Pakai Model Baju yang Sama di Tempat Umum, Reaksi Dua Bapak-bapak Ini Bikin Gemas

Reaksi gemas dua bapak-bapak saat pakai model baju yang sama di tempat umum ini langsung menuai berbagai reaksi.

Amelia Prisilia

Posted: Sabtu, 24 Desember 2022 | 13:47 WIB
Reaksi bapak-bapak pakai model baju sama di tempat umum. (instagram/memekamvret)

Reaksi bapak-bapak pakai model baju sama di tempat umum. (instagram/memekamvret)

Hitekno.com - Video yang merekam dua bapak-bapak saat tidak sengaja mengenakan model baju yang sama membuat netizen gemas. Pasalnya, reaksi kedua bapak-bapak ini diluar ekspektasi hingga kemudian menuai berbagai reaksi.

Viral di Instagram, video reaksi dua bapak-bapak saat tidak sengaja pakai model baju yang sama ini diunggah oleh akun @memekamvret pada Rabu (26/10/2022) lalu.

"Malu ketemu baju samaan di tempat umum (x) Salaman ketemu baju samaan di tempat umum (y)" tulis keterangan video.

Dalam unggahan ini, seorang bapak-bapak melintas di koridor rumah makan. Dirinya lalu salah fokus dan melihat bapak-bapak lainnya yang rupanya mengenakan model baju yang sama dengan dirinya.

Sambil tertawa, bapak-bapak ini kemudian menghampiri sosok tersebut. Keduanya kemudian bersalaman seolah sudah lama saling mengenal.

Reaksi bapak-bapak pakai model baju sama di tempat umum. (instagram/memekamvret)
Reaksi bapak-bapak pakai model baju sama di tempat umum. (instagram/memekamvret)

Reaksi gemas dua bapak-bapak saat pakai model baju yang sama di tempat umum ini langsung menuai berbagai reaksi dari netizen usai viral di Instagram beberapa waktu yang lalu.

"Sesederhana itu cowok, coba cewek, ribet yang ada" balas netizen.

"Itulah alasan laki-laki mudah punya banyak teman" komentar akun lainnya.

"Bapak-bapak mah nggak mau ribut" ungkap netizen.

"Kalau cewek, sepanjang jalan langsung sinis" tulis salah satu pengguna Instagram.

Baca Juga: 6 Build Item Baxia Mobile Legends Tersakit dengan Damage Luar Biasa

Mendapat reaksi kocak dari netizen, reaksi dua bapak-bapak pakai model baju yang sama di tempat umum ini lalu telah mendapat lebih dari 36 ribu likes dan ratusan balasan usai viral di Instagram.

×
Zoomed
Berita Terkait Berita Terkini

Meski terdengar ekstrem, HP meledak bisa dicegah dengan kebiasaan sederhana. Berikut penjelasan lengkap tentang penyebab...

internet | 13:59 WIB

Perburuan link DANA kaget hari ini telah berevolusi dari sekadar mencari 'cuan' berupa saldo DANA gratis hari ini menjad...

internet | 13:38 WIB

Melalui artikel HiTekno.com kali ini, kalian harus memanfaatkan kesempatan mengklaim link DANA kaget hari ini untuk mend...

internet | 12:48 WIB

Ada enam rekomendasi HP Infinix Rp2 jutaan Oktober 2025 yang patut dipertimbangkan, baik untuk gaming ringan, aktivitas ...

internet | 10:25 WIB

Huawei Band 10 dan Xiaomi Smart Band 10 menawarkan berbagai fitur kesehatan dan kebugaran, mulai dari pemantauan detak j...

internet | 08:45 WIB