5 Fakta Menarik FFML Season V Divisi 1, Total Kills Fantastis!

5 fakta menarik FFML Season V Divisi 1 selama 3 Week ada banyak yang menarik.

Agung Pratnyawan
Rabu, 09 Maret 2022 | 18:47 WIB
FFML Season V Divisi 1. (Free Fire Esports Indonesia)

FFML Season V Divisi 1. (Free Fire Esports Indonesia)

Hitekno.com - Free Fire Master League (FFML) Season V Divisi 1 segera memasuki Final Week yang makin seru. Ketahui apa saja fakta menarik FFML Season V Divisi 1 yang telah dirangkum tim HiTekno.com berikut ini.

Persaingan sengit para tim Esports dalam FFML Season V Divisi 1 ini sangat terasa ketatnya. Seperti EVOS Divine yang berada di puncak klasemen, hanya terpaut 12 point saja dari Echo Esports di bawahnya.

Selama 9 Matchday berlangsung sudah banyak sekali moment-moment seru hingga rekor menarik yang terjadi dalam kompetisi Esports Free Fire ini.

Baca Juga: Tutorial Cara Main Free Fire di Laptop Kentang, Pakai BlueStack!

Dan berikut ini, sederet 5 fakta menarik FFML Season V Divisi 1 selama 3 Week yang dirangkum tim HiTekno.com untuk kamu.

1. EVOS Divine Jadi Tim dengan Total Kills Terbanyak!

EVOS Sports. (Dok: Free Fire)
EVOS Sports. (Dok: Free Fire)

EVOS Divine kini sedang merasakan dinginnya puncak klasemen dengan total 463 point. Permainan agresif dari EVOS Divine, membawa tim berlogokan macan putih ini menjadi tim dengan total kills terbanyak, yaitu 239 kills!

Baca Juga: 70+ Ide Nickname Couple Free Fire, Buat Pasangan Bucin

Perolehan poin kills dari EVOS Divine lebih banyak dari perolehan point placement mereka yang sebanyak 224 point.

2. Echo Esports Jadi Tim dengan Total Placement Terbanyak!

Echo Esports. (Dok: Free Fire)
Echo Esports. (Dok: Free Fire)

Jika EVOS Divine dengan permainan barbarnya berhasil menjadikan mereka sebagai tim dengan kills terbanyak, di sini ada Echo Esports dengan permainan pasifnya, berhasil menjadi tim dengan point placement terbanyak!

Baca Juga: Tutorial Pengaturan Sensitivitas Terbaik di Free Fire Max, Lebih Mulus!

Dari total 451 point yang telah mereka kantongi selama 3 Week, 248 pointnya merupakan point placement! Jadi, lebih dari setengah total point yang mereka kumpulkan berhasil menjadi bukti konsistensi dari Dutzz dan kawan-kawan yang kuat!

3. Total Kills Para Tim yang Fantastis Selama 3 Week!

Onic Olympus. (Dok: Free Fire)
Onic Olympus. (Dok: Free Fire)

FFML Season V Divisi 1 memainkan pertama kalinya Revival System, di mana pemain bisa menghidupkan rekan tim yang telah mati untuk balik hidup ke permainan. Kehadiran Revival System ini, mendorong total point kills para tim menjadi sangat banyak!

Baca Juga: Adanya Fitur Kolaborasi, Free Fire Akhirnya Punya Pintu

Selama 9 Matchday berlangsung, sudah ada total 2.595 kills yang dilakukan oleh para tim! Ini merupakan jumlah yang sangat tinggi dibandingkan FFML Season IV Divisi 1 lalu yang hanya mencapai 1973 kills.

Total Kills. (Dok: Free Fire)
Total Kills. (Dok: Free Fire)

4. 3 Tim Ini Sabet Team Predator 2 Kali!

EVOS Divine dan Echo Esports, berhasil mendapatkan gelar Team Predator masing-masing sebanyak 2 kali! Gelar Team Predator telah EVOS Divine dapatkan di Matchday 5 dengan total 50 kills dan Match Day 8 dengan total 60 kills.

