Suami Kena PHK dan Anak Baru Lahir, Ibu Muda Ini Banjir Orderan Gambar

Ilustrasi karya ibu muda satu ini sangat bagus sehingga banyak netizen yang tertarik.

Dinar Surya Oktarini | Rezza Dwi Rachmanta
Rabu, 06 Mei 2020 | 15:15 WIB
Karya animasi vektor seorang ibu muda yang viral di Twitter. (Twitter/ moonjuliy)

Karya animasi vektor seorang ibu muda yang viral di Twitter. (Twitter/ moonjuliy)

Hitekno.com - Masa pandemi membuat sebagian orang kesusahan dalam mencari rezeki, bahkan sebagian lainnya ada yang terkena PHK. Seorang ibu muda yang suaminya habis kena PHK ini langsung menarik simpati netizen sehingga ia banjir orderan.

Akun Twitter @moonjuliy membagikan thread mengenai dirinya yang sedang membuka lapak online.

Ia menceritakan bahwa dirinya sedang membutuhkan uang karena suami habis terkena PHK dan bayi mereka baru saja lahir.

Baca Juga: CEK FAKTA: Benarkah Presiden Jokowi Bagikan Kuota Internet 10 GB Gratis?

"Dikarenakan suami di-phk dari kerjaan, dan sama sekali nggak ada pemasukan, sedangkan dedek bayi baru banget rilis bulan ini. Jadi aku inisiatif untuk buka jasa kreatifitas kayak gini, itung-itung buat beli minyak telon dedek bayi hehe. Aku open order 1 foto = 5.000," kata @moonjuliy.

Ibu muda ini menjual karya ilustrasi animasi vektor bagi netizen yang ingin mengabadikan momennya.

Karya yang dianggap netizen sangat bagus ini memancing perhatian sehingga thread yang diberikan viral di Twitter setelah mendapatkan lebih dari 13.700 Retweet dan 16 ribu Like.

Baca Juga: Gerakannya Sama Terus, Bintang Emon Diedit dan Dikerjai Netizen

Thread dan lapak online ini menarik simpati sehingga banjir orderan dari netizen. (Twitter/ moonjuliy)
Thread dan lapak online ini menarik simpati sehingga banjir orderan dari netizen. (Twitter/ moonjuliy)

Banyak netizen yang mengaku tertarik sehingga ibu muda tersebut banjir orderan.

Bahkan sebagian besar netizen menilai harga itu terlalu murah sehingga akun @moonjuliy menaikkan harga menjadi Rp 10 ribu per kepala.

"Masya Allah Tabarakallah, terimakasih atas respon responnya. Maaf belum sempat bales satu per satu yang comment serta yang DM. Ternyata seramai ini, alhamdulillah rezeki dedek bayi (emoticon love)," cuit @moonjuliy setelah ia banjir orderan.

Baca Juga: Pria Ini Bagi Mi Instan Isinya Uang Jutaan, Sembako Sampah Lewat!

Masih banyak netizen yang meminta harganya untuk dinaikkan lagi tetapi pemilik akun masih mematok harga di atas.

Thread dan lapak online yang viral di Twitter ini mendapatkan beragam komentar dari netizen.

Hasil pesanan dari netizen. (Twitter/ moonjuliy)
Hasil pesanan dari netizen. (Twitter/ moonjuliy)

"Mbaknya masih tes pasar takut nggak ada yang respon kalau kemahalan, diorder tapi dilebihin aja guys bayarnya untuk dedek bayi dan keluarga (emoticon love)," kata @indomisosis.

Baca Juga: Jenuh Belajar dari Rumah, Pelajar Bantul Pilih Kembangkan Channel Youtube

"Saran mahalin sih. Temenku plus bingkai aja Rp 100 ribu. Masa segini Rp 5 ribu doang mbak, bagus banget soalnya," balas @Mrshmelw.

"Semangat terus kak! Bagi yang ngerasa pas harga segitu, ya silakan aja order dengan harga tertera. Kalo ngerasa harganya terlalu murah, ya diorder aja dengan harga yang dirasa pantas," pendapat @vangkitongki.

Itulah tadi lapak dan thread online yang viral di Twitter mengenai seorang ibu muda dengan karyanya yang bagus sehingga menarik perhatian netizen, bagaimana pendapat kamu?

Berita Terkait
TERKINI

Jaringan internet yang ditawarkan HSPnet berkapasitas tinggi hingga 6 Tb/s....

internet | 10:48 WIB

Intel juga mengumumkan jajaran sistem-sistem AI baru yang skalabel dan terbuka, produk-produk generasi berikutnya dan ko...

internet | 18:50 WIB

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB
Tampilkan lebih banyak