Pakai Google Maps, Ini Cara Melihat Jalan Ditutup Selama PPKM Darurat

Baik Android maupun iOS bisa menggunakan cara dari Google Maps ini.

Agung Pratnyawan
Selasa, 06 Juli 2021 | 14:47 WIB
Ilustrasi Google Maps. (Pixabay/deepanker70)

Ilustrasi Google Maps. (Pixabay/deepanker70)

Hitekno.com - Untuk mengecek jalan mana saja yang ditutup selama PPKM darurat diberlakukan, kamu bisa menggunakan layanan Google Maps.

Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) darurat Jawa-Bali telah resmi diterapkan oleh pemerintah mulai 3 Juli 2021.

PPKM darurat ini akan diberlakukan sampai 20 Juli 2021 mendatang.

Baca Juga: Cara Menghapus History Google Maps, Mudah!

Pemerintah Indonesia resmi menerapkan kebijakan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) darurat Jawa-Bali mulai 3-20 Juli.

Selama PPKM Darurat berlangsung, banyak jalan yang ditutup untuk meminimalisir mobilitas masyarakat.

Memantau lokasi jalan ditutup, Google Maps bisa menjadi aplikasi pilihan.

Baca Juga: Ikuti Google Maps Malah Nyasar ke Sawah, Berujung Dievakuasi dengan Traktor

Google Maps akan menampilkan jalan ditutup dengan memberi rambu dilarang masuk atau tanda strip putih berlatar merah dalam peta.

Sebelum melihat lokasi jalan, peta yang ditampilkan Google Maps mesti diubah ke mode lalu lintas.

Pengguna bisa mengubahnya di ikon 'Map Layer' yang ada di bawah pojok kanan atas di bawah ikon profil.

Baca Juga: Berhasil Ditangkap Google Maps, Potret Pria Hampir Terjatuh Ini Viral

Fitur ini sebenarnya sudah ada di Google Maps sejak lama.

Ilustrasi Google Maps. (Unsplash/ Jake Davies)
Ilustrasi Google Maps. (Unsplash/ Jake Davies)

Menurut pusat bantuan Google, pengguna dapat menambahkan atau mengedit informasi jalan di Google Maps.

"Kesalahan jalan pada Google Maps mencakup nama jalan yang salah, info yang salah tentang jalan satu arah dan dua arah, jalan yang digambar dengan keliru, penutupan jalan, jalan di peta yang tidak ada, jalan tidak ada, dan lokasi penanda salah," kata Google, dikutip pada Selasa (6/7/2021).

Baca Juga: Mobil Google Maps Terperosok di Sawah, Netizen: Kena Karma Duluan

Dengan begitu, jika pengguna menemukan sebuah jalan ditutup, maka mereka bisa menambahkan keterangan tersebut langsung di Google Maps.

Sebaliknya, jika jalan sudah dibuka, maka informasi jalan ditutup bisa diperbarui yang nantinya terpantau di peta.

Berikut cara menambahkan informasi jalan di Google Maps

Via komputer/PC/laptop

  • Di komputer, buka Google Maps
  • Di kiri atas, klik Menu Menu
  • Di bagian bawah, klik Edit Petalalu Informasi salah
  • Pilih jalan atau tempat yang perlu diperbaiki infonya dari daftar
  • Pilih jenis info yang perlu diperbaiki

Via Android

  • Di ponsel atau tablet Android, buka aplikasi Google Maps
  • Ketuk foto profil atau inisial Anda
  • Klik Bantuan & Masukan>Kirim Masukan
  • Ketuk Tambahkan jalan atau perbaiki infonya lalu Pilih jenis info yang perlu diperbaiki
  • Pilih jalan yang infonya salah
  • Ketuk tempat atau jalan yang perlu diperbaiki infonya dari daftar
  • Untuk mengirim masukan, ikuti petunjuk di layar.

Via iPhone dan iPad

  • Di iPhone atau iPad Anda, buka aplikasi Google Maps
  • Ketuk foto profil atau inisial Anda
  • Klik Bantuan & Masukan lalu Kirim masukan
  • Ketuk Laporkan masalah data
  • Pilih jalan yang ingin Anda edit pada peta dan jenis info yang ingin diperbaiki
  • Untuk mengirim masukan, ikuti petunjuk di layar

Itulah cara mengecek jalan mana saja yang ditutup selama PPKM darurat diberlakukan Google Maps. (Suara.com/ Dicky Prastya).

Berita Terkait
TERKINI

Jaringan internet yang ditawarkan HSPnet berkapasitas tinggi hingga 6 Tb/s....

internet | 10:48 WIB

Intel juga mengumumkan jajaran sistem-sistem AI baru yang skalabel dan terbuka, produk-produk generasi berikutnya dan ko...

internet | 18:50 WIB

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB
Tampilkan lebih banyak