Kenapa The Last of Us Part I Versi PC Dibanjiri Review Buruk?

Baru saja rilis, The Last of Us Part I versi PC di Steam dibandjiri review buruk. Kenapa?

Agung Pratnyawan
Kamis, 30 Maret 2023 | 17:16 WIB
The Last of Us Part I. (PlayStation)

The Last of Us Part I. (PlayStation)

Hitekno.com - The Last of Us Part I akhirnya diluncurkan sebagai game PC setelah lama eksklusif di PS4 dan PS4. Namun ketika hadir di PC, malah kebanjiran review buruk.

Terlihat dari halaman distribusi The Last of Us Part I di Steam, terlihat banyak review buruk diberikan para gamer di sana.

Padahal The Last of Us Part I versi PC sudah dinanti-nantikan kehadirannya. Kenapa kini setelah diluncurkan malah disambut buruk?

Baca Juga: 8 Rekomendasi Game PC Santai untuk Ngabuburit

Tentu ada alasannya kenapa game PC tersebut dibanjiri review buruk, yakni karena banyaknya kendala teknis.

Saat game PC ini diluncurkan di Steam, para pemain ramai melaporkan kendala teknis dari The Last of Us Part I.

Hasilnya, The Last of Us Part I mendapatkan Mostly Negative dari 8 ribu review yang didapatkan game PC tersebut di Steam.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Game PC Ringan untuk Ngabuburit, Pasti Puasa Aman

Para pemain melaporkan kalau The Last of Us Part I punya masalah dalam hal loading yang sangat lama. Bahkan sejak instalasi juga sangat lama.

The Last of Us Part I versi PC dibanjiri review buruk. (Steam)
The Last of Us Part I versi PC dibanjiri review buruk. (Steam)

Belum lagi masalah stuttering hingga crash yang dialami pemain. Sehingga pengalaman bermain mereka pun rusak gegara masalah teknis ini.

Seorang pemain bahkan mengeluhkan kalau mereka butuh waktu sampai 30 menit hanya untuk bisa memulai game PC ini.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Game PC Ringan RPG per Oktober 2022, Kisah Epik dan Gameplay Menarik Siap Menanti

Selama 30 menit bermain, ia mengalami empat kali crash. Hingga menyebut kalau game PC ini dirilis dalam kondisi belum selesai.

Pemain lain pun mengeluhkan kalau sudah memakai PC yang memiliki spesifikasi tinggi, namun kendala teknis yang dialami tetap sangat parah.

Dan masih banyak kendala teknis lainnya yang dikeluhkan para pemain The Last of Us Part I yang baru saja rilis.

Baca Juga: 12 Rekomendasi Game PC Ringan Buatan Indonesia, Aman di PC Kentang RAM 4 GB

The Last of Us Part I sendiri baru saja rilis di Steam pada 28 Maret 2023 kemarin. Game PC ini dihargai Rp 879.000.

Namun setelah diluncurkan malah didapati banyak kendala teknis, tak heran para pemain The Last of Us Part I  membanjiri review buruk game PC ini.

Patch The Last of Us Part I 

Menangapi keluhan kendala teknis tersebut, The Last of Us Part I sudah menghadirkan patch yang diklaim akan memperbaiki kendala tersebut.

The Last of Us Part I v1.0.1.5 Patch Notes tersebut telah diluncurkan sejak 30 Maret 2023. Namun belum reda juga review buruk dari para pemain game PC ini.

Berita Terkait
TERKINI

Acara Khusus Fan Art Genshin Impact HoYoFair2024 akan disiarkan secara langsung pada 13 April 2024....

games | 10:21 WIB

Astra Carnival: The Prince Cup 2024 digelar dengan sistem kompetisi yang telah diperbarui....

games | 11:44 WIB

HoYoverse akan menghadirkan event menarik dan keseruan lainnya di Tears of Themis....

games | 09:50 WIB

Kota mana saja gelaran Genshin Impact ini berlangsung....

games | 10:16 WIB

Setelah rilis di Xbox Series X/S dan PC, kini Hi-Fi RUSH dihadirkan ke PS5....

games | 14:10 WIB

Tak hanya update, HoYoverse juga perayakan anniversary pertama Honkai Star Rail....

games | 10:29 WIB

Jangan lewatkan tes amplifikasi Zenless Zone Zero....

games | 12:37 WIB

Film dokumenter "Suara Alam" merupakan Genshin Impact dan Discovery Channel bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan ...

games | 15:51 WIB

Garena CODM Indonesia memberikan hadiah spesial untuk para pemain yang bisa didapatkan melalui event spesial Ramadan Ral...

games | 15:16 WIB

Chiori, karakter baru yang dikenalakan HoYoverse untuk Genshin Impact....

games | 16:35 WIB

Serangkaian event waktu terbatas dan bonus dalam game akan hadir untuk menyambut perilisan Honkai Impact 3 Bagian 2....

games | 08:31 WIB

Seperti apa game PC ini? Nightingale adalah game survival-crafting PVE....

games | 18:13 WIB

Early access game Nightingale ini akan segera hadir di PC melalui Steam dan Epic Game Store....

games | 21:19 WIB

Brasil akan menjadi tuan rumah kompetisi Free Fire tertinggi dunia untuk kedua kalinya....

games | 15:54 WIB

Undawn akan mendapatkan petualangan baru dengan hadirnya map Dragon Gate Street....

games | 20:51 WIB

Zenless Zone Zero adalah ARPG fantasi urban terbaru dari HoYoverse....

games | 13:38 WIB

Banyak hadiah menarik dan alur cerita seru yang sayang untuk dilewatkan dari event terbatas Tears of Themis ini....

games | 13:31 WIB

Selama periode 31 Januari 14 Februari, pengguna pertama dapat berlangganan PC Game Pass hanya dengan Rp. 14,999! Penawa...

games | 09:49 WIB
Tampilkan lebih banyak