Update Anyar, Overwatch Kenalkan Karakter Hero Baru

Echo merupakan hero ke-32 milik Overwatch.

Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta
Rabu, 15 April 2020 | 16:00 WIB
Echo, hero baru Overwatch. (YouTube/ PlayOverwatch)

Echo, hero baru Overwatch. (YouTube/ PlayOverwatch)

Hitekno.com - Blizzard baru saja meluncurkan hero ke-32 Overwatch dengan tampilan cukup apik. Hero baru bernama Echo ini akan datang ke platform Nintendo Switch, PC, PlayStation 4, dan Xbox One pada update terbaru.

Echo merupakan robot yang dapat beradaptasi dan menyesuaikan diri pada hampir setiap Role meskipun dirinya masuk pada karakter hero Damage.

Dia membawa banyak kemiripan dengan para hero seperti Genji, Mercy, dan Pharah.

Baca Juga: Riot Games Resmi Kenalkan Valorant, Mau Saingi Overwatch?

Echo adalah hero ahli udara yang dapat mengurangi ketahanan shield dari Tank.

Kemampuan Ultimate-nya, Duplicate, dapat membuat Echo meniru semua gerakan musuh yang terlihat dalam pandangannya.

Echo bisa meniru skill karakter lainnya. (YouTube/ PlayOverwatch)
Echo bisa meniru skill karakter lainnya. (YouTube/ PlayOverwatch)

Dengan kata lain, Echo tak punya batasan dalam mengeluarkan trik dan gudang senjatanya.

Baca Juga: Gamer Memang Beda, Pria Ini Lamar Pacarnya Pakai Loot Box Overwatch

Dikutip dari GameSpot, Echo adalah hero ke-32 Overwatch dan juga hero ke-17 yang masuk dalam tipe karakter Damage.

Ini berarti bahwa 53 persen hero yang ada pada game Overwatch masuk pada karakter Damage.

Blizzard menyadari hal tersebut dan menjelaskan bahwa akan ada lebih banyak hero dengan Support dan Tank pada beberapa update mendatang.

Baca Juga: Situs Dewasa: Overwatch Game Terpopuler 2019, Melebihi Fortnite

Tetapi sayangnya itu harus menunggu sampai Overwatch 2 keluar.

Game Director Overwatch, Jeff Kaplan, mengatakan bahwa Echo adalah hero terakhir yang datang ke game Overwatch "standar".

Baca Juga: Overwatch 2 Resmi Dikenalkan di BlizzCon 2019, Ini Rinciannya

Hero lain akan datang di sekuel yang belum diumumkan tanggal rilisnya.

Update untuk mendapatkan hero Echo sudah datang ke Nintendo Switch, PC, PlayStation 4, dan Xbox One.

Tampilan hero baru Echo di Overwatch tampaknya mendapatkan sambutan positif dari para penggemar.

Pengumuman Echo di Twitter bahkan mendapatkan lebih dari 4.900 Retweet dan 21 ribu Like.

Setelah menunggu pengerjaan hero baru Echo, pemain Overwatch sepertinya sangat puas dengan hasil akhirnya.

Berita Terkait
TERKINI

Acara Khusus Fan Art Genshin Impact HoYoFair2024 akan disiarkan secara langsung pada 13 April 2024....

games | 10:21 WIB

Astra Carnival: The Prince Cup 2024 digelar dengan sistem kompetisi yang telah diperbarui....

games | 11:44 WIB

HoYoverse akan menghadirkan event menarik dan keseruan lainnya di Tears of Themis....

games | 09:50 WIB

Kota mana saja gelaran Genshin Impact ini berlangsung....

games | 10:16 WIB

Setelah rilis di Xbox Series X/S dan PC, kini Hi-Fi RUSH dihadirkan ke PS5....

games | 14:10 WIB

Tak hanya update, HoYoverse juga perayakan anniversary pertama Honkai Star Rail....

games | 10:29 WIB

Jangan lewatkan tes amplifikasi Zenless Zone Zero....

games | 12:37 WIB

Film dokumenter "Suara Alam" merupakan Genshin Impact dan Discovery Channel bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan ...

games | 15:51 WIB

Garena CODM Indonesia memberikan hadiah spesial untuk para pemain yang bisa didapatkan melalui event spesial Ramadan Ral...

games | 15:16 WIB

Chiori, karakter baru yang dikenalakan HoYoverse untuk Genshin Impact....

games | 16:35 WIB

Serangkaian event waktu terbatas dan bonus dalam game akan hadir untuk menyambut perilisan Honkai Impact 3 Bagian 2....

games | 08:31 WIB

Seperti apa game PC ini? Nightingale adalah game survival-crafting PVE....

games | 18:13 WIB

Early access game Nightingale ini akan segera hadir di PC melalui Steam dan Epic Game Store....

games | 21:19 WIB

Brasil akan menjadi tuan rumah kompetisi Free Fire tertinggi dunia untuk kedua kalinya....

games | 15:54 WIB

Undawn akan mendapatkan petualangan baru dengan hadirnya map Dragon Gate Street....

games | 20:51 WIB

Zenless Zone Zero adalah ARPG fantasi urban terbaru dari HoYoverse....

games | 13:38 WIB

Banyak hadiah menarik dan alur cerita seru yang sayang untuk dilewatkan dari event terbatas Tears of Themis ini....

games | 13:31 WIB

Selama periode 31 Januari 14 Februari, pengguna pertama dapat berlangganan PC Game Pass hanya dengan Rp. 14,999! Penawa...

games | 09:49 WIB
Tampilkan lebih banyak