Pro-Kontra Budaya Beberes di Media Sosial, Ini Tanggapan KFC Indonesia

Bukannya mendapat apresiasi, postingan ini menuai pro-kontra di masyarakat.

Agung Pratnyawan
Kamis, 17 Januari 2019 | 06:00 WIB
Kampanye Budaya Beberes KFC Indonesia. (Twitter/@KFCINDONESIA)

Kampanye Budaya Beberes KFC Indonesia. (Twitter/@KFCINDONESIA)

Hitekno.com - Postingan KFC Indonesia di Facebook dan media sosial lainnya menuai pro-kontra di kalangan warganet. Tak sedikit netizen yang mendukung, namun ada pula yang malah menentangnya.

Padahal dalam postingan tersebut, KFC Indonesia mengajak masyarakat Indonesia untuk mulai membudayakan perilaku beberes setelah makan lewat gerakan Budaya Beberes .

Bukannya mendapat apresiasi, postingan Facebook dan di media sosial tersebut malah menuai pro-kontra di masyarakat. 

Baca Juga: Diusir Setelah Buat Kampanye Beberes, Ini Jawaban Jleb Admin KFC

Beberapa dari warganet kecewa dan menganggap KFC Indonesia menyerukan gerakan yang percuma.

''Heleh, sudah mahal dikenain pajak konsumen, disuruh rapiin sendiri, dasar kapitalis rakus,'' tulis salah satu pengguna Facebook di laman komentar KFC Indonesia.

Dihubungi Suara.com, General Manager Marketing KFC Indonesia, Hendra Yuniarto, mengatakan bahwa kampanye #BudayaBeberes sudah dimulai sejak Februari 2018 lalu.

Baca Juga: Bikin Akun Twitter Baru, KFC Masuk ke eSports

''Sama seperti kampanye #NoStrawMovement yang lebih dulu berjalan di seluruh store KFC, kampanye #BudayaBeberes merupakan wujud kepedulian KFC Indonesia terhadap kelestarian lingkungan dengan cara mengedukasi konsumen akan pentingnya upaya pemilahan sampah,'' kata Hendra kepada Suara.com.

Ia melanjutkan, kampanye #BudayaBeberes adalah upaya KFC Indonesia untuk mengedukasi konsumen akan pentingnya pemilahan sampah, yang dimulai dari membereskan sisa makanan dan minumannya sendiri.

Mengenai pro kontra gerakan #BudayaBeberes di media sosial, KFC Indonesia mencoba menanggapinya dengan santai.

Baca Juga: Terinspirasi Diving Neymar, KFC Bikin Iklan Lucu

''Sama seperti tujuan awal yaitu untuk mengedukasi konsumen agar mereka juga mampu memilah sampah sendiri, hal ini diharapkan tidak hanya berlaku ketika konsumen makan di KFC Indonesia, tapi juga dapat diaplikasikan di tempat lain, bahkan di rumah sendiri.''

Hendra juga mengatakan bahwa kampanye #BudayaBeberes akan menjadi program yang berkelanjutan. ''Tentunya kami juga butuh dukungan dari para konsumen terhadap program ini,'' tutupnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, tak sedikit pula netizen mendukung gerakan Budaya Beberes KFC Indonesia ini. (Suara.com/Risna Halidi)

Baca Juga: Kelewat Kreatif, Ini Tingkah dan Fakta Menarik KFC di Twitter

Berita Terkait
TERKINI

Jaringan internet yang ditawarkan HSPnet berkapasitas tinggi hingga 6 Tb/s....

internet | 10:48 WIB

Intel juga mengumumkan jajaran sistem-sistem AI baru yang skalabel dan terbuka, produk-produk generasi berikutnya dan ko...

internet | 18:50 WIB

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB
Tampilkan lebih banyak