Emak-emak Nggak Ada Lawan, Nekat Naik Motor Sambil Jualan Sate Begini

Hal tidak biasa ini lantas saja membuat netizen pangling dan memuji keberanian emak-emak ini.

Amelia Prisilia

Posted: Kamis, 12 Januari 2023 | 11:07 WIB
Emak-emak naik motor sambil jualan sate. (instagram/jeechapucinoo)

Emak-emak naik motor sambil jualan sate. (instagram/jeechapucinoo)

Hitekno.com - Baru-baru ini, aksi seorang emak-emak yang nekat naik motor sambil jualan sate mencuri perhatian. Aksi tidak biasa ini langsung menuai berbagai reaksi dari netizen yang heran melihatnya.

Video emak-emak nekat naik motor sambil jualan sate ini diunggah oleh akun @jeechapucinoo dan menjadi viral di Instagram pada Selasa (6/12/2023) lalu.

"Warga Madura di Jogja unik banget, debut apinya di atas motor" tulis caption unggahan.

Diunggah ke Instagram, video ini memperlihatkan seorang emak-emak yang sedang dibonceng saat melintas di sebuah jalanan Yogyakarta. Emak-emak ini diketahui adalah seorang penjual sate keliling.

Uniknya, api di tungku sate yang digunakan oleh emak-emak ini nampak menyala. Hal tersebut lantas saja membuat netizen pangling dan memuji keberanian emak-emak ini. Pasalnya, hal ini cukup berbahaya untuk dilakukan.

Emak-emak naik motor sambil jualan sate. (instagram/jeechapucinoo)
Emak-emak naik motor sambil jualan sate. (instagram/jeechapucinoo)

"Takut kesamber api kerudungnya" balas netizen.

"Ngeri baju ibunya kebakar" komentar akun lainnya.

"Aduh, berani betul bawa arang berapi. Kalau jatuh dan mengenai kendaraan lain bagaiamana itu?" ungkap netizen.

"Horor, baranya terbang kena yang di belakang, auto kecipratan baut neraka" tulis salah satu pengguna Instagram.

Setelah diunggah oleh akun @jeechapucinoo, video emak-emak nekat naik motor sambil jualan sate ini lalu telah mendapat lebih dari 25 ribu likes dan ratusan komentar usai viral di Instagram.

Baca Juga: Kapan Live Action Tokyo Revengers 2 Tayang? Ada 3 Karakter Baru

×
Zoomed
Berita Terkait Berita Terkini

Rencana Pemerintah menerapkan teknologi pengenalan wajah (face recognition/FR) untuk registrasi kartu SIM mulai 2026 men...

internet | 17:49 WIB

Netflix mengumumkan kerja sama terbaru dan pertama kalinya dengan Dee Lestari....

internet | 11:35 WIB

Baik menggunakan aplikasi pengolah kata seperti Microsoft Word atau Google Docs, maupun langsung melalui browser tanpa m...

internet | 23:19 WIB

Salah satu cara terbaik memaksimalkan fungsi WhatsApp Business adalah dengan menggunakan chatbot, yang mampu menjawab pe...

internet | 22:44 WIB

Voucher juga menjadi strategi efektif bagi penjual untuk meningkatkan minat beli, memperbesar nilai transaksi, serta men...

internet | 20:35 WIB