Main Tebak-tebakan, Jawaban Cewek Ini Malah Bikin Ngakak

Ada salah satu video tebak-tebakan tersebut menarik perhatian netizen.

Agung Pratnyawan
Rabu, 30 Oktober 2019 | 11:26 WIB
Cewek main tebak-tebakan Headquize dengan filter Instagram Stories.[Twitter]

Cewek main tebak-tebakan Headquize dengan filter Instagram Stories.[Twitter]

Hitekno.com - Main tebak-tebakan lewat filter Instagram Stories sedang ramai sejak Headquiz buatan akun @karetsatu. Termasuk satu cewek ini yang ikutan, tapi malah bikin ngakak.

Cara bermainnya sangat mudah. Orang yang merekam Instagram Stories harus mengarahkan kamera ke arah orang lain.

Nantinya, akan muncul kotak berisi gambar yang harus ditebak. Perekam akan memberikan petunjuk untuk memudahkan orang tersebut menebak.

Baca Juga: Main HeadQuiz di Insta Story, Siswi Ini Digombalin Siswa Ganteng

Dari sekian banyak video yang beredar, salah satu video tebak-tebakan Headquiz tersebut menarik perhatian netizen. Pasalnya, cewek dalam video itu memiliki jawaban yang lucu.

Dibagikan oleh akun Twitter @dibyoow pada 27 Oktober, gambar yang muncul di kotak memperlihatkan seekor kancil. Lucunya, temannya yang merekam memberikan petunjuk 'hewan berkaki tiga'.

"Hewan? Berkaki empat?" tanya cewek tersebut.

Baca Juga: Main Tebak Gambar HeadQuiz di Instagram Story, Begini Caranya

"Tiga," jawab temannya.

"Berkaki tiga? Ada hewan berkaki tiga?" tanyanya ulang dengan logat yang khas serta memasang wajah bingung sekaligus terkejut.

"Tiga loh kakinya ini," jawab temannya lagi.

Baca Juga: Nggak Punya Teman, Pria Ini Main Tebak-tebakan Sama Diri Sendiri

Lucunya, cewek tersebut menjawab 'kelinci' meski tahu kelinci tidak berkaki tiga. Jawaban tersebut pun disalahkan oleh temannya. Seolah dilanda kebingungan, cewek itu protes atas petunjuk yang diberikan temannya.

"Ada hewan berkaki tiga? Mana ada!" sahutnya.

Baca Juga: Stiker Baru Instagram Stories Memungkinkan Penggunanya Ngobrol Bareng

Meski begitu, sekilas gambar kancil yang muncul di kotak memang hanya memperlihatkan tiga kaki kancil sehingga temannya yang memberi petunjuk mengatakan hewan tersebut memiliki tiga kaki.

Menurut pemilik akun yang membagikan video tersebut, video itu bersumber dari Instagram @lomboknesia._ yang mengunggahnya pada 22 Oktober.

Tebak-tebakan lucu. [Twitter]
Tebak-tebakan Headquiz lucu. [Twitter]

Video yang telah ditonton sebanyak lebih dari 215 ribu penayangan itu dibagikan sebanyak lebih dari 4 ribu kali ke sesama pengguna Twitter dan menuai beragam komentar dari netizen.

"Dia tidak salah. Sudah saya terawang kakinya memang tiga," tulis akun @Daniibahri.

"Logat Makassar bukan sih wkwk," komentar @hhhericane.

"Maksud dia jawab kelinci tuh apa wkwk," tambah @Suhadam7.

"Anjing kalau kencing kakinya 3," ungkap @JKXC5.

"Hewan berkaki tiga? Emang larutan penyegar..." cuit @ranurahmann.

Itulah video cewek main tebak-tebakan Headquiz lewat filter Instagram Stories yang viral di Twitter karena bikin ngakak netizen. (Suara.com/Lintang Siltya Utami).

Berita Terkait
TERKINI

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB

Dell Technologies menyoroti tren-tren baru yang akan membentuk industri teknologi pada tahun 2024 dan di masa depan....

internet | 12:06 WIB

Meningkatkan sistem keamanan menjadi langkah yang baik, tetapi upaya tersebut hanya menjangkau permukaan penyalahgunaan ...

internet | 07:24 WIB

Di tengah tingginya frekuensi insiden keamanan siber di Indonesia, hanya 53 persen yang siap untuk mencegah insiden ters...

internet | 07:25 WIB

Berikut adalah beberapa kata kunci yang perlu kita pahami, agar kita dapat lebih mengenali istilah AI....

internet | 09:45 WIB

Nokia Bell Labs mendemonstrasikan teknologi proof-of-concept ini untuk pertama kalinya....

internet | 08:53 WIB
Tampilkan lebih banyak