21 Tahun Setelah Dirilis, Worms Armageddon Masih Dapatkan Update!

Dirilis pada tahun 1999, Worms Armageddon masih dapatkan update dari Team17!

Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta
Senin, 20 Juli 2020 | 13:30 WIB
Logo Worms Armageddon. (YouTube/ Team17)

Logo Worms Armageddon. (YouTube/ Team17)

Hitekno.com - Team17 merupakan developer yang patut diacungi jempol terutama terkait perhatian terhadap game tua Worms series milik mereka. Setelah dirilis pada 21 tahun lalu, Worms Armageddon masih mendapatkan update dari sang developer.

Tentunya itu adalah hal yang luar biasa mengingat developer lain mungkin "ogah" menaruh perhatian pada game tua.

Worms series memang termasuk game taktis artileri yang sangat legendaris.

Baca Juga: Trailer Worms Rumble Diungkap, Tawarkan Mode Battle Royale

Bagi generasi 90-an, Worms merupakan karakter legendaris yang pernah menemani mereka saat bermain game jadul.

Karakter Worms yang terkenal sebagai cacing berseragam militer sudah ditemui di beberapa HP Sony, platform Sega, hingga PlayStation.

Update anyar pada Worms Armageddon. (YouTube/ Team17)
Update anyar pada Worms Armageddon. (YouTube/ Team17)

Patch yang ada telah dikembangkan selama 7 tahun dimana hal tersebut mencakup 370 perbaikan, 45 perubahan, dan 61 fitur baru.

Baca Juga: Jago Banget, Aksi Kucing Main Game Worms Zone Ini Curi Perhatian

Sebagai informasi, Worms Armageddon dirilis pertama kali pada tahun 1999 dan tersedia dalam versi PC, Dreamcast PlayStation, Game Boy Color, dan Nintendo 64.

Update terbaru kali ini akan bergulir untuk versi PC.

"Sudah 21 tahun dan mereka masih bertarung! Langsung ke Worms Armageddon sekarang dan nikmati segudang perbaikan dalam pembaruan baru gratis yang mencakup CPU dalam pertandingan online, opsi skema yang diperluas dan kompabilitas tambahan," kata Team17 dalam deskripsi video teaser baru.

Baca Juga: 5 Tips Main Worms Zone, Jadi Lebih Cepat Besar dan Panjang

Dikutip dari Games Radar, update mencakup 70 opsi skema baru untuk penyesuaian pertandingan, peningkatan frame rate, mode Window, peningkatan streaming, dan terjemahan ke 7 bahasa baru (Finlandia, Prancis, Jerman, Portugis, Rusia, Spanyol, dan Swedia).

"Worms Armageddon versi 3.8 akhirnya dirilis! Sudah lama, dan kami harap Anda akan menikmati semua fitur, perubahan, dan perbaikan bug pada update ini," tulis Team17 pada halaman Steam-nya.

Baca Juga: Game Baru Worms Akan Hadir Tahun Ini, Masih Sama Seperti Dulu?

Meski masih memperhatikan game lama, Team17 juga bersiap meluncurkan game baru bernama Worms Rumble.

Team 17 mengonfirmasi bahwa Worms Rumble akan tersedia untuk PC, PS4, serta PS5 dan mendukung fitur Battle Royale.

Update yang masih bergulir pada Worms Armageddon termasuk cukup gokil mengingat game tersebut sudah berumur 21 tahun.

Berita Terkait
TERKINI

Acara Khusus Fan Art Genshin Impact HoYoFair2024 akan disiarkan secara langsung pada 13 April 2024....

games | 10:21 WIB

Astra Carnival: The Prince Cup 2024 digelar dengan sistem kompetisi yang telah diperbarui....

games | 11:44 WIB

HoYoverse akan menghadirkan event menarik dan keseruan lainnya di Tears of Themis....

games | 09:50 WIB

Kota mana saja gelaran Genshin Impact ini berlangsung....

games | 10:16 WIB

Setelah rilis di Xbox Series X/S dan PC, kini Hi-Fi RUSH dihadirkan ke PS5....

games | 14:10 WIB

Tak hanya update, HoYoverse juga perayakan anniversary pertama Honkai Star Rail....

games | 10:29 WIB

Jangan lewatkan tes amplifikasi Zenless Zone Zero....

games | 12:37 WIB

Film dokumenter "Suara Alam" merupakan Genshin Impact dan Discovery Channel bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan ...

games | 15:51 WIB

Garena CODM Indonesia memberikan hadiah spesial untuk para pemain yang bisa didapatkan melalui event spesial Ramadan Ral...

games | 15:16 WIB

Chiori, karakter baru yang dikenalakan HoYoverse untuk Genshin Impact....

games | 16:35 WIB

Serangkaian event waktu terbatas dan bonus dalam game akan hadir untuk menyambut perilisan Honkai Impact 3 Bagian 2....

games | 08:31 WIB

Seperti apa game PC ini? Nightingale adalah game survival-crafting PVE....

games | 18:13 WIB

Early access game Nightingale ini akan segera hadir di PC melalui Steam dan Epic Game Store....

games | 21:19 WIB

Brasil akan menjadi tuan rumah kompetisi Free Fire tertinggi dunia untuk kedua kalinya....

games | 15:54 WIB

Undawn akan mendapatkan petualangan baru dengan hadirnya map Dragon Gate Street....

games | 20:51 WIB

Zenless Zone Zero adalah ARPG fantasi urban terbaru dari HoYoverse....

games | 13:38 WIB

Banyak hadiah menarik dan alur cerita seru yang sayang untuk dilewatkan dari event terbatas Tears of Themis ini....

games | 13:31 WIB

Selama periode 31 Januari 14 Februari, pengguna pertama dapat berlangganan PC Game Pass hanya dengan Rp. 14,999! Penawa...

games | 09:49 WIB
Tampilkan lebih banyak