Kena Order Fiktif Rp 550 Ribu, Driver Ojol Dapat Kejutan dari Polda Banten

Para petugas piket Polda Banten pun patungan bantu driver ojol ini.

Agung Pratnyawan
Senin, 01 Juni 2020 | 13:15 WIB
Ilustrasi driver Ojol. (Suara.com/Ema Rohimah)

Ilustrasi driver Ojol. (Suara.com/Ema Rohimah)

Hitekno.com - Order fiktif sempat meresahkan pengemudi ojek online atau driver ojol. Kasus ini ternyata masih terjadi belum lama ini. 

Seorang driver ojol kena order fiktif berupa pesanan pizza senilai Rp 550 ribu dari pelanggan atas nama Dinda. 

Dalam kisah yang viral di media sosial ini, saat pesanan telah siap diantar driver ojol, pelanggan atas nama Dinda justru tak membalas pesannya.

Baca Juga: Driver Ojol Pakai Motor Sultan, Netizen: Kasta Tertinggi

Driver ojol Ini pun telah berkeliling mencari alamat namun tetap tak ketemu. Dan ia pun kena order fiktif hingga Rp 550 ribu.

Karena kelelahan, ia kemudian bertanya ke Pos Penjagaan Yanma 00 Polda Banten sambil beristirahat. Namun, tak lama kemudian, kemalangan nasib yang ia alami hari itu ternyata mendapat berkah.

Sejumlah aparat kepolisian yang tengah bertugas terlibat percakapan dengan dirinya. Ia kemudian menceritakan kronologi penipuan kepada para petugas.

Baca Juga: Driver Ojol Kreatif, Akali Touchscreen HP Rusak dengan Ini

"Lagi piket tiba-tiba ada bapak Gojek nyari-nyari alamat orderannya," demikian tulisan yang tertera dalam sebuah video yang diunggah oleh akun Instagram @dramaojol.id hingga viral di media sosial.

Driver ojol kena tipu Rp 550 ribu dapat kejutan dari polisi (Instagram).
Driver ojol kena tipu Rp 550 ribu dapat kejutan dari polisi (Instagram).

Siapa sangka, para petugas ternyata berinisiatif membantu sang driver ojol dengan cara patungan. Mereka mengumpulkan uang dari sesama rekan hingga diperoleh sejumlah harga pizza.

Hasil patungan itu kemudian diberikan kepada driver ojol untuk mengganti biaya order fiktif yang ia terima.

Baca Juga: Tertipu Oknum Driver Ojol, Baim Wong Masuk Meme GTA Ini

Para petugas mengaku kasihan dengan sang driver ojol karena untuk mengganti biaya pesanan, driver tersebut sampai rela meminjam uang rekannya.

"Beliau sampai meminjam uang ke rekan kerjanya demi order ini tapi ternyata orderan yang ia dapat palsu," demikian keterangan dalam video @dramaojol.id.

Sang driver ojol pun akhirnya bisa tersenyum setelah mengetahui para petugas kepolisian mau membantunya mengganti biaya pesanan fiktif.

Baca Juga: Pengakuan Driver Ojol, Antar Penumpang Misterius Dibayar Pakai Plastik

"Senyum tulus akhirnya terurai. Bapak berkumis dengan jaket seragam ojolnya mengabadikan momen di Yanma 00 Penjagaan Polda Banten," tulis @dramaojol.id.

Itulah kisah driver ojol kena order fiktif yang viral di media sosial. Beruntung ia dapat pertolongan dari para petugas di Polda Banten. (Suara.com/ Ruhaeni Intan).

Berita Terkait
TERKINI

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB

Dell Technologies menyoroti tren-tren baru yang akan membentuk industri teknologi pada tahun 2024 dan di masa depan....

internet | 12:06 WIB

Meningkatkan sistem keamanan menjadi langkah yang baik, tetapi upaya tersebut hanya menjangkau permukaan penyalahgunaan ...

internet | 07:24 WIB

Di tengah tingginya frekuensi insiden keamanan siber di Indonesia, hanya 53 persen yang siap untuk mencegah insiden ters...

internet | 07:25 WIB

Berikut adalah beberapa kata kunci yang perlu kita pahami, agar kita dapat lebih mengenali istilah AI....

internet | 09:45 WIB

Nokia Bell Labs mendemonstrasikan teknologi proof-of-concept ini untuk pertama kalinya....

internet | 08:53 WIB
Tampilkan lebih banyak