Vivo Siap Rilis HP Lipat Anyar, Usung Kamera Sony dan RAM 12 GB

Vivo X Flip diharapkan meluncur dalam waktu dekat.

Rezza Dwi Rachmanta

Posted: Rabu, 08 Maret 2023 | 10:36 WIB
Logo Vivo. (Vivo)

Logo Vivo. (Vivo)

Hitekno.com - Sejak meluncurkan HP lipat pertama pada April 2022 lalu, Vivo semakin serius dalam mengembangkan Foldable Phone. Leaker membocorkan bahwa perusahaan sedang menyiapkan HP lipat anyar dengan nama komersial Vivo X Flip.

Smartphone ini bakal membawa sensor kamera premium dari Sony dan chipset flagship Qualcomm.

Leaker populer Digital Chat station (DCS) mengungkap bahwa Vivo X Flip akan mengandalkan chipset Snapdragon 8 Plus Gen 1.

Baca Juga: 5 Tips Memaksimalkan Kamera POCO X5 5G, Hasilkan Foto ala Konten Kreator

Dapur pacunya mirip seperti Vivo X Fold Plus. Perangkat juga memiliki RAM 12 GB dan penyimpanan internal 128 GB.

Desain Vivo X Flip menggunakan mekanisme clamshell. Ini mirip seperti Galaxy Z Flip series.

Render Vivo X Flip. (Weibo)
Render Vivo X Flip. (Weibo)

HP Vivo ini mengusung kamera ganda di bagian belakang. Konfigurasi kameranya mencakup sensor Sony IMX866 50 MP dan Sony IMX663 12 MP, klaim DCS.

Baca Juga: Meluncur Tahun Ini, Redmi K60 Ultra Bawa Layar AMOLED 1.5K dan Chipset MediaTek

Kamera belakang akan menyandang branding Zeiss, sama seperti HP Vivo premium lainnya.

Dikutip dari GSMArena, Vivo X Flip kemungkinan membawa layar 6,8 inci beresolusi Full HD Plus.

Berdasarkan ilustrasi, aspek rasio akan lebih ramping dibandingkan Moto Razr 2022, meski tidak sebesar Galaxy Z Flip4.

Baca Juga: Usung Kamera Selfie 32 MP, HP Murah Tecno Spark 10 Pro Resmi Rilis

Ini mungkin cocok dengan layar Oppo Find N2 Flip 6,8 inci beresolusi 1.080 2.520 piksel (21:9).

Vivo X Flip diprediksi mengemas baterai 4.400 mAh dan fast charging 44 W. Smartphone diharapkan meluncur pada kuartal kedua 2023.

Berita Terkait
Berita Terkini

Laptop Chromebook Plus 2-in-1 dari Lenovo sudah dibekali teknologi AI....

gadget | 12:15 WIB

Cek seperti apa prosesor MediaTekKompanio Ultra ini....

gadget | 13:25 WIB

Penjualan perdana hari ini, cek seperti apa POCO M7 Pro 5G....

gadget | 14:41 WIB

Cek sperti apa spesifikasi POCO F7 Ultra dan POCO F7 Pro....

gadget | 07:52 WIB

Tak hanya HP murah Redmi A5, Xiaomi Indonesia juga menghadirkan Redmi Pad SE 8.7....

gadget | 14:20 WIB