Perjuangan Driver Ojol Kontak Customer saat HP Rusak, Cerdik Pakai Cara Ini

Netizen pun tergerak melihat perjuangan driver ojol ini.

Agung Pratnyawan
Sabtu, 19 Juni 2021 | 12:30 WIB
Ilustrasi Driver Ojol. (Suara.com/Ema Rohimah)

Ilustrasi Driver Ojol. (Suara.com/Ema Rohimah)

Hitekno.com - Seorang netizen membagikan kisah perjuangan seorang pengemudi ojek online atau driver ojol dalam berkomunikasi dengan customer. Pasalnya HP miliknya sedang rusak.

Smartphone atau HP menjadi alat penting driver ojol dalam menjalankan tugasnya. Kalau HP rusak, bagaimana ia bisa berkomunikasi dengan pelanggan?

Kisah ini dibagikan netizen melalui akun Instagram @ginarsatria yang menceritakan bagaimana cara cerdik driver ojol tersebut menghubungi customer.

Baca Juga: Video Driver Ojol Dapat Uang Kaget Viral, Netizen: Untung Nggak Latah

Unggahannya melalui Instagram Story itu dibagikan kembali oleh akun Twitter @ianhugen pada 13 Juni, menampilkan gambar tangkapan layar isi pesan dari aplikasi ojol.

Terlihat driver ojol mengirim beberapa gambar kepada netizen @ginarsatria. Gambar tersebut memperlihatkan suasana malam hari suatu tempat.

Namun, ada salah satu gambar yang menarik perhatian netizen. Gambar itu berupa kertas yang ditulis oleh driver ojol.

Baca Juga: Gelar Karpet Merah saat Lamar Pacar, Aksi Driver Ojol Ini Bikin Baper

Dalam pesan yang ditulisnya, driver ojol mengaku bahwa ia tidak bisa mengetik dan mengirim pesan seperti biasa karena HP rusak.

Aksi driver ojol dengan ponsel rusak bikin mewek. [Twitter]
Aksi driver ojol dengan HP rusak bikin mewek. [Twitter]

Meski begitu, kamera smartphonenya masih berfungsi sehingga driver ojol memanfaatkan fitur tersebut untuk berkomunikasi dengan pelanggannya.

"Maaf kak HP saya rusak layarnya, jadi susah ngetik, cuma bisa foto. Pesanannya sudah saya titip. Terima kasih," tulis driver ojol.

Baca Juga: Kisah Driver Ojol Berburu BTS Meal, Antre Berjam-jam Cuma Dapat Rp 12 Ribu

Upaya driver ojol untuk bisa berkomunikasi dengan pelanggannya itu menarik perhatian banyak pengguna.

Tak sedikit netizen lain yang dibuat terharu dan tersentuh hingga kisah ini viral di media sosial.

Dalam utasnya, netizen membagikan bahwa driver ojol dengan HP rusak itu bernama Muh. Tiar P dan berlokasi di Bandung, Jawa Barat.

Baca Juga: Army Indonesia Galang Dana untuk Driver Ojol BTS Meal, Tembus Rp 60 Juta!

Unggahan yang telah dibagikan sebanyak lebih dari 3.600 kali dan disukai sebanyak lebih dari 27.100 kali oleh sesama pengguna Twitter itu pun menuai beragam komentar.

Aksi driver ojol dengan ponsel rusak bikin mewek. [Twitter]
Aksi driver ojol dengan HP rusak bikin mewek. [Twitter]

Banyak netizen yang juga ingin membantu driver ojol, tapi pemilik akun mengatakan bahwa perusahaan tidak bisa memberikan kontak pengemudi tersebut karena tidak adanya kendala dalam proses pesanan.

"Buka donasi dong buat beliin HP bapaknya please, sedih bangeet," tulis akun @noobbbss.

"Pernah dapet driver begini. Pas minta foto naroh makan di depan pager, fotonya blurr banget parah. Aku hampir marah karena ku pikir fotoinnya nggak serius. Terus bapaknya bilang 'maaf ya kamera HP saya jelek jadi hasilnya nggak jelas'. Dorr," komentar @dionasaaurus.

"Aku nangis ya Allah aku kurang bersyukur kadang HP ngelag sedikit aja rasanya pengen ganti HP. Sehat-sehat buat ojol-ojol semua aamiin," tambah @RickynyaElsa.

"Usahanya untuk tetap info ke customer itu loh jempol," ungkap @heyitsvalent.

"Paham banget, ngerasain keselnya karena HP aku yang lama eror susah ngetik. Semoga bapaknya punya rezeki lebih buat beli HP baru yaa pak," cuit @maichiec.

Itulah kisah viral di media sosial, bagaimana perjuangan driver ojol dengan HP rusak untuk menghubungi customer. (Suara.com/ Lintang Siltya Utami).

Berita Terkait
TERKINI

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB

Dell Technologies menyoroti tren-tren baru yang akan membentuk industri teknologi pada tahun 2024 dan di masa depan....

internet | 12:06 WIB

Meningkatkan sistem keamanan menjadi langkah yang baik, tetapi upaya tersebut hanya menjangkau permukaan penyalahgunaan ...

internet | 07:24 WIB

Di tengah tingginya frekuensi insiden keamanan siber di Indonesia, hanya 53 persen yang siap untuk mencegah insiden ters...

internet | 07:25 WIB

Berikut adalah beberapa kata kunci yang perlu kita pahami, agar kita dapat lebih mengenali istilah AI....

internet | 09:45 WIB

Nokia Bell Labs mendemonstrasikan teknologi proof-of-concept ini untuk pertama kalinya....

internet | 08:53 WIB
Tampilkan lebih banyak