Rayakan Hari Guru 2021, Google Doodle Tampilkan Gambar Lebah Lucu

Kenapa Google Doodle memperingati Hari Guru 2021 dengan gambar lebah lucu?

Agung Pratnyawan
Kamis, 25 November 2021 | 11:23 WIB
Google Doodle memperingati Hari Guru 2021. (Google)

Google Doodle memperingati Hari Guru 2021. (Google)

Hitekno.com - Memperingati Hari Guru 2021, Google punya cara sendiri dengan mengubah tampilan pada halaman utaman mesin pencarinya. Google Doodle menampilkan gambar lebah lucu.

Google Doodle tersebut memperlihatkan sekelompok lebah warna-warni dengan ukuran yang lebih kecil menghadap ke seekor lebar besar yang tengah memegang buku.

Ilustrasi tersebut menggambarkan lebah yang lebih besar sebagai guru, sementara yang lain adalah para siswa. Lebah-lebah itu terbang di atas bunga beraneka warna.

Baca Juga: Google Doodle Kenang Ismail Marzuki di Hari Pahlawan

Terdapat doodle ulat berwarna hijau di atas salah satu bunga yang menggantikan huruf L dalam kata Google.

Peringatan Hari Guru sendiri merupakan bentuk penghormatan dan penghargaan untuk para pahlawan tanpa tanda jasa di Indonesia.

Perjuangan guru sendiri dimulai sejak zaman Hindia Belanda.

Baca Juga: Google Doodle Kenang Roehana Koeddoes, Wartawati Pertama di Indonesia

Tak seperti pahlawan yang memegang senjata, para guru membentuk Persatuan Guru Hindia Belanda (PGHB) pada 1912 sebagai usaha untuk membebaskan rakyat Indonesia dari belenggu penjajahan.

Google Doodle memperingati Hari Guru 2021. (Google)
Google Doodle memperingati Hari Guru 2021. (Google)

Pada 1932, PGHB berganti nama menjadi Persatuan Guru Indonesia (PGI).

Perubahan nama ini mengejutkan Belanda karena penggunaan kata "Indonesia" dalam PGI dinilai mencerminkan semangat kebangsaan.

Baca Juga: Google Doodle Rayakan Ulang Tahun Ellya Khadam, Siapa Dia?

Sayangnya, ketika Jepang masuk ke Indonesia, segala bentuk organisasi dilarang, termasuk PGI, dan sekolah ditutup.

Setelah sempat terhenti akibat penjajahan Jepang dan Indonesia merdeka, PGI akhirnya menggelar kongres pertama pada 24-25 November 1946 di Surakarta, Jawa Tengah.

Salah satu hasil kongres adalah untuk menghapus organisasi atau kelompok guru yang masih berdasar pada perbedaan golongan, tamatan, lingkungan daerah, dan bahkan ras.

Baca Juga: Ikut Ramaikan Kemerdekaan Indonesia, Google Doodle Angkat Tema Budaya

Hingga akhirnya 25 November disepakati sebagai tanggal berdirinya Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI).

Sebagai salah satu bentuk penghormatan kepada para guru, pemerintah pun menetapkannya sebagai Hari Guru Nasional dalam Keputusan Presiden Nomor 78 tahun 1994.

Google doodle ini hanya muncul di halaman awal pencarian Indonesia.

Seperti yang diketahui, pengguna dapat mengklik ikon doodle tersebut dan akan mendapatkan artikel terkait dengan Hari Guru 2021.

Itulah bagaimana Google doodle memperingati Hari Guru 2021 dengan menampilkan gambar lebah lucu. (Suara.com/ Lintang Siltya Utami).

Berita Terkait
TERKINI

Intel juga mengumumkan jajaran sistem-sistem AI baru yang skalabel dan terbuka, produk-produk generasi berikutnya dan ko...

internet | 18:50 WIB

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB

Dell Technologies menyoroti tren-tren baru yang akan membentuk industri teknologi pada tahun 2024 dan di masa depan....

internet | 12:06 WIB
Tampilkan lebih banyak