Mudik Gratis PLN Mobile 2023: Apa Syaratnya dan Bagaimana Cek Cara Daftarnya?

Berikut cara daftar dan syarat mudik gratis PLN Mobile 2023 yang perlu Anda tahu, jangan sampai ketinggalan.

Cesar Uji Tawakal
Minggu, 02 April 2023 | 08:21 WIB
Ilustrasi mudik. (Pexels)

Ilustrasi mudik. (Pexels)

Hitekno.com - Mudik gratis PLN Mobile 2023 menyediakan kuota 10.000 penumpang via bus. Mudik gratis ini merupakan bagian dari Program Mudik Bersama BUMN 2023. Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengatakan, penyediaan mudik gratis merupakan agenda tahunan PLN.

Tujuannya, untuk membantu masyarakat mudik dengan aman, nyaman, dan lebih ramah lingkungan. Program mudik ini akan mengalihkan pengguna kendaraan pribadi, khususnya sepeda motor, ke kendaraan umum yang memenuhi standar keselamatan.

Selain itu, dengan berkurangnya penggunaan kendaraan pribadi diharapkan akan mengurangi emisi. Bagi masyarakat yang berminat, pendaftaran mudik gratis PLN dibuka untuk dua tahap, tahap I dari tanggal 29-31 Maret 2023 dan tahap II dari tanggal 5-7 April 2023.

Baca Juga: 3 Cara Top Up E-Toll BCA untuk Mudik Lebaran 2023 Lebih Nyaman

Berikut cara daftar dan syarat mudik gratis PLN Mobile 2023 yang tim HiTekno.com rangkum untuk kamu.

Syarat Mudik Gratis PLN Mobile 2023

1. Peserta belum pernah mendaftar program mudik gratis di Kementerian BUMN atau instansi manapun.
2. Pendaftaran dilakukan melalui PLN Mobile.
3. Peserta wajib mengisi data diri sesuai dokumen yang dilampirkan yaitu KTP (untuk individu) dan KK (untuk keluarga).
4. Satu KK maksimal empat orang.
5. Setiap peserta harus mentransfer uang jaminan sebesar Rp100 ribu per orang. Uang tersebut akan dikembalikan menjelang keberangkatan. Namun, uang jaminan tidak dapat dikembalikan jika peserta membatalkan keberangkatan.
6. Pemudik balita terhitung satu kursi dan wajib melampirkan akta kelahiran.
7. Tahapan pendaftaran akan ditutup ketika kuota telah terpenuhi.

Baca Juga: Cara Melihat Tarif Tol di Google Maps untuk Mudik Lebaran 2023

Cara Daftar Mudik Gratis PLN Mobile 2023

• Download aplikasi PLN Mobile di Play Store atau App Store
• Buka aplikasi dan lakukan daftar atau masuk akun PLN Mobile
• Pada menu "Event" klik banner program mudik gratis PLN 2023
• Pastikan telah menyiapkan data diri seperti:
- KTP
- Kartu Keluarga
- Akta kelahiran/ Kartu Pelajar/ Kartu Identitas Anak
• Klik opsi "Lihat Jalur" untuk melihat jalur yang tersedia
• Klik opsi "Ikuti Mudik" untuk lakukan pendaftaran mudik gratis
• Isi form dengan melengkapi data diri peserta mudik gratis
• Ikuti seluruh prosesnya sampai selesai.

Keberangkatan mudik gratis PLN Mobile ini beragam, mulai dari Bandung, Surabaya, Bali, dan Jabodetabek. Khusus keberangkatan dari Jabodetabek dilakukan pada 18 April 2023 dengan tujuan kota-kota di Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Bandar Lampung, dan Palembang.

Baca Juga: Cara Top Up eToll Mandiri dari Livin dan Tokopedia, Bikin Mudik Makin Mudah

Kontributor: Pasha Aiga Wilkins
Berita Terkait
TERKINI

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB

Dell Technologies menyoroti tren-tren baru yang akan membentuk industri teknologi pada tahun 2024 dan di masa depan....

internet | 12:06 WIB

Meningkatkan sistem keamanan menjadi langkah yang baik, tetapi upaya tersebut hanya menjangkau permukaan penyalahgunaan ...

internet | 07:24 WIB
Tampilkan lebih banyak