Bosan di Rumah, Netizen Ini Malah Karaoke Lagu Bioskop

Belakangan, seorang netizen mencari cara unik untuk mengatasi kebosanan tersebut sekaligus kerinduannya untuk pergi ke bioskop.

Dinar Surya Oktarini
Selasa, 14 April 2020 | 19:35 WIB
Ilustrasi karaoke. (Pexels/Andrea)

Ilustrasi karaoke. (Pexels/Andrea)

Hitekno.com - Karantina mandiri di rumah dalam rangka membatasi penyebaran virus corona ini tentu membuat beberapa orang merasa bosan karan tak bisa melakukan kegiatan di luar rumah. Namun belum lama ini, seorang netizen melakukan hal unik untuk mengatasi kebosanan dan mengobati kerinduannya pergi ke bioskop, dengan karaoke jingle salah satu bioskop di Indonesia. 

Dibagikan langsung oleh akun Twitter @KrisnaERLG pada 11 April, pemilik akun mengunggah video berdurasi 2 menit 11 detik. Dalam video tersebut merekam layar YouTube yang memutar jingle CGV Cinemas beserta liriknya, layaknya karaoke pada umumnya.

Namun, karena masa karantina wilayah masih berlaku, pemilik akun mengubah lirik jingle yang awalnya berbunyi "CGV I'll see you today" menjadi " CGV I'll see you someday" dikarenakan tidak diketahui batas waktu kapan pandemi ini akan berakhir.

Baca Juga: Aplikasi PeduliLindungi Kini Sudah Tersedia di App Store

"Karantina hari kesekian, karokean jingle CGV. CGV I’ll see you today someday," tulis pemilik akun @KrisnaERLG dalam kolom keterangan.

Unggahan yang telah ditonton sebanyak lebih dari 78 ribu penayangan dan dibagikan sebanyak lebih dari 1.190 kali ke sesama pengguna Twitter itu pun menuai beragam komentar dari warganet. Tak sedikit warganet yang juga merasakan kebosanan yang sama, sementara lainnya terhibur dengan cuitan tersebut.

Karaoke jingle lagu bioskop. [Twitter]
Karaoke jingle lagu bioskop. [Twitter]

"Mantap bisa ikut nyanyi," tulis akun @donisuwandi.

Baca Juga: Meredup, Apakah Komet Atlas Masih Terlihat dari Bumi?

"Terungkap lirik lagu CGV! Bagian reff bikin kangen nonton di CGV," komentar @MiraKamilah.

"Denger ini berasa nyium aroma popcorn, duduk di kursi merah alus wkwk," tambah @irwina_weda.

"Ya Allah dikira cuma lagu Britney Spears yang Everytime aja yang bisa bikin aku nangis, ternyata sekarang jingle CGV juga bisa bikin kangen," ungkap @goingmarry13.

Baca Juga: Kritik Kebijakan Ganjar Pranowo, Netizen Bongkar Jejak Digital Dokter Ini

"Jadi kangen nonton di bioskop," cuit @bubbzzs.(Suara.com/Lintang Siltya Utami)

Berita Terkait
TERKINI

Jaringan internet yang ditawarkan HSPnet berkapasitas tinggi hingga 6 Tb/s....

internet | 10:48 WIB

Intel juga mengumumkan jajaran sistem-sistem AI baru yang skalabel dan terbuka, produk-produk generasi berikutnya dan ko...

internet | 18:50 WIB

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB
Tampilkan lebih banyak