Demi Beli HP untuk Anak, Bapak Ini Sampai Jual Becak

Pengorbanan bapak kepada anak yang mengharukan.

Agung Pratnyawan
Sabtu, 24 April 2021 | 11:00 WIB
Jual becak demi beli HP untuk anak. (Instagram/ wowunix)

Jual becak demi beli HP untuk anak. (Instagram/ wowunix)

Hitekno.com - Demi anak, orang tua kerap kali berusaha tanpa pamrih bakan mengupayakan banyak hal. Seperti bapak satu ini, sampai menjual bejak miliknya untuk bisa beli HP untuk anak.

Cinta orang tua kepada anak terkadang memunculkan kisah mengharukan. Perjuangannya demi membahagiakan anak sukses mencuri perhatian netizen hingga viral di media sosial.

Dalam unggahan akun Instagaram @wowunix, terlihat seorang pria paruh baya yang menjual becaknya. Usut punya usut, sang bapak terpaksa menjual becak kesayanganya untuk membelikan handphone anaknya sebagai kado.

Baca Juga: Niat Beli HP Cuci Gudang Rp 99 Ribu, Barang yang Datang Malah Bikin Emosi

Pria bernama Muji itu terlihat memakai topi dan baju putih. Muji duduk di depan sebuah gedung sembari menunggu pembeli.

Dalam video viral di media sosial itu, seseorang kemudian bertanya alasan ia menjual becak tersebut. Muji mengatakan bahwa anaknya akan berulang tahun.

Sang anak meminta hadiah sebuah handphone. Dia rela untuk libur menarik becak ketika nanti becaknya terjual.

Baca Juga: Beli HP Baru Rp 29 Juta Hanya karena Ini, Aksinya Bikin Netizen Termotivasi

"Saya lagi bingung mas anak saya mau ulang tahun dan nggak punya uang," ujar Muji, dikutip HiTekno.com dari Beritahits.id.

Jual becak untuk hadiah ulang tahun anak. (Tiktok/@ilux.id)
Jual becak untuk hadiah ulang tahun anak. (Instagram/ wowunix)

Ia mengaku bingung mendapatkan uang untuk membeli hadiah ulang tahun sang anak. Akhirnya, ia memutuskan untuk menjual becak yang biasa digunakan untuk mengais rezeki.

Selanjutnya, Muji mengaku akan bekerja apa saja yang ia bisa lakukan untuk mencukupi kebutuhannya dan keluarga.

Baca Juga: Wajah Pria Usai Beli HP Jadi Sorotan, Netizen: Kena Hipnotis Mbak-mbak SPG

"Ya sementara libur dulu. Apa apa yang ada ya saya kerjakan. Begitu saja," jelasnya.

Beragam komentar netizen langsung membanjiri postingan itu. Sebagian besar trenyuh dengan perjuangan Muji yang rela menjual becak untuk membelikan kado sang anak.

"Perjuangan seorang ayah memang tiada tanding....semoga surga menjadi balasan yg terbaik untuk ayah...Aamiin," tulis @lu_c*****.

Baca Juga: Jual Ayam Kesayangan Buat Beli HP, Netizen Open Donasi Buat Remaja Ini

"Yaa Allah lancarkan rezeki untuk bapak muji. Amiin," tambah @ret*****.

"Plss,hargai setiap usaha orang tua ataupun orang lain,berjanjilah kepada diri sendiri bahwa kamu akan bankit,kamu mampu berusaha dengan keringatmu sendiri meski berada di titik terendah sekalipun," timpal @dina****.

Meski demikian, tak sedikit yang menyayangkan keputusan Muji menjual becaknya.

"Gak usah maksain pak kalau gak punya uang. Ulang tahun ga usah dirayain. Lagian keinginan anak gak mesti harus dituruti. Kalau udah susah gak usah belagu," semprot akun @chec****.

Itulah kisah viral di media sosial, pria yang jual becak demi beli HP untuk anak hingga bikin netizen terharu. (Beritahits.id/ Ronald Seger Prabowo).

Berita Terkait
TERKINI

Jaringan internet yang ditawarkan HSPnet berkapasitas tinggi hingga 6 Tb/s....

internet | 10:48 WIB

Intel juga mengumumkan jajaran sistem-sistem AI baru yang skalabel dan terbuka, produk-produk generasi berikutnya dan ko...

internet | 18:50 WIB

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB
Tampilkan lebih banyak