Deretan Plugin Wordpress Social Media untuk Mendatangkan Traffic

Berikut plugin wordpress social media yang bisa kamu pilih.

Dinar Surya Oktarini
Rabu, 14 Juli 2021 | 12:01 WIB
Ilustrasi aplikasi Facebook. (Pixabay/ Thomas Ulrich)

Ilustrasi aplikasi Facebook. (Pixabay/ Thomas Ulrich)

Hitekno.com - Plugin wordpress social media berikut ini bisa kamu pilih untuk menambah manfaat dan kemudahan dalam membagikan postingan dan mendatangkan traffic dari sosial media.

Dengan menambahkan tombol berbagi ke social media tentu dapat memberikan peluang bagi website kamu yang ingin mendatangkan pengunjung baru dari facebook, twitter dan lainnya.

Bahkan jika postingan kamu menarik maka bisa jadi konten tersebut akan mudah viral di sosial media yang akhirnya juga berguna untuk meningkatkan jumlah kunjungan.

Baca Juga: Anak Sekolah Online, Aksi Bapak Bikin Kantin di Rumah Ini Banjir Pujian

Berikut plugin social media yang bisa kamu pilih untuk website wordpress mu.

Ilustrasi aplikasi facebook. (Pixabay/LoboStudioHamburg)
Ilustrasi aplikasi facebook. (Pixabay/LoboStudioHamburg)

Kiwi Social Share

Plugin Kiwi Social Share yang memberikan pilihan posisi di atas atau di bawah artikelmu. Selain itu, kamu juga bisa mengatur floating icons yang bisa menarik perhatian pengunjung sepanjang waktu saat mereka membaca artikel.

Baca Juga: Lahirkan Talenta Kreatif, Telkomsel Gelar MAXscript Class Awards 2020

Kelebihan Kiwi Social Share yang tak kalah menarik, yaitu plugin yang satu ini tak akan memperlambat loading page di website-mu.

Social Warfare

Plug ini cukup banyak digunakan karena ada banyak pilihan fungsi yang dapat kamu pilih sesuai dengan kebutuhan.

Baca Juga: Terpopuler: Misteri Aurora Sinar-X Jupiter dan Pendapatan Jess No Limit

Kamu juga bisa dengan leluasa mengatur di mana posisi sharing button, misalnya di bagian atas atau bawah artikelmu, melalui shortcode atau melalui floating button. Selain itu, kamu bisa mendapatkan akses ke fitur khusus untuk membuat kontenmu terlihat menarik di media sosial.

Monarch

Monarch by Elegant Themes adalah plugin media sosial WordPress yang patut kamu pertimbangkan. Tersedia dengan lebih dari 20 jaringan social sharing yang bisa ditampilkan di situsmu, kamu bisa lebih leluasa menambahkan dan mengatur ke mana saja pembaca bisa membagikan artikelmu.

Baca Juga: Kinerja Website Lebih Maksimal, Begini Cara Memasang Plugin Wordpress

Fitur lain yang menakjubkan dari Monarch adalah opsi berbagi gambarnya. Kamu perlu mempertimbangkan fitur yang satu ini, karena menggunakan gambar untuk berbagi di media sosial bisa memberi pengaruh besar bagi traffic-mu

Simple Share Buttons Adder

Plugin tombol berbagi konten artikel ke media sosial yang satu ini sangat mudah untuk diaplikasikan. Kamu bisa dengan mudah mengatur letak plugin Simple Share Buttons Adder di halaman situs mu dengan mudah dan hasil yang jelas. Selain itu, plugin social media WordPress ini bisa kamu dapatkan gratis.

Meski masih ada beberapa kekurangan pada fitur plugin ini, namun kesederhanaannya menjadi suatu keuntungan jika kamu menginginkan social media sharing button ringan demi kecepatan loading page di website-mu.

Easy Social Share Buttons For Wordpress

Plugin ini mendukung lebih dari 45 situs media sosial, termasuk aplikasi perpesanan seperti WhatsApp. Easy Social Share juga menyediakan fitur pendukung shortcode yang memudahkan pengunjung membagikan artikel.

Satu fitur spesial lagi, kamu bisa mengatur plugin yang satu ini agar mudah diakses dari mobile, alias mobile-friendly.

Nah itu tadi beberapa plugin Social media yang bisa kamu pilih dan install di wordpress mu agar dapat memudahkan dalam berbagi konten kesosial media.

Kontributor: Jeffry francisco
Berita Terkait
TERKINI

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB

Dell Technologies menyoroti tren-tren baru yang akan membentuk industri teknologi pada tahun 2024 dan di masa depan....

internet | 12:06 WIB

Meningkatkan sistem keamanan menjadi langkah yang baik, tetapi upaya tersebut hanya menjangkau permukaan penyalahgunaan ...

internet | 07:24 WIB

Di tengah tingginya frekuensi insiden keamanan siber di Indonesia, hanya 53 persen yang siap untuk mencegah insiden ters...

internet | 07:25 WIB

Berikut adalah beberapa kata kunci yang perlu kita pahami, agar kita dapat lebih mengenali istilah AI....

internet | 09:45 WIB

Nokia Bell Labs mendemonstrasikan teknologi proof-of-concept ini untuk pertama kalinya....

internet | 08:53 WIB
Tampilkan lebih banyak