Google dan Temasek Dikabarkan Segera Beri Kucuran Dana Segar ke Tokopedia

Google dan Temasek Holdings tengah terlibat dalam negosiasi untuk mengucurkan dana segar ke Tokopedia.

Agung Pratnyawan

Posted: Senin, 06 Juli 2020 | 20:14 WIB
Ilustrasi Tokopedia. (HiTekno.com/Amelia Prisilia)

Ilustrasi Tokopedia. (HiTekno.com/Amelia Prisilia)

Hitekno.com - Meski sempat bermasalah dengan data pengguna, Tokopedia tetap menarik perhatian investor untuk memberikan kucuran dana segar.

Kabar paling baru, Google dan Temasek Holdings tengah terlibat dalam negosiasi untuk mengucurkan dana segar ke startup marketplace online ini.

Google dan Temasek Holdings diduga akan menanamkan investasi senilai antara 500 juta dolar Amerika Serikat sampai 1 miliar dolar AS di Tokopedia.

Menurut laporan Bloomberg akhir pekan kemarin, Google dan Temasek akan bergabung dengan perusahaan raksasa AS lainnya dalam putaran investasi baru di Tokopedia. Perusahaan-perusahaan itu antara lain Facebook, Microsoft, dan Amazon.

Lebih lanjut disebutkan bahwa Google dan Temasek merupakan perusahaan yang paling aktif dalam negosiasi investasi tersebut.

Inovasi Tokopedia sambut Ramadan. (Tokopedia)
Inovasi Tokopedia sambut Ramadan. (Tokopedia)

Diperkirakan bahwa negosiasi dengan Tokopedia tersebut bakal rampung dalam beberapa pekan mendatang.

Raksasa-raksasa internet AS memang sedang gencar menanam investasi di perusahaan-perusahaan rintisan Asia dalam beberapa waktu terakhir. Facebook misalnya baru saja berinvestasi di operator seluler India, Jio dan di Gojek.

Tokopedia sendiri, salah satu startup ecommerce paling moncer di Tanah Air, sebelumnya sudah menerima kucuran dana dari perusahaan investasi Jepang, Softbank dan Alibaba asal China.

Sayang informasi ini belum ditanggapi oleh baik Temasek, Google, maupun Tokopedia. Tiga perusahaan itu belum sama sekali buka suara soal rencana investasi tersebut.

Itulah kabar terbaru dari Tokopedia yang dilaporkan bakal mendapatkan kucuran dana segar dari Google dan Temasek Holdings.  (Suara.com/ Liberty Jemadu).

Baca Juga: Tokopedia Telah Laporkan yang Membocorkan Data Pengguna

×
Zoomed
Berita Terkait Berita Terkini

Ada lima cara cek uang palsu lewat aplikasi di HP yang mudah dilakukan, cepat, dan aman, sehingga para pengguna bisa leb...

internet | 18:33 WIB

Mau jual HP? Wajib hapus data m-banking biar akun nggak disalahgunakan! Simak langkah aman hapus data dan reset pabrik d...

internet | 18:19 WIB

Waspada modus penipuan berkedok link DANA Kaget. Di balik iming-iming saldo DANA gratis, kenali tiga ciri link palsu dan...

internet | 15:43 WIB

Link DANA kaget hari ini bisa digunakan untuk mendapatkan saldo DANA gratis hari ini, Kamis 16 Oktober 2025....

internet | 14:54 WIB

Cara mudah mengaktifkan kembali akun Google yang sebelumnya dinonaktifkan....

internet | 14:40 WIB