Pengguna Tokopedia Sumbang Rp 33 M untuk Penanganan Pandemi

Ketiga inisiatif ini mengajak masyarakat berdonasi secara digital untuk membantu penanganan pandemi.

Dinar Surya Oktarini
Senin, 21 September 2020 | 20:00 WIB
Pengguna Tokopedia Sumbang Rp33 M untuk tangani pandemi. (Tokopedia)

Pengguna Tokopedia Sumbang Rp33 M untuk tangani pandemi. (Tokopedia)

Hitekno.com - Tokopedia, melalui ekosistem Tokopedia Salam, bersama sejumlah mitra strategis terus fokus membantu pemerintah menangani pandemi melalui tiga inisiatif besar, yaitu Lawan COVID-19, Redam COVID-19 dan Pulih dari COVID-19.

Ketiga inisiatif ini mengajak masyarakat berdonasi secara digital untuk membantu penanganan pandemi dari berbagai sisi.
“Sejak Maret, pengguna Tokopedia telah berdonasi lebih dari Rp33 miliar yang disalurkan ke seluruh Indonesia melalui
lembaga sosial terhubung,” ungkap Head of Tokopedia Salam, Garri Juanda.

Melalui kampanye yang berlangsung sejak Maret 2020, donasi yang terkumpul disalurkan dalam bentuk:

Baca Juga: Berkaca dari The Witcher 3, Cerita Cyberpunk 2077 Dibuat Lebih Pendek

Pengguna Tokopedia Sumbang Rp33 M untuk tangani pandemi. (Tokopedia)
Pengguna Tokopedia Sumbang Rp33 M untuk tangani pandemi. (Tokopedia)

 

  1. Pengadaan Alat Pelindung Diri (APD)
    Tokopedia bekerja sama dengan BenihBaik.com, PKPU Human Initiative dan WeCare.id menyalurkan donasi dari
    pengguna Tokopedia dalam bentuk APD, multivitamin dan sembako bagi tenaga medis kepada 268 rumah sakit rujukan
    COVID-19 dan 47 puskesmas di 32 provinsi di seluruh Indonesia.
  2. Ventilator
    Tokopedia juga bersinergi dengan Rumah Zakat dalam menyalurkan donasi untuk pengadaan 54 unit ventilator bagi
    pasien di rumah sakit rujukan di Medan, Pontianak, Bandung, Solo, Surabaya dan Jakarta. Tokopedia juga
    menggandeng ITB dan UI sebagai mitra pengadaan ventilator.
  3. Rapid Test Gratis di Sarana Publik
    Kolaborasi bersama Rumah Zakat kembali dilakukan untuk penyaluran donasi berupa rapid test gratis di 12 kota.
    Hingga saat ini, ada sebanyak 1.770 penerima manfaat yang telah mendapatkan rapid test gratis di sarana publik.
  4. Bantuan Disinfektan untuk Masjid
    Sebagai bentuk pencegahan penyebaran virus, Tokopedia bersama Dompet Dhuafa dan NU CARE-LAZISNU
    menyemprotkan disinfektan untuk 528 masjid yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia.
  5. THR dan Sembako
    Tokopedia menggandeng Rumah Zakat membagikan 3.821 paket sembako bagi masyarakat, termasuk pedagang kecil
    yang terdampak pandemi, di 85 kota di Indonesia.
    Pada Ramadan lalu, pengguna Tokopedia telah berdonasi hampir Rp2 miliar melalui program berbagi THR dan
    sembako di Tokopedia Salam. Dengan kolaborasi bersama para mitra strategis lainnya, Tokopedia menyalurkan
    sembako, THR bahkan pelunasan hutang keluarga kaum dhuafa dan masyarakat kurang mampu di berbagai desa di
    Indonesia.

Donasi Hadapi PSBB Jilid II

Dalam periode PSBB kedua DKI Jakarta ini, Tokopedia kembali bekerja sama dengan BenihBaik.com, Rumah Zakat dan
WeCare.id untuk membuka dua kanal donasi dan mengajak masyarakat untuk membantu pengadaan APD dan multivitamin
bagi tenaga medis.

Baca Juga: Menurut BMKG, Ini Sumber Suara Dentuman Misterius di Jakarta

“Masyarakat dapat berpartisipasi dalam membantu tenaga kesehatan, termasuk dokter dan layanan medis lainnya, dalam
penanganan COVID-19, dengan berdonasi mulai dari Rp5.000 saat berbelanja atau dengan mengetik ‘Donasi’ pada kotak
pencarian aplikasi dan situs Tokopedia,” tambah Garri.

“Tokopedia selalu percaya bahwa kolaborasi bersama para mitra strategis, termasuk pengguna, melalui pemanfaatan
teknologi adalah salah satu kunci menghadapi pandemi. Semoga donasi yang terkumpul dari masyarakat dapat membantu
mereka yang terdampak sekaligus menginspirasi lebih banyak masyarakat berbagi kebaikan dengan sesama,” tutup Garri.

Baca Juga: Preorder PlayStation 5 Kacau, Sony Minta Maaf

Berita Terkait
TERKINI

Intel juga mengumumkan jajaran sistem-sistem AI baru yang skalabel dan terbuka, produk-produk generasi berikutnya dan ko...

internet | 18:50 WIB

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB

Dell Technologies menyoroti tren-tren baru yang akan membentuk industri teknologi pada tahun 2024 dan di masa depan....

internet | 12:06 WIB
Tampilkan lebih banyak