Asik Rekam Video TikTok, Pria Kabur karena Teror Makhluk Ini

Seharusnya berjalan baik-baik saja, pria ini mendadak ketakutan usai sebuah makhluk nampak mendekatinya.

Dinar Surya Oktarini | Amelia Prisilia

Posted: Kamis, 23 Januari 2020 | 09:04 WIB
Rekam video TikTok. (twitter/deadcaramell)

Rekam video TikTok. (twitter/deadcaramell)

Hitekno.com - TikTok saat ini menjadi aplikasi yang begitu diminati oleh siapa saja. Belum lama ini, seorang pria yang asik rekam video TikTok mendadak kabur karena mendapat teror dari makhluk ini.

Video TikTok yang viral di Twitter ini pertama kali diunggah oleh akun @deadcaramell pada Selasa (21/1/2020) lalu.

Menggunakan lagu dengan beat kencang, pria ini menari mengikuti dentuman musik. Seharusnya berjalan baik-baik saja, pria ini mendadak ketakutan usai sebuah makhluk nampak mendekatinya.

Rekaman video TikTok yang harusnya epic malah hancur karena diganggu oleh makhluk kecil yang tentu membuat siapa saja ketakutan melihatnya.

Makhluk kecil tersebut ternyata adalah seekor kecoa terbang. Kecoa terbang ini terlihat terbang ke arah pria tersebut sebelum hinggap di dinding kamarnya sebelum kemudian terbang ke tempat lainnya.

Rekam video TikTok. (twitter/deadcaramell)
Rekam video TikTok. (twitter/deadcaramell)

Ketakutan dengan serangan makhluk kecil ini, pria yang sedang asik membuat video TikTok ini lalu berlari meninggalkan kamera yang sedang merekamnya.

''Bayangin bro lagi record ada kecoa terbang :) apa lo tega'' tulis cuitan netizen dengan akun @deadcaramell.

Menjadi viral di Twitter, video yang diunggah @deadcaramell ini lalu mendapat berbagai komentar netizen. Banyak yang justru ngakak melihat nasib buruk yang pria ini alami.

Rekam video TikTok. (twitter/deadcaramell)
Rekam video TikTok. (twitter/deadcaramell)

''Mau ikutan collabs dari awal'' tulis @deardeyy mengungkap lokasi kecoa terbang tersebut.

''Ya gapapa sih, dia mau numpang tenar juga gitu wkwkwk'' komentar netizen dengan akun @mth_sr.

Baca Juga: Heboh Ikan Sori yang Menusuk Leher Bocah,Terkenal sebagai Hewan Pembunuh!

''An*** sumpah serem banget kecoa terbang'' ungkap netizen dengan akun @thaliawlndr.

Tidak diketahui dengan pasti mengenai nasib kecoa terbang tersebut. Namun, hingga artikel ini dibuat, video TikTok yang membuat pria kabur ketakutan ini sudah ditonton sebanyak 829 ribu kali.

×
Zoomed
Berita Terkait Berita Terkini

Ada enam rekomendasi HP Infinix Rp2 jutaan Oktober 2025 yang patut dipertimbangkan, baik untuk gaming ringan, aktivitas ...

internet | 10:25 WIB

Huawei Band 10 dan Xiaomi Smart Band 10 menawarkan berbagai fitur kesehatan dan kebugaran, mulai dari pemantauan detak j...

internet | 08:45 WIB

Di bawah ini akan membahas secara lengkap cara membuat SIM online terbaru, langkah demi langkah, agar kamu bisa mendapat...

internet | 08:17 WIB

Cara mudah daftar TikTok Affiliate untuk mendapatkan tambahan uang....

internet | 19:20 WIB

Keluar dari grup WhatsApp ternyata bukan hal sepele, apalagi jika grup tersebut terdiri dari teman dekat, keluarga, atau...

internet | 17:05 WIB