Gara-gara "Dicakar Kucing", Pembalap Motor Ini Terjatuh

Video kocak mengenai cakar kucing dengan kekuatan super ini membuat netizen ngakak!

Dinar Surya Oktarini | Rezza Dwi Rachmanta
Minggu, 03 November 2019 | 07:00 WIB
Kucing gokil ini membuat pembalap motor terjatuh. (Twitter/ SlenderSherbet)

Kucing gokil ini membuat pembalap motor terjatuh. (Twitter/ SlenderSherbet)

Hitekno.com - Sebuah video parodi mengenai tingkah laku kucing yang kocak biasanya dapat menarik perhatian netizen. Kucing yang tampaknya mempunyai kekuatan supernatural ini membuat netizen ngakak dan geleng-geleng kepala melihat kebetulan yang ada.

Seorang netizen dengan akun bernama @SlenderSherbet membagikan video seekor kucing nakal yang sedang mengganggu pemiliknya saat menonton pertandingan balapan motor.

Video yang dibagikan berhasil viral di Twitter setelah mendapatkan lebih dari 1.900 Retweet dan 9.700 Like dalam waktu satu hari saja.

Baca Juga: Kucing Pasang Muka Seperti Ini, Netizen Auto Tak Tega

Ratusan netizen juga memberikan beragam komentarnya setelah melihat kucing yang sangat "sakti" ini.

Setelah ditelusuri, kejadian tersebut direkam pada sebuah rumah milik William Besserve di Montlucon, Prancis.

Video yang memperlihatkan pembalap motor terjatuh karena cakaran kucing berhasil viral. (Twitter/ SlenderSherbet)
Video yang memperlihatkan pembalap motor terjatuh karena cakaran kucing berhasil viral. (Twitter/ SlenderSherbet)

Pada pertengahan April 2019, William dan istrinya menghabiskan hari libur untuk menonton balapan motor di TV bersama dengan sang kucing bernama Odine.

Baca Juga: Mirip Manusia Pas Ngambek, Kucing Unyu Ini Bikin Netizen Ngakak

Tak disangka, istri William berhasil merekam sebuah video yang menangkap momen ketika Odine mencakar TV kemudian salah satu pembalap motor langsung terjatuh.

"Saya sedang menonton GP dan Odine menyerang serta mencakar salah satu pembalap motor. Kami berhasil merekam ketika pembalap itu tampak jatuh secara kebetulan," kata Willuam Besserve dikutip dari Newsflare.

Baca Juga: Netizen Buat Percakapan Imajiner dari Potret Dua Kucing Gemas Ini

Masih belum jelas apakah Odine mendapatkan kekuatan supernatural berdasarkan nama yang ia punya.

Secara kebetulan, dalam mitologi Nordik, Odine atau Odin dikenal sebagai pemimpin para Dewa.

Sebagai pemimpin para dewa, Odin mempunyai banyak wewenang termasuk berperan sebagai Dewa Kebijaksanaan, Dewa Perang dan Dewa Kematian.

Baca Juga: Begini Gemasnya Kucing Saat Pertama Kali Nyoba Pakai Makeup

Melihat tingkah laku Odine yang secara kebetulan "menjatuhkan" pembalap motor sehingga video kocaknya viral di Twitter, netizen langsung memberikan beragam komentar kocak.

"Mungkin pembalap motornya berkata seperti ini 'aku bersumpah melihat cakar kucing raksasa di depanku, itu muncul entah dari mana' Lol," canda @EricShawn1.

"Lihat betapa jahatnya kucingnya. Ia mencuci cakar untuk menghilangkan barang bukti," balas @Nani808.

"Sepertinya cakar kucing itu mempunyai semacam kekuatan super. Aku menyukainya," kata @sentinalchicken.

Itulah tadi video kocak mengenai "cakar kucing" yang membuat pembalap motor terjatuh, bagaimana menurut kamu?

Berita Terkait
TERKINI

Intel juga mengumumkan jajaran sistem-sistem AI baru yang skalabel dan terbuka, produk-produk generasi berikutnya dan ko...

internet | 18:50 WIB

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB

Dell Technologies menyoroti tren-tren baru yang akan membentuk industri teknologi pada tahun 2024 dan di masa depan....

internet | 12:06 WIB
Tampilkan lebih banyak