Pengalaman Kemalingan, Anak Kos Ini Pasang Pesan Kocak di Pintu

Nampak berpengalaman jadi korban pencurian.

Agung Pratnyawan
Selasa, 08 Juni 2021 | 15:06 WIB
Ilustrasi Pencuri. (Pixabay)

Ilustrasi Pencuri. (Pixabay)

Hitekno.com - Pengalaman sering kali memberikan pembelajaran untuk antisipasi agar tidak terulang. Begitu juga dengan anak kos ini, sampai memberikan pesan seperti ini.

Anak kos tersebut menempelkan pesan di pintu sebagai peringatan kepada pencuri yang hendak beraksi.

Dari tulisan tersebut, diduga anak kos ini telah punya pengamalam buruk kecurian. 

Baca Juga: Banyak Ide, Aksi Kreatif Anak Kos Keringkan Baju Ini Bikin Melongo

Dibagikan kembali oleh akun Twitter @txtdarikostan pada 2 Juni, pemilik akun mengunggah gambar penampakan sisi depan pintu yang ditempel selembar kertas.

Dalam postingan foto yang viral di media sosial tersebut, berisi kalimat yang dicetak dengan huruf kapital.

Alih-alih memperingati orang yang berniat jahat bahwa ia akan melapor dan sebagainya, anak kos itu justru meminta maling untuk tidak melakukan aksinya di indekosnya.

Baca Juga: Terlalu Kreatif, Ide Makan Bakso Ala Anak Kost Ini Bikin Melongo

Tulisan pada kertas tersebut berbunyi, "Jangan maling di sini. Kami sudah melarat. Jangan tambahi beban kami. Asuu kue ling maling! Ttd korban maling."

Pesan untuk maling dari anak kos. [Twitter]
Pesan untuk maling dari anak kos. [Twitter]

Kertas yang ditempel menggunakan solasi itu juga menyertakan foto formal korban maling tersebut.

Unggahan itu pun menarik perhatian netizen hingga viral di media sosial. Beberapa netizen lain yang juga tinggal di indekos menyebut caranya memberi peringatan kepada maling cukup unik dan bisa dicontoh.

Baca Juga: Nggak Punya Mangkok, Cara Kreatif Anak Kos Buat Alas Makan Ini Bikin Takjub

Cuitan yang telah dibagikan sebanyak lebih dari 998 kali dan disukai sebanyak lebih dari 6.846 kali oleh sesama pengguna Twitter itu pun menuai beragam komentar dari netizen.

"Boleh dicoba tuh. Kemaren baru aja habis kejadian di rumah gue," tulis akun @RYoviyanto.

"Oke gue mau pasang beginian juga di kos," ungkap @Bam_banktut.

Baca Juga: Inovasi Anak Kost, Netizen Ini Makan Mi Pakai Roti

"Apa perlu pasang ginian juga ya. Udah dua sendal ilang, satu sepatu. Terakhir semalem masih positif thinking kalau dipinjem ntar balik. Eh sampe sekarang nggak balik," tambah @silhkaherin.

"Maling yang baca auto puter balik," komentar @daishynnn.

"Kayak kosan temenku dulu waktu kuliah juga begini wkwk," cuit @maimedian.

Itulah kisah viral di media sosial, bagaimana cara anak kos beri pesan kepada pencuri agar tidak maling di tempatnya. (Suara.com/ Lintang Siltya Utami).

Berita Terkait
TERKINI

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB

Dell Technologies menyoroti tren-tren baru yang akan membentuk industri teknologi pada tahun 2024 dan di masa depan....

internet | 12:06 WIB

Meningkatkan sistem keamanan menjadi langkah yang baik, tetapi upaya tersebut hanya menjangkau permukaan penyalahgunaan ...

internet | 07:24 WIB

Di tengah tingginya frekuensi insiden keamanan siber di Indonesia, hanya 53 persen yang siap untuk mencegah insiden ters...

internet | 07:25 WIB

Berikut adalah beberapa kata kunci yang perlu kita pahami, agar kita dapat lebih mengenali istilah AI....

internet | 09:45 WIB

Nokia Bell Labs mendemonstrasikan teknologi proof-of-concept ini untuk pertama kalinya....

internet | 08:53 WIB
Tampilkan lebih banyak