Goda Fans, Capcom Isyaratkan Resident Evil 3 Remake

Kali ini bocorannya langsung dari Capcom sendiri.

Agung Pratnyawan
Minggu, 01 Desember 2019 | 16:45 WIB
Teaser Resident Evil 3 Remake. (Facebook/ Resident Evil 3 Remake)

Teaser Resident Evil 3 Remake. (Facebook/ Resident Evil 3 Remake)

Hitekno.com - Resident Evil 2 Remake diterima baik fans lama yang mau nostalgia, maupun gamer baru. Capcom nampaknya ingin mengulang dengan Resident Evil 3 Remake.

Rumor Capcom menggarap Resident Evil 3 Remake ini sudah lama berhembus. Bahkan sejak Resident Evil 2 Remake baru dirilis.

Namun paling baru, akun Facebook Resident Evil mengunggah sebuah poster game yang sangat mirip dengan Resident Evil 3.

Baca Juga: Resident Evil 3 Remake Rilis 2020? Ini Kabar Terbarunya

Dalam postingan pada 28 November 2019 ini, menampilkan beberapa karakter ikonik dari berbagai seri Resident Evil.

Namun di paling depan terdapat Jill Valentine, sosok polisi cantik berambut pendek Resident Evil 3. Tidak ketinggalan monster ikonik Nemesis.

Keduanya di antara beberapa karakter lainnya, seperti Leon dan Claire. Dua karakter Resident Evil 2 Remake ini mengalami perubahan desain.

Baca Juga: Nominasi The Game Awards 2019, Death Stranding dan Control Mendominasi

Seolah poster yang dipostingkan Capcom di Facebook ini mengisyaratkan akan digarapnya Resident Evil 3 Remake.

Teaser Resident Evil 3 Remake. (Facebook/ Resident Evil 3 Remake)
Teaser Resident Evil 3 Remake. (Facebook/ Resident Evil 3 Remake)

Capcom sendiri bungkap soal game baru ini. Namu postingan ini dilakukan perusahaan game asal Jepang ini dalam rangka merayakan kesuksesan Resident Evil 2 Remake.

Game Resident Evil 2 Remake sendiri baru saja memenangkan Game of The Year 2019 dari Golden Joystick Award 2019 kemarin.

Baca Juga: Golden Joystick Awards 2019, Resident Evil 2 Remake Raih Game of the Year

Selain itu, game ini juga masuk dalam nominasi Game of The Year 2019 dan beberapa kategori lainnya dalam The Games Awards 2019.

Karena itu, Capcom merayakan dengan mempostingkan poster tersebut dengan kabar diskon besar-besaran untuk franchise Resident Evil di Steam.

Namun para fans meyakini kalau poster tersebut dalam rangka memberikan teaser pada game baru selanjutnya, yaitu Resident Evil 3 Remake.

Baca Juga: Rumor Resident Evil 3 Remake Makin Menguat, Ini Buktinya

Berita Terkait

TERKINI

Bisa di semua platform, gunakan kode cheat Red Dead Redemption 2 bahasa Indonesia ini.
games | 10:35 WIB
Ingin jago main jungler di Mobile Legends, ikuti beberapa tips ini. Pasti bisa makin OP.
games | 09:17 WIB
Konsisten ramai pemain, pada tahun berapa Mobile Legends dirilis? Penasaran kan? Ini jawabannya.
games | 19:58 WIB
Banyak dimainkan, sebenarnya Mobile Legends dari negara mana, sih? Intip penjelasannya di sini.
games | 19:24 WIB
Cek tiga hero Mage Gold Lane terbaik yang bisa kamu andalkan untuk counter marksman di Mobile Legends berikut ini.
games | 19:16 WIB
Namun ternyata, jungler bukanlah role paling sulit di Mobile Legends.
games | 18:59 WIB
Walau cukup ampuh di kalangan pemula, namun Layla adalah salah satu hero yang paling banyak dihajar lawan kalangan ahli.
games | 18:55 WIB
Berikut 3 hero gak ada damage di Mobile Legends yang sebaiknya kamu hindari daripada membuat kamu kalah telak.
games | 18:06 WIB
Begini tips agar selamat dari pengeroyokan musuh di Mobile Legends, lengkap dengan hero opsinya.
games | 17:56 WIB
ONIC kemudian menjawab prediksi mengenai 2 tim lainnya yang akan mengantongi tiket menuju upper bracket babak playoff.
games | 17:46 WIB
Berikut 5 hero marksman true damage di Mobile Legends yang memiliki damage pedih sehingga bisa menembus armor yang digunakan oleh hero lawan.
games | 17:27 WIB
Berikut 5 hero counter Martis jungler yang bisa kamu coba ketika bertemu dengan hero tersebut.
games | 15:25 WIB
Tak punya teman tapi mau push rank? Tenang, manfaatkan hero solo rank terbaik di Mobile Legends ini.
games | 15:11 WIB
Ingin mencoba Hanabi tapi takut dibantai? Santai, simak dulu panduannya di sini biar nggak jadi sasaran empuk.
games | 15:02 WIB
Item build ini dijamin membuat Arlott anti tumbang saat teamfight.
games | 14:43 WIB
Di live streaming YouTube masing-masing, Xin dan Luminaire ikut menanggapi unggahan RRQ Lemon ini.
games | 14:43 WIB
Butuh tutorial untuk build Clint? Simak panduannya lengkap dengan hero yang harus dihindari jika tak ingin kalah konyol.
games | 14:31 WIB
Cara counter Franco ternyata mudah banget!
games | 13:53 WIB
Tampilkan lebih banyak