Tercyduk CCTV, Netizen Dibuat Salah Fokus ke Penolong Boneka Balon Ini

Video dari CCTV milik Dishub Medan ini memperlihatkan aksi kocak penyelamatan boneka balon yang terjatuh.

Agung Pratnyawan
Kamis, 27 Juni 2019 | 18:30 WIB
Aksi penyelamatan boneka balon. (Twitter/ @giewahyudi).

Aksi penyelamatan boneka balon. (Twitter/ @giewahyudi).

Hitekno.com - Beberapa toko tak hanya memakai spanduk atau papan nama untuk menarik pelanggan. Agar lebih menarik, banyak yang memasang boneka balon di pinggir jalan. Tak hanya toko saja yang memasang, namun ada pihak lain.

Salah satunya ada boneka balon yang dipsang di dekat perlintasan rel kereta api. Malangnya, boneka balon ini sempat jatuh ke tanah.

Pada awal boneka balon berbentuk polisi ini jatuh, masih belum ada yang turun tangan untuk mengembalikannya ke posisi semula.

Baca Juga: Auto Ruwet dan Sulit Ditiru, Tanda Tangan Ini Bikin Netizen Kaget

Namun, tak lama terekam seorang lelaki dan dua orang perempuan datang untuk menolong. Namun aksi ketiganya malah menarik perhatian netizen hingga viral di Tiwitter.

Kok bisa aksi tiga orang ini menarik perhatian netezin? Aksi ketiganya ini terekam kamera CCTV Dishub Medan. Dalam video berdurasi 57 detik ini menampilkan aksi kocak salah seorang di sana.

salah satu perempuan tersebut seolah berperan menjadi superhero karena ia muncul dengan merentangkan kedua tangannya.

Baca Juga: Desain Rumah Pakai Excel, Penampakannya Bikin Netizen Geleng Kepala

Lebih lucunya lagi, sejak awal boneka balon tersebut jatuh, video itu disunting dengan backsound lagu India. Jelas saja aksi ini menarik perhatian netizen hingga viral di Twitter.

Aksi penyelamatan boneka balon. (Twitter/ @giewahyudi).
Aksi penyelamatan boneka balon. (Twitter/ @giewahyudi).

Bahkan setelah boneka balon tersebut kembali berdiri, perempuan yang terlihat memakai baju hitam itu kemudian memeluk erat balon tersebut seraya menatap ke arah kamera CCTV.

Video yang diunggah oleh akun Twitter @giewahyudi pada 22 Juni lalu itu telah ditonton sebanyak 209 ribu penayangan dan dibagikan sebanyak lebih dari 4.597 kali.

Baca Juga: Drama Raisa Curhat Belum Difollow Back Poconggg Ini Bikin Netizen Geram

Seperti apa aksi penyelamatan boneka balon yang terjatuh ini? Simak video berikut ini:

Karena aksi kocaknya, video itu pun menuai beragam komentar dari netizen dan viral di Twitter.

Baca Juga: Ikut Berjualan Nasi Bungkus, Anak Ini Banyak Didoakan oleh Netizen

"Berasa nonton film India beneran," cuit akun ftrhws.

"Pengen nampol mbaknya," komentar iyaakuuh.

"Hahahaha si mbaknya kebanyakan nonton Bollywood tuh," ungkap rizki_izzue.

"Ya ampun gini doang ngakak," tambah crissseu.

"Mood booster banget ini video," tulis Guguk_Ken.

Itulah aksi menolong boneka balon yang menarik perhatian netizen hingga viral di Twitter. Apakah kamu bakal bertingkah seperti ini juga jika ketemu boneka balon? (Suara.com/ Lintang Siltya Utami).

Berita Terkait
TERKINI

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB

Dell Technologies menyoroti tren-tren baru yang akan membentuk industri teknologi pada tahun 2024 dan di masa depan....

internet | 12:06 WIB

Meningkatkan sistem keamanan menjadi langkah yang baik, tetapi upaya tersebut hanya menjangkau permukaan penyalahgunaan ...

internet | 07:24 WIB
Tampilkan lebih banyak