Penjualan Moncer, Nokia Mengklaim Jadi "Raja" HP Fitur di Negara Ini

Sepertinya Nokia semakin memantapkan diri dalam mengincar segmen entry level.

Dinar Surya Oktarini | Rezza Dwi Rachmanta
Kamis, 31 Desember 2020 | 20:45 WIB
HP fitur Nokia 8000. (YouTube/ Nokia Mobile)

HP fitur Nokia 8000. (YouTube/ Nokia Mobile)

Hitekno.com - Sebelum Android mulai mendominasi, Nokia pernah menjadi "raja HP" di masa keemasannya. Baru-baru ini Nokia mengumumkan bahwa mereka menduduki peringkat pertama dalam hal penjualan feature phone (HP Fitur) di China.

Sebagai informasi, HMD Global cukup rajin menghadirkan kembali beberapa HP Nokia klasik atau ponsel fitur dengan desain diperbarui.

Perangkat tersebut disisipi kembali dengan teknologi komunikasi modern serta aplikasi tambahan sehingga diterima oleh pasar.

Baca Juga: Resmi Dikenalkan, Seperti Apa Spesifikasi Smart TV Nokia 75-inch?

Melalui akun Weibo resminya, Nokia mengklaim bahwa mereka menduduki posisi nomor satu dalam hal penjualan HP fitur 4G di China. Sayangnya, Nokia tidak memberikan detail resmi mengenai angka penjualan perusahaan.

Grafik yang dibagikan perusahaan mencakup lima HP fitur yang diluncurkan di China selama 2020.

HP fitur Nokia 225. (Nokia)
HP fitur Nokia 225. (Nokia)

Dari lima perangkat yang ada, beberapa di antaranya termasuk Nokia 220 4G (meluncur April 2020), serta Nokia 215 4G dan Nokia 225 4G yang dirilis pada Oktober lalu.

Baca Juga: Batal Rilis, HMD Global Tunda Perilisan Nokia 9.3 PureView Lagi

Dikutip dari Gizmochina, Nokia cukup rajin dalam mengeluarkan HP fitur baru mereka dalam beberapa mingu terakhir di China.

HP fitur anyar yang dikenalkan oleh perusahaan adalah Nokia 6300 4G dan Nokia 8000 4G. Mulai Januari mendatang, Nokia 8000 4G bisa dibeli di pasar tersebut dengan harga 699 yuan atau Rp 1,5 juta.

Nokia mengklaim bahwa mereka menduduki nomor satu dalam hal penjualan HP fitur di China. (Weibo via Gizmochina)
Nokia mengklaim bahwa mereka menduduki nomor satu dalam hal penjualan HP fitur di China. (Weibo via Gizmochina)

Laporan dari GSM Arena, HP fitur memang memiliki pangsa pasar tersendiri di China.

Baca Juga: Bawa KaiOS, Nokia 6300 dan Nokia 8000 4G "Reborn" Resmi Diluncurkan

Pada Oktober lalu, perusahaan diketahui telah merilis Nokia 215 4G and 225 4G. Beberapa fitur yang disematkan termasuk VoLTE dan HD Calls, FM Radio, LED Flashlight, kamera VGA (khusus pada Nokia 225), dan juga slor microSD.

Nokia 225 dibanderol dengan harga 349 yuan atau Rp 750 ribu. Selain HP fitur, perusahaan juga cukup rajin dalam mengeluarkan smartphone kelas entry level seperti Nokia C3 dan Nokia C1 Plus.

Meskipun kurang terdengar gaungnya di kelas menengah hingga flagship, sepertinya Nokia semakin memantapkan diri untuk mencari pasar pada kelas entry level di China.

Baca Juga: Nokia Ingin Bawa HP 5G Masuk Indonesia, Kapan?

Berita Terkait
TERKINI

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB

Dell Technologies menyoroti tren-tren baru yang akan membentuk industri teknologi pada tahun 2024 dan di masa depan....

internet | 12:06 WIB

Meningkatkan sistem keamanan menjadi langkah yang baik, tetapi upaya tersebut hanya menjangkau permukaan penyalahgunaan ...

internet | 07:24 WIB
Tampilkan lebih banyak