Hitekno.com - CapCut merupakan aplikasi penyuntingan video, memenangkan kategori Best for Fun di Google App Store 2020 di Indonesia, berkat pengalaman editing yang kreatif dan fun, serta fitur kuat yang dipersembahkan oleh CapCut.
Penghargaan ini diberikan oleh Google setiap akhir tahunnya kepada sejumlah aplikasi terbaik di tahun tersebut, sebagai bentuk pengakuan kepada tim developer atas kualitas dan inovasi aplikasi yang dihasilkan.
Baca Juga
Masih Bisa Klaim Hero Trial Card Pack, Serbu Kode Redeem ML 5 Juli 2022
Hujan Ikan Teri Terjadi di San Francisco, Ini Penyebabnya
Viral Lelaki Tunanetra Penjual Kacang Rebus Salat di Depan Minimarket, Bikin Kagum
Update Hari Ini! Kode Redeem PUBG Mobile Selasa 5 Juli 2022
Bukalapak Menang di Gugatan Pertama, Siap Hadapi Gugatan Kedua dari Harmas
Setelah resmi diluncurkan di bulan April 2020, CapCut langsung menjadi aplikasi yang banyak digemari oleh pengguna, terutama di pasar Indonesia. Pada bulan Desember ini, CapCut mencapai peringkat pertama di kategori video editing di Google App Store.

Aplikasi all-in-one video editing ini membantu pengguna menghasilkan video singkat dengan mudah. Pengguna dapat menyunting, reverse dan mengubah kecepatan video, menambah subtitle, musik, dan efek ke dalam video mereka.
Antusiasme pengguna di Indonesia sangat besar dan ini terlihat dari bagaimana mereka memanfaatkan fitur yang ada di aplikasi CapCut untuk menghasilkan karya video yang kreatif. Berkat sambutan yang hangat dari pengguna di Indonesia ini, CapCut berhasil terpilih menjadi aplikasi "Best for Fun" di Google App Store tahun ini.
Selain memenangkan kategori Best for Fun di Google App Store untuk di Indonesia, CapCut juga menjadi aplikasi terbaik di kategori yang sama di Jerman dan Brazil. CapCut dapat diunduh secara gratis di Google App Store.