Google dan Temasek Dikabarkan Segera Beri Kucuran Dana Segar ke Tokopedia

Google dan Temasek Holdings tengah terlibat dalam negosiasi untuk mengucurkan dana segar ke Tokopedia.

Agung Pratnyawan
Senin, 06 Juli 2020 | 20:14 WIB
Ilustrasi Tokopedia. (HiTekno.com/Amelia Prisilia)

Ilustrasi Tokopedia. (HiTekno.com/Amelia Prisilia)

Hitekno.com - Meski sempat bermasalah dengan data pengguna, Tokopedia tetap menarik perhatian investor untuk memberikan kucuran dana segar.

Kabar paling baru, Google dan Temasek Holdings tengah terlibat dalam negosiasi untuk mengucurkan dana segar ke startup marketplace online ini.

Google dan Temasek Holdings diduga akan menanamkan investasi senilai antara 500 juta dolar Amerika Serikat sampai 1 miliar dolar AS di Tokopedia.

Baca Juga: Tokopedia Telah Laporkan yang Membocorkan Data Pengguna

Menurut laporan Bloomberg akhir pekan kemarin, Google dan Temasek akan bergabung dengan perusahaan raksasa AS lainnya dalam putaran investasi baru di Tokopedia. Perusahaan-perusahaan itu antara lain Facebook, Microsoft, dan Amazon.

Lebih lanjut disebutkan bahwa Google dan Temasek merupakan perusahaan yang paling aktif dalam negosiasi investasi tersebut.

Inovasi Tokopedia sambut Ramadan. (Tokopedia)
Inovasi Tokopedia sambut Ramadan. (Tokopedia)

Diperkirakan bahwa negosiasi dengan Tokopedia tersebut bakal rampung dalam beberapa pekan mendatang.

Baca Juga: Belanja di Tokopedia Lebih Murah, Manfaatkan 5 Fitur Ini

Raksasa-raksasa internet AS memang sedang gencar menanam investasi di perusahaan-perusahaan rintisan Asia dalam beberapa waktu terakhir. Facebook misalnya baru saja berinvestasi di operator seluler India, Jio dan di Gojek.

Tokopedia sendiri, salah satu startup ecommerce paling moncer di Tanah Air, sebelumnya sudah menerima kucuran dana dari perusahaan investasi Jepang, Softbank dan Alibaba asal China.

Sayang informasi ini belum ditanggapi oleh baik Temasek, Google, maupun Tokopedia. Tiga perusahaan itu belum sama sekali buka suara soal rencana investasi tersebut.

Baca Juga: Bocornya Data Pengguna Tokopedia, Kominfo Percepat Pengesahan RUU PDP

Itulah kabar terbaru dari Tokopedia yang dilaporkan bakal mendapatkan kucuran dana segar dari Google dan Temasek Holdings.  (Suara.com/ Liberty Jemadu).

Berita Terkait
TERKINI

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB

Dell Technologies menyoroti tren-tren baru yang akan membentuk industri teknologi pada tahun 2024 dan di masa depan....

internet | 12:06 WIB

Meningkatkan sistem keamanan menjadi langkah yang baik, tetapi upaya tersebut hanya menjangkau permukaan penyalahgunaan ...

internet | 07:24 WIB
Tampilkan lebih banyak