Cegah Aksi Calo, Nintendo Terapkan Sistem Undian untuk Pokemon Cards

Aksi calo yang memborong lalu menjual dengan harga lebih tinggi tengah jadi persoalan dalam industri game, bahkan Pokemon Cards.

Agung Pratnyawan
Minggu, 16 Mei 2021 | 15:15 WIB
Pokemon Cards. (Pokemon)

Pokemon Cards. (Pokemon)

Hitekno.com - The Pokemon Company dan Nintendo bakal melakukan penjualan Pokemon Cards secara online. Namun untuk mengaktisipasi adanya calo, mereka akan memberlakukan sistem undian.

Calo online telah menjadi maslaah tersendiri dalam industri game beberapa waktu ini. Seperti dalam peluncuran konsol game baru kemain.

Seperti peluncuran konsol game PlayStation 5 atau PS5 dan Xbox Series X kemarin telah bermunculan calo online yang membeli dengan harga besar dan menjualnya kembali dengan harga tinggi.

Baca Juga: Pokemon Go Mendadak Blokir Ribuan Akun di iPhone, Kenapa?

Hal itu juga menjadi masalah bagi para penggemar Pokemon Trading Card Game (TCG). Bahkan toko offline seperti Walmart dan Target juga tidak aman dari calo kartu Pokemon.

Target baru-baru ini menerapkan kebijakannya sendiri untuk menyelesaikan masalah tersebut calo online dalam pejualan kartu Pokemon ini.

Mulai bulan ini, Pokemon Cards hanya tersedia untuk dijual satu hari dalam seminggu dan calo yang menginap di toko terkadang diusir oleh polisi.

Baca Juga: Koleksi VMax Berkilau, Ekspansi Terbaru Pokemon TGC Mulai Diluncurkan

Dilansir dari Screen Rant pada Jumat (14/5/2021), Pokemon Company akan menerapkan sistem lotre untuk membeli Pokemon Cards di situsnya agar bisa mengontrol siapa yang mendapatkan paket kartu dan berapa banyak paket yang dibeli setiap pelanggan.

Pokemon Cards. (Pokemon)
Pokemon Cards. (Pokemon)

Pokemon Company meminta maaf kepada penggemar kartu Pokemon dalam sebuah pernyataan atas kesulitan untuk mendapatkan ekspansi baru Pokemon TCG.

Perusahaan mengakui bahwa ada permintaan yang jauh lebih tinggi untuk ekspansi Pokemon TCG baru daripada yang diantisipasi sebelumnya dan Pokemon Company akan memenuhinya dengan meningkatkan produksi.

Baca Juga: Pokemon Legends: Arceus, Usung Open World untuk Nintendo Switch

Pokemon Cards memiliki nilai tinggi selama bertahun-tahun, terutama edisi pertama yang lebih lawas dan kartu holografik yang dirilis lebih awal.

Bulan lalu, kartu yang ditandatangani presiden Pokemon Company, Tsunekazu Ishihara, terjual hampir 250.000 dolar AS dalam sebuah lelang.

Tindakan menimbun barang dan dijual kembali dengan harga tinggi memang tidak akan hilang dalam waktu dekat, sehingga produsen seperti Pokemon Company dan retailer harus memastikan barang tersedia untuk publik dengan harga wajar.

Baca Juga: Usai Raup Rp 152 Juta, Player Pokemon Ini Malah Ditangkap Polisi

Itulah langkah Nintendo dan Pokemon Company dalam mencegah aksi calo online dalam penjualan Pokemon Cards. (Suara.com/ Lintang Siltya Utami).

Berita Terkait
TERKINI

Kota mana saja gelaran Genshin Impact ini berlangsung....

games | 10:16 WIB

Setelah rilis di Xbox Series X/S dan PC, kini Hi-Fi RUSH dihadirkan ke PS5....

games | 14:10 WIB

Tak hanya update, HoYoverse juga perayakan anniversary pertama Honkai Star Rail....

games | 10:29 WIB

Jangan lewatkan tes amplifikasi Zenless Zone Zero....

games | 12:37 WIB

Film dokumenter "Suara Alam" merupakan Genshin Impact dan Discovery Channel bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan ...

games | 15:51 WIB

Garena CODM Indonesia memberikan hadiah spesial untuk para pemain yang bisa didapatkan melalui event spesial Ramadan Ral...

games | 15:16 WIB

Chiori, karakter baru yang dikenalakan HoYoverse untuk Genshin Impact....

games | 16:35 WIB

Serangkaian event waktu terbatas dan bonus dalam game akan hadir untuk menyambut perilisan Honkai Impact 3 Bagian 2....

games | 08:31 WIB

Seperti apa game PC ini? Nightingale adalah game survival-crafting PVE....

games | 18:13 WIB

Early access game Nightingale ini akan segera hadir di PC melalui Steam dan Epic Game Store....

games | 21:19 WIB

Brasil akan menjadi tuan rumah kompetisi Free Fire tertinggi dunia untuk kedua kalinya....

games | 15:54 WIB

Undawn akan mendapatkan petualangan baru dengan hadirnya map Dragon Gate Street....

games | 20:51 WIB

Zenless Zone Zero adalah ARPG fantasi urban terbaru dari HoYoverse....

games | 13:38 WIB

Banyak hadiah menarik dan alur cerita seru yang sayang untuk dilewatkan dari event terbatas Tears of Themis ini....

games | 13:31 WIB

Selama periode 31 Januari 14 Februari, pengguna pertama dapat berlangganan PC Game Pass hanya dengan Rp. 14,999! Penawa...

games | 09:49 WIB

ONIC CAMP Vol. 2 akan memberikan pembekalan tentang Ecosystem dan Opportunity yang ada di klub eSports....

games | 10:19 WIB

Dalam versi baru ini, selain latar tempat, alur cerita, dan rekan-rekan baru, Misi Trailblaze utama di Penacony juga aka...

games | 09:48 WIB

Apa saja yang dihadirkan dalam update baru The Elder Scrolls Online: Gold Road ini....

games | 13:23 WIB
Tampilkan lebih banyak