Viral, Netizen Ungkap Cara Membuat Telur Ceplok dengan Bentuk Sempurna

Ketahui rahasia cara membuat telur ceplok dengan bentuk menarik seperti di iklan-iklan.

Agung Pratnyawan
Jum'at, 01 Mei 2020 | 14:00 WIB
Cara Membuat Telur Ceplok bentuk sempurna. (Twitter/ @FOODFESS2)

Cara Membuat Telur Ceplok bentuk sempurna. (Twitter/ @FOODFESS2)

Hitekno.com - Viral di media sosial sebuah video yang mengungkap cara membuat telur ceplok dengan bentuk sempurna. Telur ceplok ini bisa bulat sempurna dengan kuning berada di atas.

Telur mata sapi alias telur ceplok, menjadi salah satu lauk pauk yang cukup digemari oleh masyarakat Indonesia. Selain rasanya nikmat, cara membuatnya pun cukup sederhana.

Biasanya telur ceplok sendiri dijadikan lauk pauk ketika menyantap hidangan berupa nasi goreng, mie instan dan masih banyak lagi lainnya.

Baca Juga: Wujud Telur Goreng Ini Bikin Twitter Panas, Netizen: Jangan Ngadi-ngadi Deh

Namun yang membuat publik terheran-heran, banyak sekali di antara mereka mencoba berbagai cara agar tampilan telur ceplok tampak sempurna bak di iklan.

Selalu gagal, belum lama ini salah seorang netizen mencoba mengungkap rahasia di balik bentuk ceplok sempurna bak dalam iklan.

Lewat video yang viral di media sosial, netizen membongkar cara membuat telur ceplok bentuk sempurna.

Baca Juga: Bentuknya Mirip Hewan Laut, Wujud Telur Rebus Ini Bikin Heboh Netizen

Ternyata Ini Cara Buat Telur Ceplok Agar Bentuknya Sempurna Mirip di Iklan. (Twitter/@FOODFESS2)
Ternyata Ini Cara Buat Telur Ceplok Agar Bentuknya Sempurna Mirip di Iklan. (Twitter/@FOODFESS2)

Bukan digoreng, rupannya telur ceplok ala iklan tersebut dibuat dengan cara direbus menggunakan air mendidih.

"Jadi begini cara masaknya fess," tulis akun Twitter @FOODFESS2, dikutip Suara.com, Kamis (30/4/2020).

Video TikTok yang pertama kali diunggah oleh netizen bernama David Abror ini memperlihatkan sebuah telur diletakkan di atas sebuah sendok sayur.

Baca Juga: Gabut di Rumah, Pria Ini Malah Main Biliar Pakai Telur

Telur tadi lantas direbus dengan posisi berada di atas sendok sayur dan juga air mendidih.

Ternyata Ini Cara Buat Telur Ceplok Agar Bentuknya Sempurna Mirip di Iklan. (Twitter/@FOODFESS2)
Ternyata Ini Cara Buat Telur Ceplok Agar Bentuknya Sempurna Mirip di Iklan. (Twitter/@FOODFESS2)

Setelah didiamkan selama beberapa menit, putih telur dan bagian kungingnya sudah tampak matang sempurna.

Sebagai sentuhan akhir, percikan sedikit air mendidih di atas telur ceplok tadi.

Baca Juga: Jualannya Sepi Karena Wabah Corona, Curhat Penjual Telur Gulung Bikin Haru

Ternyata Ini Cara Buat Telur Ceplok Agar Bentuknya Sempurna Mirip di Iklan. (Twitter/@FOODFESS2)
Ternyata Ini Cara Buat Telur Ceplok Agar Bentuknya Sempurna Mirip di Iklan. (Twitter/@FOODFESS2)

Sesudah dirasa cukup matang, tiriskan air dalam sendok sayur lalu sajikan telur ceplok istimewa tadi di atas nasi goreng atau mie instan favorit kalian.

Hingga artikel ini ditulis, video TikTok milik David Abror yang diunggah kembali oleh akun Twitter @FOODFESS2 tersebebut telah viral serta mendapatkan 17 ribu likes dan 3 ribu lebih retweets. 

Itulah cara membuat telur ceplok dengan bentuk sempurna seperti dalam iklan. Saking ramainya, netizen membuatnya viral di media sosial. (Suara.com/ Arendya Nariswari).

Berita Terkait
TERKINI

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB

Dell Technologies menyoroti tren-tren baru yang akan membentuk industri teknologi pada tahun 2024 dan di masa depan....

internet | 12:06 WIB

Meningkatkan sistem keamanan menjadi langkah yang baik, tetapi upaya tersebut hanya menjangkau permukaan penyalahgunaan ...

internet | 07:24 WIB
Tampilkan lebih banyak