Prediksi FIFA 23 Akurat, Argentina Juara Piala Dunia 2022

Menggunakan simulasi dari FIFA 23, Argentina sudah diprediksi juara Piala Dunia 2022.

Agung Pratnyawan
Senin, 19 Desember 2022 | 19:04 WIB
FIFA 23 - Argentina Juara Piala Dunia 2022. (EA Sports)

FIFA 23 - Argentina Juara Piala Dunia 2022. (EA Sports)

Hitekno.com - Game sepak bola FIFA 23 ternyata ramai digunakan seagai simulasi untuk memprediksi pertandingan Piala Dunia 2022. Bahkan cukup akurat dengan prediksi Argentina sebagai Juara Piala Dunia 2022.

Hal ini terungkap dari prediksi hasil simulasi Piala Dunia 2022 yang diterbitkan oleh EA Sports. Prediksi tersebut menggunkan simulasi dengan game sepak bola FIFA 23 mereka.

Hasilnya, simulasi dengan FIFA 23 itu memilih Argentina sebagai juara Piala Dunia 2022 Qatar. Dan ternyata kurat prediksi tersebut. Terbukti kalau Argentina sukses keluar sebagai juara Piala Dunia 2022.

Baca Juga: Live Streaming FIFA 23 Disangka Siaran Piala Dunia 2022, Banyak yang Ketipu

Saat itu game FIFA 23 buatan EA Sports menjalankan semua pertandingan dengan total 64 game. Nah Argentina keluar sebagai juara usai mengalahkan Brazil di Final, sementara Prancis di posisi ke-3.

Tapi di pertandingan nyata, Final Piala 2022 mempertemukan Argentina vs Prancis.

Meski demikian prediksi game tersebut nyatanya tidak terlalu jauh karena dua tim itu sudah masuk ke finalis World Cup.

Baca Juga: Game Sepak Bola EA Tak akan Menyandang Nama FIFA Lagi, Lisensinya akan Dipakai Developer Lain?

Nah prediksi Piala Dunia tahun ini membuat FIFA 23 berhasil menebaknya dengan tepat selama empat kali berturut-turut, seperti dilansir dari The Gamer, Senin (19/12/2022).

Piala Dunia FIFA 23. (EA Sports)
Piala Dunia FIFA 23. (EA Sports)

Sebelumnya di tahun 2018 simulasi game juga memilih Prancis, yang terbukti keluar sebagai juara. Di tahun 2014 mereka pilih Jerman, dan di 2010 game menunjuk Spanyol.

Seperti diketahui kalau Argentina keluar sebagai Juara Piala Dunia 2022 Qatar usai mengalahkan Prancis secara dramatis di Final.

Baca Juga: 5 Pesepakbola di FIFA 23 dengan Kecepatan Lebih dari Lionel Messi, Penikmat Quick Counter Wajib Tahu!

Argentina sempat unggul 2-0 hingga menit ke-79. Namun Kylian Mbappe berhasil membuatnya seri menjadi 2-2 hanya dalam waktu sekitar dua menit.

Pertandingan terus berlanjut hingga babak perpanjangan waktu, di mana kedua tim itu kembali membobol gawang dan skor berubah jadi 3-3.

Tapi di babak penalti, Argentina berhasil keluar sebagai juara dengan skor 4-2.

Baca Juga: FIFA 23 Cetak Rekor, Edisi yang akan Datang Bakal Ganti Nama, Ini Sebabnya

Itulah hasil prediksi EA Sports menggunakan simulasi game sepak bola FIFA 23, ternyata akurat Argentina sebagai juara Puala Dunia 2022. (Suara.com/ Dicky Prastya)

Berita Terkait

TERKINI

Berikut hero midlaner terbaik Mobile Legends yang tim HiTekno.com rangkum untuk kamu.
games | 20:08 WIB
Berikut adalah biodata GPX Tokyo yang perlu kamu tahu. Awas naksir!
games | 19:44 WIB
Berikut adalah sederet kode cheat game Warcraft 3, lengkap bin komplit buat teman ngabuburit.
games | 18:48 WIB
Agar lebih maksimal, berikut build item Badang ala top global.
games | 17:44 WIB
Berikut adalah tutorial hero Mobile Legends Badang, wajib tahu biar musuh meradang.
games | 17:19 WIB
Sering surrender ciri jiwa mudah menyerah dan putus asa, begini kata pak ustaz.
games | 16:57 WIB
Dijamin makin sakit usai stack semakin meningkat, itu tadi 5 hero Mobile Legends paling bergantung ke minion.
games | 14:57 WIB
Puasa aman, PC kentang juga aman. Ini lima rekomendasi game PC ringan RAM 4 GB jalan.
games | 14:50 WIB
Skylar mengaku jika dirinya memang ingin mendapat titel MVP reguler season di MPL Season 11.
games | 13:49 WIB
Jika merasa memiliki skill tinggi, berikut 5 hero mage yang membutuhkan mekanik tinggi.
games | 13:32 WIB
Game balap namun ada unsur petualangan, seperti apa game LEGO 2K Drive ini?
games | 12:39 WIB
Puncak acara ulang tahun ke-5 PUBG Mobile akan digelar diJakarta,Surabaya,Samarinda,Medan, danMakassar.
games | 12:21 WIB
Menangani dominasi hero fighter ini, berikut 5 hero counter Minsitthar.
games | 11:42 WIB
Pesan Lemon ini ia sampaikan terkait pertemuan sebelumnya ketika Branz menjadi target serangan RRQ.
games | 11:05 WIB
Dikenalkan sejak 2019 dan mengalami sejumlah penundaan, akhirnya The Lord of the Rings Gollum siap rilis.
games | 10:48 WIB
Siap-siap sambut patch baru Mobile Legends, ubah META dan hero OP kena Nerf. Siapa saja mereka?
games | 10:22 WIB
Hero Fighter mendapatkan keuntungan dari patch baru Mobile Legends, siapa saja hero OP kali ini?
games | 09:44 WIB
Lihat bagaimana peran Yve yang dikendalikan Clayyy dalam laga El Clasico RRQ vs EVOS Legends.
games | 09:10 WIB
Tampilkan lebih banyak