Lokasinya Viral, Netizen Ungkap Pendapatan Fantastis Kerajaan Agung Sejagat

Nampak Kerajaan Agung Sejagat yang setiap sudutnya benar-benar mirip seperti kerajaan pada umumnya.

Agung Pratnyawan | Amelia Prisilia
Rabu, 15 Januari 2020 | 20:30 WIB
Warga Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah, digegerkan oleh kemunculkan orang yang mengaku sebagai pemimpin Kerajaan Agung Sejagat alias KAS. [Facebook]

Warga Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah, digegerkan oleh kemunculkan orang yang mengaku sebagai pemimpin Kerajaan Agung Sejagat alias KAS. [Facebook]

Hitekno.com - Kerajaan Agung Sejagat atau KAS baru-baru ini begitu menghebohkan media sosial. Salah seorang netizen baru-baru ini memamerkan potret isi Kerajaan Agung Sejagat di Twitter, netizen dibuat takjub dan mengungkap pendapatan fantastis kerajaan ini.

Seperti yang diketahui, Kerajaan Agung Sejagat merupakan sekelompok orang yang mengklaim sebagai penerus dari Kerajaan Majapahit. Kerajaan Agung Sejagat diklaim sudah berada sejak tahun 1518 lalu di Purworejo, Jawa Tengah.

Mengutip SuaraJogja.id, Kerajaan Agung Sejagat ini diprakarsai oleh Totok Santosa Hadiningrat bersama dengan istrinya Dyah Gitarja.

Baca Juga: Logo Kerajaan Agung Sejagat Jadi Sorotan Netizen, Mirip Lambang Terkenal

Layaknya kerajaan pada umumnya, Kerajaan Agung Sejagat ini juga memiliki kerajaan yang berada di Desa Pogung Jurutengah, Kecamatan Bayan, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah.

Seorang netizen dengan akun @rijal_azmi lalu membagikan potret Kerajaan Agung Sejagat ini dalam sebuah cuitan yang viral di Twitter.

Dalam unggahan tersebut, nampak Kerajaan Agung Sejagat yang setiap sudutnya benar-benar mirip seperti kerajaan pada umumnya. Namun, lokasi ini nampak masih dalam pembangunan dan belum jadi sepenuhnya.

Baca Juga: Top 4 Berita Terkini: Kerajaan Agung Sejagat Bikin Geger Purworejo

Di bagian depan, nampak gapura yang menjadi pintu masuk kerajaan. Didesain sedemikian rupa, gerbang ini menjadi pintu masuk menuju isi kerajaan.

Kerajaan Agung Sejagat. (twitter/rijal_azmi)
Kerajaan Agung Sejagat. (twitter/rijal_azmi)

Masih dari lokasi yang sama, nampak batu prasasti pendirian Kerajaan Agung Sejagat yang memiliki ukuran cukup besar.

Kerajaan Agung Sejagat. (twitter/rijal_azmi)
Kerajaan Agung Sejagat. (twitter/rijal_azmi)

Layaknya kerajaan pada umumnya, Kerajaan Agung Sejagat ini juga memiliki kolam pemandian atau sendang yang disebut-sebut menjadi lokasi pemandian raja dan penghuni kerajaan.

Baca Juga: Kerajaan Agung Sejagat Keluarkan Titah, yang Tak Tunduk Dianggap Teroris

Kerajaan Agung Sejagat. (twitter/rijal_azmi)
Kerajaan Agung Sejagat. (twitter/rijal_azmi)

Nampak juga pendopo kerajaan yang baru saja dibangun tiang kayu bangunan. Biasanya pendopo kerajaan ini dipakai untuk pertemuan penghuni kerajaan.

Kerajaan Agung Sejagat. (twitter/rijal_azmi)
Kerajaan Agung Sejagat. (twitter/rijal_azmi)

Potret isi Kerajaan Agung Sejagat ini cukup mencuri perhatian dan memicu berbagai komentar netizen. Banyak yang terpukau dan menyebut bahwa sang raja kerajaan ini begitu kaya hingga mampu membangun kerajaan semacam ini.

