Hitekno.com - Foto sejumlah siswa SMA lawas yang viral belum lama ini menjadi perbincangan. Dalam foto tersebut, netizen temukan sosok-sosok familiar yang cukup terkenal di masanya.
Mencuri perhatian, unggahan mengenai foto lawas siswa SMA ini diunggah oleh akun @temannostalgia dan menjadi viral di Instagram pada Jumat (29/1/2021) lalu.
Baca Juga
Hidup 72 Juta Tahun Lalu, Spesies Dinosaurus Baru Ditemukan di Jepang
Cara Download Pra-instalasi Pembaruan Genshin Impact 2.7
Jangan Bingung, Ini Cara Mengelola Notifikasi WhatsApp
Klaim Kode Redeem CODM 27 Mei 2022, Tukar Demi Mabar Makin Seru
Rebut Jungle Emblem Fragment, Segera Klaim Kode Redeem ML 27 Mei 2022
"Tebak sinetron apa sob? Masih ingat nama mereka" tulis caption unggahan @temannostalgia.
Nampak dalam unggahan akun @temannostalgia ini, sekelompok siswa SMA sedang berfoto bersama di lapangan basket di sekolah tersebut.
Mengenakan seragam SMA dengan style yang begitu populer di masanya, sosok-sosok siswa SMA di dalam foto ini rupanya cukup familiar untuk netizen kekinian. Sejumlah netizen lalu mencoba menebak siapa saja sosok-sosok yang ada di foto lawas ini.

Setelah menjadi viral di Instagram, berbagai komentar lalu ditinggalkan oleh netizen di kolom balasan unggahan @temannostalgia ini.
Rupanya deretan siswa SMA tersebut adalah artis-artis muda yang memerankan sinetron Cinta SMU yang sempat tayang beberapa tahun lalu.
"Cewek-ceweknya Soraya Larasati, Nadia Stephanie, Dwi Asih, Nabilla Syakieb, Zaskia Mecca dan Arinda Mulyati" balas netizen.
"Sinetron Indosiar sebelum diserang negara api" komentar netizen lainnya.
"Cinta SMU itu hits banget" ungkap netizen membalas.
"Favorit aku ini, judulnya kalau nggak salah, Cinta SMU" tulis netizen membalas.
Sejak diunggah akun @temannostalgia, unggahan mengenai foto lawas siswa SMA yang viral di Instagram ini lalu telah mengumpulkan lebih dari 2.000 likes dan ratusan komentar dari netizen.