuxxy dan Luxxy

Mata jeli netizen langsung saja dibuat salah fokus dengan benda yang dibawa oleh salah satu pria dalam foto jadul tersebut. Selain membawa buku di tangan kanannya, pria ini juga terlihat memegang sebatang rokok berwarna hitam.

Dibikin penasaran, berbagai komentar lalu ditinggalkan oleh netizen di kolom balasan unggahan foto pria tahun 1980 yang viral di Instagram ini.

Foto pria tahun 1980. (instagram/potolawas)
Foto pria tahun 1980. (instagram/potolawas)

''Rokoknya hitam, merek apa ya?'' komentar netizen.

Baca Juga: Gagal di PMGC 2021, Salah Satu Player Bigetron Red Aliens Putuskan Rehat?

''Kemungkinan Cigarilos yang isi 6 batang'' balas netizen lainnya.

''Rokok jadul itu, di warung aja sekarang udah jarang ada yang jual'' ungkap netizen lainnya.

Mencuri perhatian hingga menjadi viral di Instagram, unggahan mengenai foto pria tahun 1980 ini lalu telah mendapat lebih dari 9.000 likes dan ratusan komentar dari netizen usai diunggah akun @potolawas beberapa waktu yang lalu.

Baca Juga: Akui Sering Disalahkan Setiap RRQ Kalah, Xin Pilih Absen di MPL Season 9?

Berita Terkait
Berita Terkini

Manfaatkan kecerdasan buatan (AI) untuk permudah hidup Anda! Temukan 5 cara cerdas menggunakan AI untuk produktivitas, t...

internet | 15:36 WIB

PT Indokripto Koin Semesta Tbk. (COIN) resmi melantai di BEI pada 9 Juli 2025. Andrew Hidayat menyebut IPO ini jadi lang...

internet | 15:05 WIB

Andrew Hidayat membuatIPOCOINmendapat perhatian publik, pemilik mayoritas sahamPT Megah Perkasa Investindo, pemegang sah...

internet | 10:12 WIB

Berikut ini link resmi Dana Kaget terbaru yang masih aktif dan bisa langsung kamu klaim:...

internet | 20:30 WIB

PT Indokripto Koin Semesta Tbk (COIN) catat oversubscription lebih dari 180 kali jelang IPO di BEI. Di balik sorotan mas...

internet | 20:19 WIB