Mainan Tradisional Ini Bikin Nostalgia, Netizen: Wajib Militer Pas Kecil

Popularitas mainan tradisional ini sudah mulai hilang terutama bagi anak-anak di perkotaan.

Agung Pratnyawan | Rezza Dwi Rachmanta
Senin, 20 Juli 2020 | 10:00 WIB
Mainan tradisional meriam bambu ini bikin netizen nostalgia. (Facebook/ Rakyat +62)

Mainan tradisional meriam bambu ini bikin netizen nostalgia. (Facebook/ Rakyat +62)

Hitekno.com - Semakin banyak serta berkembangnya konsol dan gadget membuat anak-anak zaman now mulai melupakan mainan tradisional. Generasi 90-an, generasi 80-an, hingga generasi jadul di atasnya masih merasakan mainan tradisional seperti meriam bambu.

Akun fanspage Rakyat +62 membagikan sebuah meme dengan caption bertuliskan "Jadi kangen masa lalu".

Meme tersebut memperlihatkan serunya anak-anak ketika bermain perang-perangan.

Baca Juga: TV Sudah Berdebu, Rental PS2 Ini Bikin Gamer Nostalgia

Terlihat salah seorang bocah yang mencoba menyalakan meriam bambu yang ada di depannya.

Meme tersebut juga memiliki caption bertuliskan "Bukan sembarang permainan, ini wajib militer pas gue masih kecil".

Postingan mengenai meriam bambu atau long bumbung. (Facebook/ Rakyat +62)
Postingan mengenai meriam bambu atau long bumbung. (Facebook/ Rakyat +62)

Bagi remaja di pedesaan, meriam bambu masih cukup familiar terutama ketika bulan puasa atau menjelang Idul Fitri.

Baca Juga: Ditilang Polisi Gegara "Kendaraan" Ini, Netizen Auto Nostalgia Mainan Jadul

Namun di daerah perkotaan, sangat jarang anak-anak yang mengenal meriam bambu serta memainkannya.

Mainan tradisional ini sangat menarik karena dapat menghasilkan suara mirip ledakan meriam.

Bahkan suaranya bisa menggantikan petasan besar dan bisa disulut berulang kali asalkan bambu tidak pecah.

Baca Juga: Tenar Pada Masanya, 7 Iklan Makanan Jadul Ini Bikin Nostalgia

Meme meriam bambu. (Facebook/ Rakyat +62)
Meme meriam bambu. (Facebook/ Rakyat +62)

Meriam bambu mempunyai beberapa sebutan berbeda di berbagai daerah yaitu mercon bumbung, long bumbung (Yogyakarya, Jawa Tengah, Jawa Timur), badia batuang (Minangkabau), te’t beude trieng (Aceh), bebeledugan (Jawa Barat), bunggo (Sulawesi), dan masih banyak sebutan lainnya.

Seseorang harus melubangi rongga bambu menggunakan linggis agar suara ledakan terdengar sempurna. Pangkal bambu juga harus diberi lubang (sebagai tempat penyulut), kira-kira 10 hingga 15 sentimeter dari bawah.

Meriam bambu harus diisi "bahan bakar" berupa minyak tanah atau karbit.

Baca Juga: Komik Kecil Ini Bikin Nostalgia, Netizen Langsung Buat Meme Tobat

Anak-anak dan remaja yang menggunakan mainan bambu harus hati-hati karena mereka bisa terkena luka bakar apabila terlalu dekat dengan lubang letusan.

Meme meriam bambu di atas menarik perhatian netizen setelah mendapatkan lebih dari 3.600 Like dan puluhan komentar.

Bikin nostalgia, postingan juga telah dibagikan lebih dari 109 kali.

Banyak netizen yang merasa bernostalgia sehingga memberikan beragam komentar.

"Ini kesukaan anak-anak sebelum mereka mengenal game online," komentar Hendrasaputar.

"Sekecamatan pun bisa dibuat (emoticon tertawa)," tulis Mata Gelap.

"Itu permainan gua waktu malam takbir," kenang Almyra Balqis.

Itulah tadi postingan mengenai mainan tradisional meriam bambu yang bikin netizen bernostalgia, apakah kamu pernah memainkannya?

Berita Terkait
TERKINI

Garmin Run ini akan berlangsung pada 29 September 2024 mendatang di ICE BSD, Tangerang....

internet | 10:25 WIB

Jaringan internet yang ditawarkan HSPnet berkapasitas tinggi hingga 6 Tb/s....

internet | 10:48 WIB

Intel juga mengumumkan jajaran sistem-sistem AI baru yang skalabel dan terbuka, produk-produk generasi berikutnya dan ko...

internet | 18:50 WIB

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB
Tampilkan lebih banyak