"Sempat terpikir, ini si Totok tentunya orang yang sangat kaya sampai bisa membangun ubo rampe macam kerajaan tempo doeloe begitu megah" tulis netizen dengan akun @DagelaneD.

Baca Juga: Kerajaan Agung Sejagat Ternyata Sudah Dipantau Sejak Agustus 2019

Selain itu, ada juga netizen yang mengungkap pendapatan fantastis dari Kerajaan Agung Sejagat. Terlepas dari benar tidaknya, komentar ini cukup mencuri perhatian.

"Rp 3 juta kali 400 pengikut = Rp 1.200.000.000. Sekali kegiatan gede juga ya iurannya sampe Rp 1,2 milyar. Kalau dalam sebulan ada 10 kegiatan lihat aja hasilnya wow" komentar akun @DhimasN19493831.

Hingga artikel ini dibuat, perdebatan mengenai Kerajaan Agung Sejagat masih bermunculan di media sosial. Kabar terbaru menyebutkan jika raja dan ratu Kerajaan Agung Sejagat telah ditangkap oleh pihak kepolisian setempat.

Berita Terkait
TERKINI

Jaringan internet yang ditawarkan HSPnet berkapasitas tinggi hingga 6 Tb/s....

internet | 10:48 WIB

Intel juga mengumumkan jajaran sistem-sistem AI baru yang skalabel dan terbuka, produk-produk generasi berikutnya dan ko...

internet | 18:50 WIB

Seluruh transaksi di acara JakCloth Ramadan 2024 akan menggunakan QRIS dan transfer bank melalui BI FAST....

internet | 14:12 WIB

PointStar menyatakan dukungannya terhadap misi pemerintah dengan memungkinkan integrasi seluruh proses bisnis organisasi...

internet | 17:09 WIB

Grab menjadi perusahaan teknologi pertama yang menerima Sertifikat Penetapan Program Kepatuhan Persaingan Usaha dari KPP...

internet | 17:15 WIB

Seminar di UI memfokuskan pada perkembangan terkini dalam ilmu data, komputasi super, AI generatif, dan etika AI....

internet | 21:26 WIB

Dalam acara ini, peserta bertukar pendapat mengenai tren saat ini dan prospek masa depan AI dalam pendidikan....

internet | 16:31 WIB

Aplikasi Merchant BCA ini didesain sebagai solusi untuk memberdayakan bisnis dari berbagai skala....

internet | 09:36 WIB

Keberadaan CCTV selama ini nyatanya tak cukup mencegah aksi kejahatan....

internet | 12:24 WIB

Berdasarkan feedback pengguna, Samsung akan menyediakan opsi dan pengalaman yang semakin ditingkatkan melalui SamsungGal...

internet | 20:46 WIB

Nuon Digital Indonesia menjajakibisnis baru dan melakukan inovasi pada produk-produk andalannya....

internet | 17:48 WIB

Perubahan nama ini merupakan langkah strategis Google untuk menggabungkan chatbot Bard dan layanan AI lainnya di bawah s...

internet | 18:15 WIB

Program AI TEACH for Indonesia merupakan program pengembangan kapasitas yang bertujuan untuk mengembangkan lanskap pendi...

internet | 17:14 WIB

Pinhome mengumumkan kerja sama dengan BPJS Ketenagakerjaan dalam pengadaan proteksi keselamatan kerja bagi seluruh Rekan...

internet | 09:56 WIB

Didukung Kominfo dan universitas-universitas setempat, kampanye ini bertujuan mengeksplorasi lanskap AI dan mendiskusika...

internet | 11:44 WIB

Di 14 kota, ribuan driver Grab bersama keluarga nonton bareng film Srimulat: Hidup Memang Komedi...

internet | 08:56 WIB

Mengakses konten Premier League melalui situs web atau perangkat streaming tidak resmi akan membuat diri mereka rentan t...

internet | 08:46 WIB
Tampilkan lebih banyak