Pengembang Among Us Mulai Peringatkan Pemain yang Pakai Cheat

Selaku pengembang, Innersloth mulai melakukan solusi dari permasalahan yang ada di dalam game Among Us.

Dinar Surya Oktarini

Posted: Senin, 19 Oktober 2020 | 14:30 WIB
Kostum gratis di game Among Us. (HiTekno)

Kostum gratis di game Among Us. (HiTekno)

Hitekno.com - Game Among Us makin kian populer dan banyak dimainkan, namun melonjaknya game ini menghadirkan sejumlah masalah untuk para pengembangnya, salah satunya penggunaan hack dan cheat.

Selaku pengembang, Innersloth mulai melakukan solusi dari permasalahan yang ada di dalam game Among Us.

Sebelumnya pengembang Innersloth tengah meyakinkan penggemar Among Us bahwa mereka tengah mengerjakan sistem.

Baca Juga: Bergaya Retro, Fujifilm Merilis Kamera Mirrorless X-S10

Sistem tersebut digunakan Innersloth untuk memerantas hacker dan cheat yang digunakan pemain curang di dalam game.

Kostum gratis di game Among Us. (HiTekno)
Kostum gratis di game Among Us. (HiTekno)

Namun sepertinya sistem tersebut mulai dijalankan karena beberapa pemain mulai dicekal karena berbuat curang.

Hal ini diketahui dari unggahan salah satu pemain Among Us di Reddit karena pemain tersebut mendapatkan pesan dari Innersloth.

Baca Juga: Pukul Kalah Alter Ego dalam 5 Match, RRQ Hoshi Angkat Piala MPL Season 6

Dilansir dari laman ScreeRant, dalam sebuah pesan tertulis ''Kamu telah dicekal karena hacking, tolong berhenti'' tulisnya.

Dalam sebuah thread pemain Among Us tersebut mengaku menggunakan hack, ia mengatakan hack tersebut memberikannya keahlian seperti memberikan hewan peliharaan yang acak ke pemain lain.

Pemain yang memakai cheat tersebut mengatakan dengan bangga dan membuat pengguna Reddit lainnya marah.

Baca Juga: Kantong Celana Gadis Ini Bikin Salfok, Netizen: Sebelum Rp 20 Juta Hilang

Hacker dan cheat dalam game Among Us biasanya melibatkan program kedua yang bisa mengubah fungsi game, seperti menghilangkan cool down atau membuat pemain selalu mennjadi Impostor.

Berita Terkait
Berita Terkini

Salah satu kostum (set) terfavorit pemain PUBG MOBILE, Mummy Set, kembali dihadirkan dalam update terbaru Versi 3.9: TRA...

games | 22:47 WIB

Garena Online Private Limited dan KADOKAWA CORPORATION resmi meluncurkan teaser anime adaptasi Garena Free Fire, game mo...

games | 22:52 WIB

Garena Delta Force resmi mengumumkan Season baru bertajuk Break bagi pemain PC dan Mobile....

games | 18:06 WIB

Mantan Pro Player Mobile Legends Ramai-ramai Pindah ke Honor of Kings....

games | 20:09 WIB

NetEase Games resmi mengumumkan kehadiran game Once Human Annual Version 2.0. Judul terbaru ini memamerkan sederet updat...

games | 21:09 WIB