Bukan Zuppa Soup Bukan Siomai, Stan Makanan di Nikahan Ini Anti Mainstream

Pesta pernikahan ini melebihi food hall di mall.

Agung Pratnyawan
Senin, 02 Desember 2019 | 11:30 WIB
ilustrasi pernikahan. (Pixabay)

ilustrasi pernikahan. (Pixabay)

Hitekno.com - Umumnya stan makanan dalam sebuah resepsi pernikahan berisi siomai, zuppa soup, baksao dan lain-lain. Namun pesta pernikahan ini anti mainstream.

Bukan makanan biasa yang disajikan dalam stan makanan, nikahan ini menyajikan sushi. Itu saja bukan sembarang sushi, namun dari brand ternama.

Sushi Tei, sebuah brand restoran makanan Jepang yang spesialis Sushi nampang di sebuah stan makanan dalam.

Baca Juga: Begini Jadinya Upacara Pernikahan Jika Pengantinnya Suka Mancing

Foto Stan makanan atau gubukan kondangan Sushi Tei viral di Twitter. Foto tersebut dibagikan oleh pengguna Twitter dengan akun @nickoakbar.

Dalam foto tersebut tampak beberapa orang sedang mengantre Sushi Tei di sebuah acara kondangan anti mainstream ini.

Dikutip dari Twitter @nickoakbar, Senin (2/11), berikut cuitannya:

Baca Juga: Datang ke Pesta Pernikahan, Netizen Malah Soroti Sepatu Pria Ini

Gubukan kondangan:
(x) somay
(x) zoupa soup
(v) Sushi Tei

Kondangan yang salah satu stan makanan isinya Sushi Tei ini berlokasi di Jakarta.

"Lokasi kondangannya di Gedung LIPI, Jakarta," kata Akbar saat dihubungi Suara.com, Senin (2/11).  

Baca Juga: Tak Sengaja Bertemu "Kembaran" di Pesta Pernikahan, Orang Ini Ngakak Parah!

Stan Kondangan Isinya Sushi Tei. (twitter.com/nickoakbar)
Stan Kondangan Isinya Sushi Tei. (twitter.com/nickoakbar)

Unggahan ini pun mendapat banyak tanggapan dari netizen.

"Jangan sedih. Temen gue bukan artis. Bukan hajatan nikahan, tapi syukuran akikah anaknya. Gubukannya Sushi Tei, Starbucks, berikut resto ramen ada, desertnya dari Harvest, makanan daerah kayak leker, soto lamongan itu didatengin langsung dari daerah makanannya masing-masing," tulis @errolfaust.

"Wah ini adalah mimpiku, gubukannya Sushi Tei, Tanamera, sama sate padang yang paling enak se-Jakarta," tulis @ochdn.

Baca Juga: Begini Kehebohan Pernikahan Fans JKT48, Ramai-ramai Jingkrak di Resepsi

"Mungkin sebelahnya juga ada Magurame Udon, Shillin, Hong Tang, Pepper Lunch, dan teman-temannya yang nggak ketangkep kamera. Kondangan udah kayak food hall di mall ya," komentar @kadeksastrawan.

Hingga artikel ini dibuat, cuitan stan makanan kondangan isinya Sushi Tei ini sudah mendapat lima ribu retweet dan lima ribu likes.

Pastinya stan makanan kondangan anti mainstream seperti ini menarik perhatian netizen hingga viral di Twitter. (Suara.com/ Dany Garjito).

Berita Terkait
TERKINI

Garmin Run ini akan berlangsung pada 29 September 2024 mendatang di ICE BSD, Tangerang....

internet | 10:25 WIB

Jaringan internet yang ditawarkan HSPnet berkapasitas tinggi hingga 6 Tb/s....

internet | 10:48 WIB

Intel juga mengumumkan jajaran sistem-sistem AI baru yang skalabel dan terbuka, produk-produk generasi berikutnya dan ko...

internet | 18:50 WIB

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB
Tampilkan lebih banyak