Lalu Echo Esports juga berhasil mendapatkan gelar Team Predator di Match Day 2 dengan total 43 kills dan Match Day 4 dengan total 44 kills. Namun tidak hanya EVOS Divine dan Echo Esports saja, ada Team Galaxio yang juga berhasil mendapatkan 2 kali gelar Team Predator!

Gelar pertama Team Predator berhasil Team Galaxio raih di Match Day 3 dengan total 38 kills, dan Match Day 9 kemarin dengan total 43 kills.

5. 5 Tim Teratas Tembus Perolehan 5 Booyah!

Di posisi 5 besar klasemen kumulatif, secara urut ada EVOS Divine, Echo Esports, First Raiders Eclipse, ONIC Olympus, dan SES Alfaink. Kelima tim ternyata menjadi tim yang telah menembus total Booyah sebanyak 5 kali!

Ada EVOS Divine dan ONIC Olympus yang telah berhasil mendapatkan 6 kali Booyah, dan Echo Esports, First Raiders Eclipse, dan SES Alfaink yang mendapatkan 5 kali Booyah selama 9 Match Day berlangsung.

Itulah 5 fakta menarik seputar FFML Season V Divisi 1 selama 9 Match Day berlangsung. Survivors, jadilah saksi sejarah para tim dalam merebut gelar juara FFML Season V Divisi 1 di Final Week ini, mulai hari Jumat, Sabtu, dan Minggu di kanal YouTube FF Esports ID!

Free Fire Master League Season V Divisi 1 akan berlanjut ke Final Week, Jumat sampai Minggu pada 11 - 13 Maret 2022, pukul 18:30 WIB di YouTube Free Fire Esports Indonesia.

Melihat lima fakta menarik FFML Season V Divisi 1 di atas, pasti seru untuk menyimak Final Week mendatang. (Suara.com/ Restu Fadilah).

Berita Terkait
TERKINI

Siap-siap, apa saja yang disiapkan dalam event waktu terbatas di Tears of Themis....

games | 16:23 WIB

Melalui update Genshin Impact ini, pemain dapat menantikan Arlecchino, Fatui Harbinger ke-4, sebagai anggota party yang ...

games | 13:07 WIB

Acara Khusus Fan Art Genshin Impact HoYoFair2024 akan disiarkan secara langsung pada 13 April 2024....

games | 10:21 WIB

Astra Carnival: The Prince Cup 2024 digelar dengan sistem kompetisi yang telah diperbarui....

games | 11:44 WIB

HoYoverse akan menghadirkan event menarik dan keseruan lainnya di Tears of Themis....

games | 09:50 WIB

Kota mana saja gelaran Genshin Impact ini berlangsung....

games | 10:16 WIB

Setelah rilis di Xbox Series X/S dan PC, kini Hi-Fi RUSH dihadirkan ke PS5....

games | 14:10 WIB

Tak hanya update, HoYoverse juga perayakan anniversary pertama Honkai Star Rail....

games | 10:29 WIB

Jangan lewatkan tes amplifikasi Zenless Zone Zero....

games | 12:37 WIB

Film dokumenter "Suara Alam" merupakan Genshin Impact dan Discovery Channel bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan ...

games | 15:51 WIB

Garena CODM Indonesia memberikan hadiah spesial untuk para pemain yang bisa didapatkan melalui event spesial Ramadan Ral...

games | 15:16 WIB

Chiori, karakter baru yang dikenalakan HoYoverse untuk Genshin Impact....

games | 16:35 WIB

Serangkaian event waktu terbatas dan bonus dalam game akan hadir untuk menyambut perilisan Honkai Impact 3 Bagian 2....

games | 08:31 WIB

Seperti apa game PC ini? Nightingale adalah game survival-crafting PVE....

games | 18:13 WIB

Early access game Nightingale ini akan segera hadir di PC melalui Steam dan Epic Game Store....

games | 21:19 WIB

Brasil akan menjadi tuan rumah kompetisi Free Fire tertinggi dunia untuk kedua kalinya....

games | 15:54 WIB

Undawn akan mendapatkan petualangan baru dengan hadirnya map Dragon Gate Street....

games | 20:51 WIB

Zenless Zone Zero adalah ARPG fantasi urban terbaru dari HoYoverse....

games | 13:38 WIB
Tampilkan lebih banyak