Beli Nasi Goreng, Netizen Ini Terkejut Spatula yang Dipakai Penjualnya

''Asalkan nggak salah bahan aja nggak papa pak'' tulis salah satu netizen di Twitter.

Dinar Surya Oktarini

Posted: Kamis, 05 Agustus 2021 | 15:00 WIB
Penjual nasi goreng. (Twitter/@natasspin)

Penjual nasi goreng. (Twitter/@natasspin)

Hitekno.com - Banyak penjual nasi goreng di pinggir jalan menjadi andalan banyak orang yang mencari makan saat tak ada makanan di rumah.

Biasanya penjual nasi goreng ini akan menggunakan wajan besar karena memasak dalam porsi yang besar.

Tak hanya wajan, biasanya penjual nasi goreng juga menggunakan spatula yang cukup besar untuk menggoreng nasi dengan porsi jumbo.

Sama halnya dengan penjual nasi goreng yang tengah memasak porsi besar di wajan ini dan bikin salfok. Pasalnya di wajan tersebut bukannya terlihat spatula namun hal lainnya.

Penjual nasi goreng. (Twitter/@natasspin)
Penjual nasi goreng. (Twitter/@natasspin)

Di wajan penjual nasi goreng ini terdapat spatula yang tak semestinya, namun malah terdapat alat bangunan yang biasanya digunakan tukang untuk menghaluskan semen.

Unggahan ini lantas viral dan mendapatkan beragam komentar dari netizen.

''Asalkan nggak salah bahan aja nggak papa pak'' tulis salah satu netizen di Twitter.

''Abangnya rangkap jabatan'' tulis salah satu komentar netizen di Twitter.

''Makan nasi goreng minumnya kukubima pasti ini'' komentar netizen lainnya.

Unggahan potret pedagang nasi goreng menggunakan spatula tukang bangunan ini lantas viral di Twitter dan mendapatkan lebih dari 5,7 ribu likes.

Baca Juga: TikTok Mulai Uji Fitur Stories, Mirip dengan Snapchat

×
Zoomed
Berita Terkait Berita Terkini

Popularitas ini juga dimanfaatkan oleh oknum tidak bertanggung jawab untuk melakukan berbagai bentuk penipuan WhatsApp y...

internet | 20:15 WIB

Google Maps sebenarnya sudah menyediakan fitur yang memungkinkan penggunanya tetap bisa mengakses peta dan navigasi tanp...

internet | 19:05 WIB

Dengan mirroring, tampilan layar smartphone bisa langsung muncul di layar komputer dengan ukuran lebih besar. Baik pengg...

internet | 18:42 WIB

Ketika mengakses link DANA kaget, kalian berpottensi mendapatkan saldo DANA gratis hari ini yang tersedia dalam ttulisan...

internet | 16:26 WIB

Saldo DANA gratis hari ini berpotensi didapatkan dengan mengakses link DANA kaget terbaru yang tersedia dalam tulisan Hi...

internet | 14:37 WIB