Kembali Terjadi, Driver Ojol Jogja Kena Order Fiktif

Lagi-lagi customer dengan nama Ririn membuat order fiktif yang meresahkan driver ojol.

Agung Pratnyawan
Minggu, 21 Juni 2020 | 08:00 WIB
Ilustrasu Kisah Viral Driver Ojol. (Ilustrasi HiTekno.com)

Ilustrasu Kisah Viral Driver Ojol. (Ilustrasi HiTekno.com)

Hitekno.com - Di masa sulit seperti sekarang, masih ada pengemudi ojek online atau driver ojol yang kena order fiktif. Kali ini kembali menimpa seorang driver ojol Jogja.

Customer usil masih saja ada yang mencoba mengganggu driver ojol yang sudah susah payak mencari nafkah dengan order fiktif yang meresahkan. 

Order fiktif masih jadi momok tersendiri driver ojol di Indonesia. Hal ini membuat resah para driver ojol, terlebih saat ini pandemi membuat semua pihak merasakan sulitnya mencari pemasukan.

Baca Juga: Kecanduan Drama Korea, Driver Ojol Ini Chat Pakai Hangeul

Baru-baru ini, tersebar isu adanya order fiktif di Kota Yogyakarta dan sekitarnya. Uniknya, customer order fiktif tersebut selalu menggunakan nama yang sama yaitu Ririn.

Salah satu korban, driver ojol Jogja dengan akun Facebook Dipha Mansyah Pomo menyampaikan keresahannya di Grup facebook Gojek Seputar Jogja.

Ilustrasi driver Ojol. (Suara.com/Ema Rohimah)
Ilustrasi driver Ojol. (Suara.com/Ema Rohimah)

"Kapusaan. kapusaaan Lur. Sinau dinggo liane yo lur. Sak cupet-cupet e ora entuk order, kahanan sepi tetep ati-ati lan waspada yo lur, ojo koyo aku (Pelajaran buat yang lain. Sesulit-sulitnya sepi orderan, harus hati-hati, jangan sampai kayak saya)," tulisnya dalam unggahan Rabu (17/6/2020).

Baca Juga: Beredar Penampakan Jaket Driver Ojol 2 Desain, Netizen: Cerdikiawan

Ia juga menuliskan kronologi kejadian, berawal dari adanya order dari customer atas nama Ririn yang meminta Top Up Bukalapak sebesar Rp 100 ribu. Namun, ternyata setelah sampai lokasi customer, ia justru tidak bisa ditemui alias tidak ada di lokasi tersebut.

"Jam 12 dapat order atas nama RIRIN. biasane ki ratau tak gagas sg tuku-tuku ngene lha kok dino iki lagi kacau banget pirang-pirang dino sepi bangeeet sedino gur entuk order 1 maksimal 3 poin, mumet pikire dinggo bayar angsuran motor lur. Lha kok hari ini saking mumete ora kepikiran nek kui fiktif lur. Podo crito lawas lur bareng ditukokke, ditekani tujuan e malah alamat e ora ono ngilaang," ujarnya lagi.

Ia bahkan mengaku harus membayar Rp 100 ribu kepada teman sesama driver ojol lantaran ia meminjam uang kepada temannya tersebut untuk membeli voucher order fiktif itu.

Baca Juga: Netizen Vietnam Serbu Grup Facebook Driver Ojol, Ini yang Terjadi

"Cari 30 aja berat, malah ketipu 100 ribu lur .. semoga yang onbid hati-hati dan waspada," ujarnya.

(Facebook/Dipha Mansyah Pomo)
(Facebook/Dipha Mansyah Pomo)

Berdasarkan penelusuran Suarajogja.id, sebelumnya ada driver ojol di grup yang sama mengaku tertipu dari customer atas nama Ririn pula.

"Mau bengi wes Ono seng keno mas , sak Niki jenengan kog yho Melu keno , nek ora Ono seng nglaporke paleng yho tetep Jeh Ono seng keno wae mas (Semalam sudah ada yang kena mas, sekarang kok sampean ikut kena. Kalo gak ada yang melaporkan bakal tetp ada yang kena lagi mas)," tulis Kaeng Mieft Al Adha.

Baca Juga: Salut, Driver Ojol Jogja Ini Gratiskan Ongkir untuk Bantuan Sembako

Itulah kisah driver ojol Jogja yang kena order fiktif dari customer bernama Ririn. Lagi-lagi kejadian ini meresahkan para pengemudi ojek online. (SuaraJogja.id/ M Nurhadi).

Berita Terkait
TERKINI

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB

Dell Technologies menyoroti tren-tren baru yang akan membentuk industri teknologi pada tahun 2024 dan di masa depan....

internet | 12:06 WIB

Meningkatkan sistem keamanan menjadi langkah yang baik, tetapi upaya tersebut hanya menjangkau permukaan penyalahgunaan ...

internet | 07:24 WIB

Di tengah tingginya frekuensi insiden keamanan siber di Indonesia, hanya 53 persen yang siap untuk mencegah insiden ters...

internet | 07:25 WIB

Berikut adalah beberapa kata kunci yang perlu kita pahami, agar kita dapat lebih mengenali istilah AI....

internet | 09:45 WIB

Nokia Bell Labs mendemonstrasikan teknologi proof-of-concept ini untuk pertama kalinya....

internet | 08:53 WIB
Tampilkan lebih banyak